Baksos Tzu Chi ke-89: Sedikit Bicara banyak Bekerja

Jurnalis : Apriyanto, Fotografer : Mulyono
 
 

foto
Mata sebelah kanan Sosthesis Sibi sudah dioperasi saat Tzu Chi mengadakan baksos pada tahun 2011. Dan sekarang ia kembali mendaftarkan dirinya untuk mengoperasi mata sebelah kirinya.

Tingginya biaya pengobatan seringkali menjadi momok bagi masyarakat tidak mampu. Bahkan permasalahan biaya ini membuat tak sedikit masyarakat tidak mampu menunda pengobatannya terutama yang berhubungan dengan operasi. Misalnya saja operasi katarak. Di rumah sakit umum baik di kota besar maupun di daerah sedikitnya mematok harga sebesar dua juta rupiah untuk sekali operasi.

Bagi masyarakat yang mampu harga dua juta bukanlah  masalah, tapi tidak demikian bagi masyarakat yang masih hidup dalam garis kemiskinan. Dibandingkan untuk biaya operasi masyarakat tidak mampu tentu lebih  memilih menggunakannya untuk biaya hidup.

Karena permasalahan inilah Yayasan Buddha Tzu Chi perwakilan Jayapura, Papua mengadakan bakti sosial pengobatan katarak bagi masyarakat tidak mampu sebagai solusi kesehatan. Setelah diadakan screening pasien sejak tanggal 18 sampai 20 Maret, maka pada Kamis 21 Maret kegiatan operasi pasien sudah mulai dilaksanakan.

foto   foto

Keterangan :

  • Setelah operasi Sosthesis Sibi memiliki banyak harapan. Ia ingin melihat secara utuh dan luas. Bahkan ia juga mengatakan Tzu Chi adalah organisasi yang banyak bekerja dan sedikit bicara (kiri).
  • Setiap pasien dianggap sebagai keluarga sendiri oleh para relawan Tzu Chi (kanan).

Hari itu sebanyak 50 pasien penderita katarak berhasil dioperasi. Beberapa diantaranya adalah pasien  yang dua tahun lalu (2011) sudah pernah mengikuti baksos serupa yang diadakan Tzu Chi. salah satunya adalah Sosthenes Sibi. Lelaki paruh baya ini adalah pasien bantuan pengobatan Tzu Chi pada tahun 2011 lalu. Sosthenes Sibi mengatakan kalau dua tahun lalu kedua matanya sudah tidak dapat melihat dengan jelas. Namun secara medis ia hanya bisa menjalani operasi untuk satu matanya terlebih dahulu, yaitu mata sebelah kanan yang kondisinya paling parah. Setelah pengobatan itu Sosthenes pun merasa jauh lebih baik. Ia bisa menjalani kegiatan sehari-hari dengan leluasa. Dan hari ini dioperasinya yang kedua – untuk mata sebelah kirinya ia memiliki banyak harapan. Ia berharap dapat melihat seutuhnya tanpa ada lagi penghalang. Ia juga menjelaskan kalau sejak dua tahun lalu ia sudah begitu yakin pada Tzu Chi. Baginya Tzu Chi adalah  yayasan kemanusiaan yang memberikan bantuan tanpa pamrih. Dari Tzu Chi pula ia tahu tentang praktik nyata tentang kasih universal yang tak memandang suku, agama, maupun ras.

Menurutnya selama ini banyak organisasi lain yang berbircara tentang kemanusiaan, tetapi secara praktik mereka belum mewujudkannya. Tapi Tzu Chi justru kebalikannya, Tzu Chi adalah organisasi yang sedikit bicara tetapi banyak bekerja. “Yayasan ini sungguh baik, memberi dengan sungguh-sungguh tanpa ada pamrih. Relawannya semua banyak bekerja,” katanya dengan logat Papua yang kental.

  
 

Artikel Terkait

Mengedukasi Anak untuk Peduli Lingkungan

Mengedukasi Anak untuk Peduli Lingkungan

17 Oktober 2018
Relawan dari Tzu Chi Sinar Mas, Xie Li Downstream Lampung memberikan penyuluhan untuk peduli dengan lingkungan kepada anak-anak PAUD SIP Bahari dan TK Tunas Bangsa yang berada di Desa Rangai Tri Tungga, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan. 
Rantai Jodoh yang Tidak Pernah Terputus

Rantai Jodoh yang Tidak Pernah Terputus

27 Juni 2012 Pada tanggal 10 Juni 2012, Bella dan yang lainnya serta relawan pemerhati dari Tzu Chi Sinar Mas mengantarkan bantuan kursi roda tersebut ke kediamannya Sopan di di Cirebon. “Berkesempatan mengenal dan mengunjungi keluarga Pak Sopandi merupakan pengalaman berharga,” ujar Viny Shijie dalam kunjungan kasih tersebut.

"Tzu Ching, Jia You"

03 Februari 2012 Pada tanggal 29 Januari 2012, bertempat di Aula Lantai 2 Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi, Cengkareng, Jakarta Barat, Tzu Ching berkumpul kembali dalam acara Gathering Tzu Ching 2012 guna membangun kembali semangat Tzu Chi di awal tahun Masehi dan tahun baru Imlek.
Bila kita selalu berbaik hati, maka setiap hari adalah hari yang baik.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -