Pengobatan Gigi untuk Warga Rusun Tanah Pasir

Sebanyak 50 relawan Tzu Chi dari komunitas He Qi Utara, Hu Ai Pluit menggelar Bakti Sosial (Baksos) Gigi di Sekolah Nation First di Ruko Tama Indah 36 BE-BI, Jembatan Tiga pada Minggu, 10 September 2017. Dalam kegiatan ini, sebanyak 119 pasien dari Rusun Tanah Pasir blok A, B, C, H, dan J mendapatkan pelayanan pengobatan gigi secara gratis.


Bila sewaktu menyumbangkan tenaga kita memperoleh kegembiraan, inilah yang disebut "rela memberi dengan sukacita".
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -