Aksi solidaritas Relawan Tzu Chi di Lhokseumawe pada Bulan Suci Ramadan

Jurnalis : Arfandy Chandra, Agam Rusli (Tzu Chi Aceh) , Fotografer : Tanjung Halim (Tzu Chi Aceh)
Para relawan Tzu Chi di Lhokseumawe memberikan bantuan kepada 12 Kepala Keluarga di Desa Batuphat Timur, Kecamatan Muara yang menjadi korban kebakaran.

Warga Lhokseumawe dihebohkan dengan peristiwa kebakaran yang terjadi di Desa Batuphat Timur, Kecamatan Muara Satu pada Jumat (24/04/2021) malam usai Shalat Tarawih sekitar pukul 21.40 WIB. Sebanyak 12 unit rumah habis dilahap si jago merah. Menurut informasi, kebakaran ini terjadi akibat korsleting listrik dari rumah salah seorang warga. Kini 48 jiwa korban kebakaran terpaksa mengungsi ke Kantor Keuchik Batuphat Timur.

Menanggapi kejadian ini, pada Senin (26/04/2021) pukul 17.00 WIB, relawan Yayasan Buddha Tzu Chi di Lhokseumawe segera turun ke lokasi dan membagikan paket kebutuhan harian dan dana tanggap darurat sebesar satu juta rupiah kepada masing-masing 12 kepala keluarga yang mengalami musibah tersebut.

Selain bantuan berupa paket kebutuhan harian, relawan juga memberikan bantuan dana tanggap darurat.

Kegiatan solidaritas ini dikoordinir oleh Tjong Tjie Liong dan berlangsung dengan baik. Adapun bantuan yang disalurkan kepada korban bencana berupa 12 kotak kabinet, 24 helai kain sarung, 12 buah ember dan 12 buah gayung, 48 buah gelas, 12 buah ceret air, 24 pasang sandal, 24 batang sabun mandi, 24 buah pasta gigi dan 24 buah sikat gigi.

Relawan yang membagikan bantuan kepada para korban tetap memperhatikan protol kesehatan yaitu “5 M” memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobalitas. Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.

Warga korban kebakaran ini merasa bersyukur dapat dibantu oleh Tzu Chi untuk dapat melanjutkan hidup.

Pak Keuchik Gampong Batuphat Timur mengucapkan terima kasih kepada relawan Tzu Chi Lhokseumawe yang telah ikut andil mengulurkan tangan membantu sesama. Para relawan berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi para korban. Kiranya semua pihak dapat saling bahu-membahu, bergandengan tangan membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan.

Editor: Khusnul Khotimah

Artikel Terkait

Bantuan Tzu Chi untuk Korban Kebakaran di Medan Johor

Bantuan Tzu Chi untuk Korban Kebakaran di Medan Johor

16 Januari 2025

Kebakaran melanda empat rumah di Kelurahan Titikuning, Medan Johor, mengakibatkan kerugian materi bagi empat kepala keluarga. Tzu Chi Medan memberikan bantuan kepada para korban akibat musibah tersebut.

Aksi solidaritas Relawan Tzu Chi di Lhokseumawe pada Bulan Suci Ramadan

Aksi solidaritas Relawan Tzu Chi di Lhokseumawe pada Bulan Suci Ramadan

27 April 2021

Relawan Tzu Chi Lhokseumawe membagikan paket kebutuhan harian dan dana tanggap darurat kepada 12 kepala keluarga yang mengalami musibah kebakaran di Desa Batuphat Timur, Kecamatan Muara Satu pada Jumat (24/04/2021) malam.

Bantuan Kebakaran: Bentuk Cinta Kasih dan Menjalin Tali Silahturahmi

Bantuan Kebakaran: Bentuk Cinta Kasih dan Menjalin Tali Silahturahmi

23 Maret 2016
Relawan Adi Wisastra selaku koordinator kegiatan ini mengungkapkan harapannya yaitu agar para warga yang tertimpa musibah dapat segera bangkit lagi semangatnya.
Cara kita berterima kasih dan membalas budi baik bumi adalah dengan tetap bertekad melestarikan lingkungan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -