Para relawan dokumentasi Zhen Shan Mei Tzu Chi dari berbagai He Qi berkumpul dalam acara "One Team - One Dream" di Kebunsu, Bogor, dalam rangka Gathering Zhen Shan Mei 26-27 Oktober 2024.
Fotografer : dok. Tzu Chi Indonesia
Sejak pukul 6 pagi, relawan sudah berkumpul di Tzu Chi Center dan berangkat pada pukul 7 pagi. Sebanyak 42 relawan berangkat dengan bus, diawali dengan doa oleh Hadi Shixiong (kanan-baris depan), selaku Wakil Ketua Koordinator Hexin Zhen Shan Mei. Selama perjalanan, relawan disuguhkan roti dan minuman untuk sarapan.
Fotografer : dok. Tzu Chi Indonesia
Setibanya di Kebunsu, rombongan berkumpul di lapangan sebelum check-in, juga menikmati makan siang yang sudah disiapkan oleh tim Hexin ZSM selaku panitia.
Fotografer : Tan Surianto (He Qi Muara Karang)
Selanjutnya, para relawan merekam video untuk latar lagu Zhen Shan Mei. Setiap lirik lagu dibagi per He Qi. Mereka berdiskusi untuk menentukan gerakan peraga, lalu berlatih singkat bersama.
Fotografer : Tan Surianto (He Qi Muara Karang)
Praktik fun with photo, video, and journalism, yaitu salah satu acara yang dibuat panitia untuk praktik sekaligus memupuk kekompakan relawan.
Fotografer : dok. Tzu Chi Indonesia
Hasil karya tim juri diumumkan oleh Yusniaty selaku Wakil Ketua Koordinator Hexin Zhen Shan Mei.
Fotografer : dok. Tzu Chi Indonesia
Grup yang mendapat poin tertinggi keluar sebagai juara dan mendapat hadiah yang disiapkan panitia.
Fotografer : dok. Tzu Chi Indonesia
Hari kedua, sebagian relawan berburu matahari terbit sambil jalan pagi.
Fotografer : dok. Tzu Chi Indonesia
Alice (baju abu) berbagi kesannya selama mengikuti gathering ini, bahwa dirinya menjadi lebih akrab dan bekerjasama dengan dengan lebih efektif bersama relawan lainnya.
Fotografer : Widosari (He Qi Pusat)
Poppy (kiri) dan timnya menjelaskan arti pribahasa yang mereka dapatkan.
Fotografer : dok. Tzu Chi Indonesia
Indrawati Shijie (kanan) berbagi pengalaman selama bergabung menjadi relawan Zhen Shan Mei.
Fotografer : dok. Tzu Chi Indonesia
Sebelum pulang relawan melakukan foto bersama, salah satunya adalah relawan He Qi Muara Karang dan He Qi PIK.
Fotografer : Tan Surianto (He Qi Muara Karang)
Dalam sesi praktik, setiap kelompok menyusun peribahasa, dan kemudian memilih makna dari peribahasa tersebut dalam karya foto, tulisan, dan video. Salah satunya adalah peribahasa: "Ada Udang di Balik Batu", yakni melakukan kebajikan dengan pamrih dan menginginkan ketenaran.
Fotografer : Sufenny (He Qi Muara Karang)