Berbuat Kebajikan Melalui Donor Darah
Relawan Tzu Chi bersama PMI Tangerang dan Tzu Chi Hospital PIK mengadakan donor darah pada 18 November 2023. Kegiatan donor darah ini berlangsung Gedung Tzu Chi Hospital PIK Jakarta Utara.
Donor darah kali bisa terkumpul 107 kantong darah. Para peserta donor ada yang datang dari pasangan suami istri, lansia, tim medis, staf Tzu Chi Hospital, dan relawan Tzu Chi. Peserta donor sudah menyadari akan manfaat donor darah, menyehatkan jantung, meningkatkan produksi sel darah. Selain mendapat manfaat yang besar yaitu menyehatkan tubuh donor darah dapat menyelamatkan nyawa orang lain.