- Home
- Berita & Kegiatan
- Berita Foto
- Bantuan untuk Korban Merapi (2 - 4 Nov 2010)
Bantuan untuk Korban Merapi (2 - 4 Nov 2010)
Lebih kurang 10 relawan Tzu Chi yang tiba dari Jakarta langsung mendapatkan pengarahan mengenai lokasi dan proses pembagian bantuan untuk para korban Merapi.Fotografer : Veronika Usha
Para relawan tidak hanya datang dari Jakarta, namun beberapa relawan dari Pati, Jawa Tengah pun turut serta membantu relawan Tzu Chi Yogyakarta untuk menyalurkan bantuan.Fotografer : Veronika Usha
Lebih kurang 30 mahasiswa dari Institut Pertanian Stiper (Instiper) Yogyakarta juga turut andil dalam menebarkan cinta kasih kepada para korban Merapi.Fotografer : Veronika Usha
Dalam kondisi yang kurang bersahabat, para relawan tengah mendirikan tenda, sebagai tempat pembagian bantuan paket bencana.Fotografer : Veronika Usha
Paket bantuan hygiene pack yang diberikan kepada para korban bencana berupa: sikat gigi, sabun mandi, handuk, sarung, pasta gigi, balsem, masker, dan salep kulit.Fotografer : Veronika Usha
Hoklay, salah satu relawan Tzu Chi mewakili Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia memberikan paket bantuan secara simbolis kepada Bupati Sleman. Rencananya sebanyak 5.600 paket bantuan akan didistribusikan ke tiga titik yakni, Kepuharjo, Glagah, dan Umbulharjo.Fotografer : Veronika Usha
Proses pembagian bantuan bencana tertunda dikarenakan hujan deras yang menguyur lokasi dan kembali meletusnya Gunung Merapi. Peristiwa ini membuat warga diungsikan kembali ke tempat yang lebih aman dalam radius 15 km.Fotografer : Veronika Usha
Karena masih merasa sangat trauma, para pengungsi lebih memilih enggan keluar dari mobil dengan alasan agar lebih mudah menyelamatkan diri.Fotografer : Veronika Usha
Karena kondisi yang tidak memungkinkan akibat Merapi yang kembali mengeluarkan awan panas, pembagian paket bantuan di Desa Umbulharjo dan Kepuharjo dibatalkan, namun di Glagahrejo pembagian tetap dilakukan.Fotografer : Susanto Widjaja
Untuk menenangkan batin para pasien yang tengah merasa takut dan sedih, para relawan melakukan kunjungan dan mendengarkan keluhan dan memberikan semangat kepada para korban.Fotografer : Rita