Berita
Meriahkan Ramadan dengan Bazar Amal Pematang Siantar
14 Maret 2025Relawan Tzu Chi di Pematang Siantar mengadakan bazar amal, menjual jajanan juga baju layak pakai. Selain ingin memperkenalkan Tzu Chi juga mengajarkan masyarakat untuk beramal sekaligus berhemat dalam berbelanja baju.

Perayaan Natal Sekaligus Gathering Gan En Hu di Tzu Chi Batam
18 Desember 2023Perayaan Natal sekaligus Gathering Gan En Hu (penerima bantuan Tzu Chi) di Batam berlangsung penuh sukacita sekaligus haru. Acara di Aula Jing Si Batam ini dihadiri 247 Gan En Hu.

Mengembangkan Keyakinan, Tekad, dan Praktik Nyata
15 Desember 2023Dengan semangat dan tekad melatih diri, sejak pukul 07.30 WIB sebanyak 68 relawan Tzu Chi Palembang kembali berkumpul guna mengikuti pelatihan Abu Putih.

Keharuan dalam Perayaan Hari Ibu
15 Desember 2023Kelas Teratai Tzu Chi Pekanbaru di penghujung tahun 2023 menjadi momen yang sulit dilupakan oleh anak-anak Teratai beserta orang tua mereka karena begitu spesial dengan adanya perayaan hari Ibu.

Pelantikan Relawan Abu Putih Tzu Chi Selatpanjang
15 Desember 2023Tzu Chi Selatpanjang mengadakan pelantikan Relawan Abu Putih. Banyak materi disampaikan dalam pelantikan ini seperti tata krama saat makan, juga tentang struktur 4 in 1.

Baksos Kesehatan Tzu Chi ke-142 di Lampung: Turut Bantu Pemerintah dalam Bidang Kesehatan
13 Desember 2023Bakti Sosial Kesehatan Tzu Chi ke-142 yang digelar di Lampung pada 1-2 Desember 2023 sangat membantu warga yang selama ini belum berkesempatan berobat karena kesulitan biaya.

Baksos Donor Darah di Penghujung Tahun
12 Desember 2023Tzu Chi Padang bekerja sama dengan PMI Kota Padang mengadakan kegiatan donor darah yang rutin diadakan setiap tiga bulan sekali. Sebanyak 203 kantong darah berhasil dikumpulkan.

Perhatian Bagi Keluarga Korban Erupsi Gunung Marapi Asal Pekanbaru
11 Desember 2023Sebagai rasa empati dan dukungan, Tzu Chi Pekanbaru memberikan perhatian bagi empat keluarga korban erupsi Gunung Marapi yang berasal dari Pekanbaru.

Peresmian Titik Green Point Tzu Chi Pertama di Palembang
07 Desember 2023Tzu Chi Palembang meresmikan titik green point pertama yang berada di Sekolah Singapore Intercultural School (SIS) Palembang, Sumatera Selatan.

Sosialisasi Pelestarian Lingkungan bagi Jajaran Sekolah Brigjend Katamso 1 dan 2
01 Desember 2023Tzu Chi Medan berkesempatan menyampaikan materi pelestarian lingkungan kepada jajaran Sekolah Brigjend Katamso 1 dan 2 sekaligus praktik langsung pemilahan barang daur ulang.

Bantuan Material yang Tak Terduga
01 Desember 2023Relawan Tzu Chi di Xie Li Indragiri mendukung kenyamanan tempat ibadah dengan memberikan bantuan material untuk pembuatan plafon Musala Al-Muslimin, Dusun Harapan, Bagan Jaya, Enok, Indragiri Hilir, Riau.

TIMA Medan, Makin Solid dan Kompak
30 November 2023Barisan relawan medis Tzu Chi atau TIMA di Kota Medan terus bertambah. Kali ini ada 28 anggota yang baru dilantik. “Semoga menjadi tim medis Tzu Chi yang humanis, penuh welas asih dan bisa menjadi teladan,” pesan Ketua TIMA Medan, dr. Hedi Tan.

Pelayanan Medis untuk Warga Ario Kemuning
30 November 2023Perhatian Tzu Chi Palembang bagi warga Kelurahan Ario Kemuning dari dulu tak pernah berkurang. Kali ini Tzu Chi Palembang memberikan layanan pengobatan dan edukasi bagaimana merawat gigi dan mulut.

Ada Tekad, Baru Ada Kekuatan
30 November 2023Tzu Chi Medan mengadakan pelatihan relawan Abu Putih I. Pelatihan ini bertujuan memperkuat tekad dan keyakinan para relawan menjadi seorang yang penuh berkah dengan terjun di tengah masyarakat menebar benih-benih kebajikan serta memupuk akar-akar kebijaksanaan.

Belanja Sambil Mencintai Bumi
30 November 2023Belanja Sambil Mencintai Bumi, itu dia tema dari acara pre-order makanan vegetarian yang digelar Muda-Mudi Tzu Chi Pekanbaru. Seluruh hasil penjualan disumbangkan untuk upaya pelestarian lingkungan.

Cinta Kasih Relawan Tzu Chi Medan dan Lantamal 1 Belawan pada Warga Desa Paluh Kurau
30 November 2023Perjalanan relawan Tzu Chi Medan untuk bisa sampai ke Desa Paluh Kurau, Deli Serdang menempuh waktu 45 menit menggunakan kapal dari Pelabuhan Lantamal 1 Belawan. Relawan Tzu Chi datang untuk menggelar bakti sosial kesehatan.