Belajar Menghargai Diri Sendiri dengan Menjaga Kesehatan Tubuh

Jurnalis : Sunaryo (Tzu Chi Tanjung Balai Karimun), Fotografer : Jeksen , Mie Li, Sunaryo (Tzu Chi Tanjung Balai Karimun)
 

foto
Dengan didampingi relawan Tzu Chi, para peserta kelas budi pekerti mengerjakan tugas yang diberikan dengan baik.

Kesehatan adalah harta yang paling bernilai. Dengan tubuh yang sehat seseorang dapat beraktifitas dengan baik dan melakukan kebajikan. Orang yang sehat pastinya dapat melakukan kegiatan dengan baik, berbeda dengan orang sakit mereka hanya dapat melakukan sedikit aktifitas.

 

Minggu tanggal 27 Oktober  2013, di Kantor Tzu Chi Tanjung Balai Karimun pada kelas budi pekerti membahas tentang pentingnya menyayangi diri sendiri sebelum disayangi  orang lain. Kegiatan ini diikuti sebanyak 41 peserta kelas budi pekerti yang turut hadir terdiri dari Tzu Shao dan Xiao Tai Yang yang didampingi sebanyak 17 relawan Tzu Chi. Wajah berseri-seri dibarengi dengan antusias tinggi terlihat pada setiap peserta. Sunaryo, salah satu relawan Tzu Chi memberikan sharing tentang pentingnya menjaga kesehatan. Anak-anak sangat memperhatikan dengan serius. Sharing pun nampak hidup dan memunculkan semangat saat Sunaryo menampilkan video kartun yang menjelaskan tentang pentingnya menjaga kesehatan di tengah-tengah sharingnya.

Pada kegiatan ini, Xiao Tai Yang diberikan pemahaman untuk bisa menjaga kesehatan diri terlebih dahulu. Menjaga kesehatan diawali dengan membiasakan hidup sehat di rumah masing-masing. Selain itu mereka diberikan pemahaman untuk senantiasa selalu bersyukur dengan tubuh sehat yang dimiliki. Dengan tubuh yang sehat, mereka didorong agar dapat membantu orang lain yang tidak memiliki kesehatan seberuntung dengan mereka. Karena pada dasarnya masih banyak saudara-saudara kita yang sakit dan membutuhkan pertolongan dan perhatian dari kita yang sehat.

foto   foto

Keterangan :

  • Sunaryo, salah satu relawan Tzu Chi dengan sukacita memberikan sharing pentingnya menjaga kesehatan kepada para peserta kelas budhi pekerti (kiri).
  • Sebanyak 41 peserta terdiri dari Tzu Shao dan Xiao Tai Yang mengikuti kelas budi pekerti yang diadakan di kantor Tzu Chi Tanjung Balai Karimun (kanan).

Pengenalan tentang kesehatan sangatlah perlu bagi anak- anak. Karena pemahaman tentang kesehatan memang sudah seharusnya diterapkan sejak dini. Kesehatan dapat diartikan suatu kondisi dimana segala sesuatu  berjalan normal dan bekerja sesuai fungsinya sebagai mana mestinya. Dalam kelas budi pekerti itu, telah dijelaskan tentang manfaat hidup sehat dan kerugian apabila tidak hidup sehat. Selain itu juga dijelaskan gaya hidup sehat yang bisa dimulai dari hal-hal kecil, seperti: mencuci tangan sebelum makan, sering memotong kuku, tidur tidak larut malam dan lain- lain.

Dari pemahaman sekecil apapun akan tertanam dalam pola pikir anak. Harapannya agar pada usia dini sudah bisa menerapkan hidup sehat.  Dengan memahami pentingnya kesehatan, seseorang akan terbebas dari penyakit dan dapat hidup sehat. Setiap orang pastinya mengginginkan hidup sehat. Karenanya dengan kesehatan seseorang dapat berbuat lebih banyak, terutama untuk berbuat kebajikan. Menyayangi diri merupakan langkah yang baik  pada usia dini untuk menjaga diri. Seperti yang disampaikan Master Cheng Yen dalam kata perenungannya bahwa “Orang yang bisa menyayangi dirinya, baru mampu menyayangi semua orang dengan tulus. Orang yang menyayangi semua orang dengan tulus, baru bisa mendapatkan rasa hormat dan kasih sayang orang lain”.

Rasa syukur atas kesehatan yang ada pada diri, hendaknya dapat kita wujudkan dengan sering bersumbangsih antar sesama. Dengan sering bersumbangsih akan menjalin jodoh untuk bersama- sama berbuat kebajikan. Oleh karena itu kesehatan diri sendiri harus kita perhatikan, sebelum orang lain memperhatikan kesehatan kita.

  
 

Artikel Terkait

Menumbuhkan Cinta Kasih dan Kepedulian

Menumbuhkan Cinta Kasih dan Kepedulian

14 Desember 2011 Kasih sayang yang universal diwujudkan oleh relawan Tzu Chi tanpa memandang latar belakang setiap orang yang berjodoh dengan Tzu Chi. Master Cheng Yen mengatakan melihat orang lain menderita, hati kita juga akan merasa lirih.
Suara Kasih : Mengemban Misi Kesehatan

Suara Kasih : Mengemban Misi Kesehatan

19 Agustus 2010 Mengemban Misi Kesehatan dengan penuh keringat dan tenaga Melindungi RS Tzu Chi di Hualien Dan menciptakan lapangan kerja Menjadi teladan dengan cinta kasih yang tak terbatas Bersama-sama mengukir sejarah
Baca dan Tulis Buku Harian

Baca dan Tulis Buku Harian

28 Januari 2013 Kehadiran beliau di sini merupakan jodoh baik yang sudah terjalin sejak 22 tahun yang lalu dengan Bapak Agus Leman Gunawan yang merupakan relawan dari Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Perwakilan Sinar Mas.
Beramal bukanlah hak khusus orang kaya, melainkan wujud kasih sayang semua orang yang penuh ketulusan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -