Belajar Bersyukur dalam Kunjungan Kasih
Jurnalis : Indah Puspita Sari (Tzu Chi Cabang Sinar Mas), Fotografer : Indah Puspita S., Nina Lestari (Tzu Chi Cabang Sinar Mas)
Pada kunjungan kasih 24 September 2021 tersebut, Relawan Tzu Chi juga membawakan paket sembako untuk membantu meringankan beban keluarga Siti Fatimah.
Hujan deras menyambut relawan Xie Li Downstream Lampung begitu tiba di rumah bercat merah muda. Setelah dipanggil, tak lama berselang, keluar seorang ibu sambil tersenyum meski dengan wajah letih dan pucat. Ia adalah Siti Fatimah, warga Dusun Kampung Sawah, Desa Rangai Tri Tunggal, Kec. Katibung, Lampung Selatan. Sambil menggendong anaknya yang menangis, ia mempersilahkan relawan untuk masuk.

Untuk membantu meningkatkan gizi Fadila dan juga membantu meringankan beban keluarga Siti Fatimah, relawan menyerahkan paket sembako.

Setelah melalui bukit yang curam, relawan tiba di kediaman Login yang memiliki anak bernama Aliya. Aliya berusia empat tahun tetapi berat badannya hanya 8 kg.
Artikel Terkait
Tulus Melayani Opa dan Oma
09 November 2015Relawan Tzu Chi Bandung mengadakan kunjungan kasih di Panti Wreda Karitas, Cimahi pada 29 Oktober 2015. Mereka menghibur, mencukur rambut, dan bernyanyi bersama seperti keluarga sendiri.

Semangat Nenek Thio Bun Nio Sehat Kembali untuk Kedua Anaknya
19 Agustus 2022Nenek Thio Bun Nio kembali dikunjungi oleh relawan Tzu Chi dari komunitas He Qi Barat 1 yang membawa paket sembako dan lauk pauk. Nenek Thio Bun Nio tidak bisa berjalan pascaterjatuh di depan rumahnya. Tzu Chi membantu alat bantu jalan (Walker), biaya hidup, dan diapers dewasa 60 pcs setiap bulan.

Berbagi Kasih dan Perhatian di Panti Werdha Yayasan Bina Bhakti
06 Agustus 2024Relawan Tzu Chi komunitas He Qi Tangerang mengadakan kunjungan kasih ke Panti Werdha Yayasan Bina Bhakti pada 14 Juli 2024. Dalam kegiatan ini, relawan memberikan penghiburan kepada oma dan opa yang tinggal di panti.