- Home
- Berita & Kegiatan
- Berita Foto
- Launching Drama Seindah Bunga Teratai
Launching Drama Seindah Bunga Teratai

Wakil Ketua Tzu Chi Indonesia, Sugianto Kusuma dan relawan Komite Pria Tzu Chi menyambut kedatangan Wakil Menteri Pariwisata dan industri Kreatif, Sapta Nirwandar yang turut hadir di Launching Drama Kisah Nyata"Seindah Bunga Teratai".Fotografer : Teddy Lianto

Di Acara Launching ini, terdapat berbagai stand untuk menghibur para tamu undangan yang datang.Fotografer : Teddy Lianto

Sebanyak 592 tamu undangan yang hadir memeriahkan acara.Fotografer : Teddy Lianto

Mengawali acara, para tamu undangan di hibur dengan penampilan gerakan isyarat tangan "Seindah Bunga Teratai".Fotografer : Teddy Lianto

Turut hadir Anggota Sangha yang memberikan blessing untuk Launching Drama Kisah Nyata ini.Fotografer : Teddy Lianto

Arturo GP, Sutradara dari Drama Kisah Nyata "Seindah Bunga Teratai" menuturkan jika tayangan ini adalah sebuah upaya untuk memberikan tontonan positif kepada masyarakat umum.Fotografer : Teddy Lianto

Para pemeran dalam drama tampil ke depan podium untuk menyapa para pemirsa setia DAAI TV.Fotografer : Teddy Lianto

Pemeran Acun dalam drama, Sunny Soon merasa senang dapat memerankan tokoh Acun dan ia juga merasakan senanng karena ternyata di dunia ini masih ada orang-orang yang peduli terhadap sesama.Fotografer : Teddy Lianto

Para tamu undangan juga dihibur dengan penampilan permainan kecapi dari kelas Budaya Humanis Tzu Chi.Fotografer : Teddy Lianto

Alunan musik nan indah itu menjadi sebuah memory indah sekaligus penutup untuk acara Launching Kisah Drama Nyata "Seindah Bunga Teratai".Fotografer : Teddy Lianto