Berita

Program Bakti Sosial 5 KM di Jayapura: Bahagianya Ham Masita Bisa Melihat Kembali

18 Juli 2024
Ham Masita (90) menjadi salah satu peserta operasi katarak yang dilakukan relawan Xie Li Papua. Ini bagian dari Program Bakti Sosial 5 KM, untuk membebaskan masyarakat dari katarak, hernia, dan bibir sumbing dalam radius 5 kilometer operasional Sinar Mas.

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Jangan Pernah Menunda untuk Berbakti

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Jangan Pernah Menunda untuk Berbakti

22 Februari 2017
Drama Budi Luhur Orang Tua Seluas Samudra menjadi inti dalam Pemberkahan Awal Tahun 2017 yang diselenggarakan oleh Tzu Chi Indonesia. Drama tentang kisah perjalanan cinta kasih orang tua yang tiada batasnya ini memukau peserta pemberkahan pada Sabtu, 11 Februari 2017 yang dihadiri oleh staf badan misi dan relawan Tzu Chi.
Sukacita di Usia Senja

Sukacita di Usia Senja

22 Februari 2017

Kebahagiaan nenek usia 80 tahun di Tegal Alur, Jakarta Barat ini bukan tanpa alasan. Pasalnya di usia senjanya ini, ia seperti mengalami titik balik kehidupan. Siti Waspiah yang akrab disapa Bu Dul hidup seorang diri sejak anaknya, Siti Rahayu meninggal pada tahun 2005 silam. Beruntung ada Ferdinand Timotius Hariyadi (57 tahun) dan istri yang membantu merawat Bu Dul sepeninggal Siti Rahayu.

Melindungi Bumi dengan Pelestarian Lingkungan

Melindungi Bumi dengan Pelestarian Lingkungan

22 Februari 2017
Relawan He Qi Barat kembali melakukan sosialisasi pelestarian lingkungan kepada para murid Sekolah Mahabodhi Vidya, Jakarta Barat. Sebanyak 103 murid dari kelas 3 dan 4 SD Mahabodhi Vidya berkumpul pada pukul 07.30 di aula lantai 3.
Pendampingan Pasien Kanker

Pendampingan Pasien Kanker

22 Februari 2017

Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia mengadakan seminar Mewaspadai Gejala Kanker Pada Anak dan Bagaimana Mendampingi Pasien Kanker di Tzu Chi Center, PIK pada Minggu, 19 Februari 2017. Kegiatan yang diikuti 80 peserta seminar ini bertujuan untuk menghimbau masyarakat tentang pendampingan kanker serta penyuluhan tentang tidakan preventif terhadap kanker.

Menebarkan Kasih Kepada Opa Oma

Menebarkan Kasih Kepada Opa Oma

22 Februari 2017
Hujan di hari Minggu, 19 Februari 2017 sejak dini hari tidak menyurutkan langkah 21 relawan Tzu Chi komunitas Kebon Jeruk untuk mengunjungi opa dan oma yang tinggal di Panti Sahabat Baru, Duri Kepa, Jakarta Barat. Kunjungan itu diharapkan dapat mengobati kerinduan opa dan oma kepada sanak dan keluarga.
Jumat Bersih Bersama Tzu Chi

Jumat Bersih Bersama Tzu Chi

21 Februari 2017

Guna meningkatkan kesehatan dan kebersihan serta mencegah perkembangan nyamuk Aedes Aegypti, para relawan beserta warga pondok 1 di Bukit Subur, Kalimantan Timur bersama-sama berpartisipasi dalam kegiatan Jumat Bersih pada tanggal 27 Januari 2017.

Lomba Memasak, Bentuk Kepedulian Akan Makanan Vegetaris

Lomba Memasak, Bentuk Kepedulian Akan Makanan Vegetaris

21 Februari 2017

Relawan Tzu Chi Sinar Mas Xie Li Sumatera Utara mengadakan perlombaan memasak masakan vegetaris. Sebanyak sembilan tim yang beranggotakan masing-masing lima orang mengikuti perlombaan ini dengan penuh antusias. Kegiatan diadakan di Desa Normark pada tanggal 25 Januari 2017.

