- Home
- Berita & Kegiatan
- Berita Foto
- Kunjungan Relawan Tzu Chi Malaysia, 13-15 Januari 2017
Kunjungan Relawan Tzu Chi Malaysia, 13-15 Januari 2017
TIBA DI BANDARA. 80 orang Relawan Tzu Chi Malaysia datang berkunjung ke Tzu Chi Indonesia pada Jumat, 13/01/2017 dan langsung menju perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Cengkareng.
Fotografer : Teddy LiantoSELAMAT DATANG DI SEKOLAH
CINTA KASIH. Siswa-siswi kelas 4 Sekolah Cinta
Kasih Cengkareng menyambut relawan Tzu Chi Malaysia dengan nyanyian selamat
datang sambil bertepuk tangan gembira.
Fotografer : Anand Yahya
JAMUAN SELAMAT DATANG. Relawan Tzu Chi menyambut tamu dengan menyuguhkan minuman kepada para relawan Tzu Chi Malaysia ketika memasuki ruang aula Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi Cengkareng.Fotografer : Yuliati
ISYARAT TANGAN. Murid Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi memperagakan bahasa isyarat tangan di
depan Relawan Tzu Chi Malaysia yang tengah menikmati minuman dan makanan yang
disediakan relawan Tzu Chi Indonesia.
Fotografer : Anand Yahya
SAMBUTAN LIU SUMEI. Ketua Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Liu Sumei memberi sambutan selamat
datang dan sedikit memaparkan tentang sejarah dibangunnya perumahan Tzu Chi
Cengkareng dan sekolah cinta kasih, juga
tentang pendampingan kepada warga perumahan.
Fotografer : Anand Yahya
MELAYANI. Relawan Tzu Chi Indonesia yang
bertugas di bagian konsumsi melayani tiap-tiap meja relawan Malaysia dengan
menyuguhkan minuman dan makanan ringan.
Fotografer : Anand Yahya
MENGUNJUNGI RSUCK. Para relawan Malaysia berkesempatan mengunjungi Rumah Sakit Umum Cinta
Kasih Tzu Chi Cengkareng. Staf rumah sakit memberikan penjelasan mengenai
jumlah kamar inap dan fasilitas rumah sakit lainnya.
Fotografer : Yuliati
MELIHAT RUMAH SUSUN CINTA KASIH. Relawan Tzu Chi Malaysia berkesempatan
masuk ke dalam Rusun Cinta Kasih Cengkareng melihat
furnitur dan fasilitas yang didapat warga ketika mereka pindah dari bantaran Kali Angke pada tahun 2003 silam.
Fotografer : Yuliati
DEPO PELESTARIAN LINGKUNGAN. Relawan Tzu Chi Malaysia berkeliling ke
rusun dan melihat Depo Pelestarian Lingkungan yang juga menjadi tempat
mendidik warga untuk memilah barang-barang yang dapat didaur ulang.
Fotografer : Yuliati
MENYAPA. Relawan Tzu Chi Malaysia menyapa barisan siswa-siswi taman kanak-kanak
di lobby Sekolah Cinta Kasih Cengkareng.
Fotografer : Yuliati
KUNJUNGAN KE RUANG KELAS. Relawan Tzu Chi Malaysia mengunjungi kelas-kelas di Sekolah Cinta Kasih Cengkareng dan berinteraksi dengan para guru.Fotografer : Anand Yahya
PROGRAM BEDAH RUMAH. Hok Lai seorang relawan Tzu Chi Indonesia tengah menjelaskan program bedah
kampung di Pademangan sebelum relawan Malaysia datang ke Pademangan untuk
melihat langsung program bedah kampung Tzu Chi Indonesia.
Fotografer : Yuliati
DUA SISI TEMBOK PADEMANGAN. Relawan Malaysia melewati gang-gang sempit ketika mengunjungi program
bedah kampung di Pademangan Barat Jakarta Utara.
Fotografer : Anand Yahya
RELAWAN PADEMANGAN. Warga Pademangan Barat yang sudah menjadi relawan Tzu Chi mendampingi relawan Malaysia untuk melihat program
bedah kampung di wilayah Pademangan Barat.
Fotografer : Yuliati
SAMBUTAN SUGIANTO KUSUMA. Sugianto Kusuma, Wakil Ketua Tzu Chi Indonesia memberi
penjelasan kepada relawan Tzu Ci Malaysia tentang
pembagian 50.000 ton beras yang pernah dibagikan pada tahun 2003 ke seluruh wilayah Indonesia.
Fotografer : Yuliati
MEMBERI BINGKISAN. Liu Sumei memberikan bingkisan Mie Daai kepada setiap relawan Malaysia
sebagai bentuk terima kasih karena telah mengunjungi relawan Indonesia selama
tiga hari.
Fotografer : Teddy Lianto
MENGUNJUNGI PESANTREN. Rombongan Relawan Tzu Chi Malaysia mengunjungi pesantren Nurul Iman, Sabtu, 14/01/2017. Relawan dari Malaysia melihat perkembangan santri selama didampingi relawan Tzu Chi sejak tahun
2005 dalam misi budaya humanis Tzu Chi.
Fotografer : Yuliati
MENGUNJUNGI EXIBITION HALL. Relawan Tzu Chi Malaysia mengunjungi ruang pameran poster yang menampilkan poster-poster sejarah awal
mula Tzu Chi Indonesia di Indonesia. Ada
pula poster-poster yang berkaitan
dengan empat misi Tzu Chi serta pelestarian lingkungan.
Fotografer : Metta Wulandari
MENGUNJUNGI SEKOLAH CINTA
KASIH INDONESIA. Relawan Tzu Chi Malaysia
mengunjungi sekolah taman kanak-kanak yang berada di Tzu Chi Center.
Fotografer : Metta Wulandari
MENGUNJUNGI DAAI TV. Rombongan Relawan Tzu Chi Malaysia juga berkesempatan melihat Studio
DAAI TV di area Tzu Chi Center. DAAI TV membawa misi kebenaran, kebajikan dan keindahan, dan sebagai TV satu-satunya yang menyebarkan
cinta kasih yang berbudaya humanis Tzu Chi.
Fotografer : Metta Wulandari