Berbagi Cinta Kasih Melalui English Class

Berbagi Cinta Kasih Melalui English Class

20 Februari 2017

Jika di kota dengan mudah belajar bahasa Inggris melalui internet atau les, tidak demikian dengan para pelajar di Muara Wahau, Kalimantan Timur. Kenyataan ini mengetuk hati para relawan Tzu Chi Cabang Sinar Mas di Xie Li Kalimantan Timur 1. Para relawan menggelar English Class di beberapa sekolah.

Cap Go Meh Bersama Opa Oma

Cap Go Meh Bersama Opa Oma

16 Februari 2017
Jumat, 10 Februari 2017, sehari sebelum Cap Goh Meh, momen ini digunakan relawan Tzu Chi komunitas He Qi Utara 1 untuk merayakan bersama opa oma pada kegiatan kunjungan kasih di Senior Club, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara.
Perankan Drama, Relawan Dapatkan Pelajaran Berharga

Perankan Drama, Relawan Dapatkan Pelajaran Berharga

14 Februari 2017

Drama yang diadaptasi dari sutra Buddha ini diperankan dengan baik oleh insan-insan Tzu Chi. Meski banyak bertugas di lapangan, para relawan berhasil menghayati dan memainkan peran mereka dengan baik. Salah satu pemeran dalam drama ini adalah keluarga Lee Johan.

Menjalani Hidup Penuh Makna, Penuh Sukacita

Menjalani Hidup Penuh Makna, Penuh Sukacita

14 Februari 2017

Kelancaran kegiatan Pemberkahan Awal Tahun pada 11-12 Februari 2017 tak lepas dari peran para relawan yang membersihkan Aula Jing Si. Sepekan sebelumnya, puluhan relawan berdatangan di Aula Jing Si sejak pagi. Sekitar 26 insan Tzu Chi komunitas He Qi Timur, Hu Ai Kelapa Gading bergabung bersama relawan lainnya untuk membersihkan rumah batin kebanggaan insan Tzu Chi Indonesia ini.

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Drama Musikal yang Menggetarkan

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Drama Musikal yang Menggetarkan

13 Februari 2017

Minggu pagi tanggal 12 Febuari 2017, Ruang Jiang Jing Tang lantai 4, Aula Jing Si, Tzu Chi Center, PIK, Jakarta Utara penuh oleh relawan dan masyarakat umum yang hadir untuk mengikuti acara Pemberkahan Awal Tahun 2017 yang bertajuk “Budi Luhur Orang Tua Seluas Samudra”.

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Berbaktilah, Jangan Menunda

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Berbaktilah, Jangan Menunda

13 Februari 2017

Drama musikal berjudul “Budi Luhur Orang Tua Seluas Samudra” yang ditampilkan dalam Pemberkahan Awal Tahun 2017 di Tzu Chi Center meninggalkan kesan mendalam bagi para peserta. Banyak peserta tak kuasa menahan rasa haru.

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Bersuka Cita Memupuk Berkah

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Bersuka Cita Memupuk Berkah

13 Februari 2017

Pemberkahan Awal Tahun 2017 yang dilaksanakan pada tanggal 12 Februari 2017 diikuti ribuan masyarakat umum. Kegiatan diadakan di Aula Jing Si lantai 4, Tzu Chi Center, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Acara yang diikuti ribuan orang bisa berjalan lancar tentu karena adanya koordinasi banyak insan yang terlibat dalam segala bidang.

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Lebih Berbakti, Lebih Bersumbangsih

Pemberkahan Awal Tahun 2017: Lebih Berbakti, Lebih Bersumbangsih

13 Februari 2017

Tabuhan tambur menggema, membuka Pemberkahan Awal Tahun 2017. Ribuan peserta dari masyarakat umum dan relawan yang memadati Aula Jing Si, Tzu Chi Center Pantai Indah Kapuk Jakarta terbawa keindahan bunyi yang rancak nan membahana.

Hadiah paling berharga di dunia yang fana ini adalah memaafkan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -