Berbagi Berkah Ramadan untuk Petugas Kebersihan

Jurnalis : Dewi Tjandi (Tzu Chi Cabang Sinar Mas) , Fotografer : Dewi Tjandi (Tzu Chi Cabang Sinar Mas)
Dewi Tjandi berbincang dengan salah satu petugas kebersihan di Kota Palembang.

”Perasaan bersyukur harus ditunjukkan dalam tindakan nyata
(Kata Perenungan Master Cheng Yen)

Relawan Tzu Chi di Xie Li Sumatera Selatan (Sumsel) 1 berbagi kasih dengan 120 petugas kebersihan Kota Palembang berupa bantuan sembako. Kegiatan yang turut didukung oleh Paguyuban Sinar Mas Sumatera Selatan ini diserahkan langsung di Kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Palembang, (5/4/2023).

Dr. H. Akhmad Mustain.S.STP, M.Si selaku Kepala Dinas DLHK menyambut baik bantuan yang diberikan relawan. “Jumlah petugas kebersihan kami sebanyak 1,418 orang. Dan kami memang belum ada alokasi dana untuk memberi bingkisan di bulan Ramadan ini. Untuk itu, meski belum bisa membantu semua petugas kami, saya sangat berterima kasih dan mengapresiasi atas bantuan ini karena dapat membantu meringankan dan membahagiakan para petugas kebersihan,” ujarnya. 

Relawan bergotong-royong menyiapkan bingkisan yang akan dibagikan untuk petugas kebersihan.

Relawan berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Palembang sebelum pembagian bingkisan.

Akhmad Mustain berharap ke depan bantuan-bantuan seperti ini dapat terus bertambah agar lebih banyak lagi petugas kebersihan yang memperoleh bantuan sembako. “Dan semoga ke depan akan terjalin keakraban antara kami dan Paguyuban Sinar Mas bersama Tzu Chi,” harapnya.

Dewi Tjandi, salah satu relawan mengatakan kegiatan ini sebagai dukungan bagi petugas kebersihan Kota Palembang yang sudah banyak kontribusinya bagi kebersihan Kota Palembang. “Selain juga sebagai bagian dari program Berbagi Berkah Ramadan tahun ini,” ujarnya setelah pembagian bingkisan.

Foto bersama sebelum pemberian bingkisan lebaran.

Hal yang tak jauh berbeda juga disampaikan Iwan Setiawan, Ketua Paguyuban Sinar Mas Sumatera Selatan. “Ini wujud penghargaan kami kepada petugas kebersihan yang sudah banyak jasanya bagi kebersihan Kota Palembang. Selain juga sebagai dukungan kami agar para petugas kebersihan ini bisa menunaikan ibadah puasa dengan tenang hingga nanti lebaran,” ungkapnya.

Dukungan bagi para petugas kebersihan Kota Palembang ini sudah dilakukan relawan selama tiga tahun berturut-turut.

Editor: Khusnul Khotimah

Artikel Terkait

Semangat Berbagi di Bulan Suci

Semangat Berbagi di Bulan Suci

27 April 2023

Menyambut Hari Raya Idul Fitri, relawan Tzu Chi Lampung memberikan 250 paket sembako kepada warga yang membutuhkan. Seminggu sebelumnya, relawan telah melakukan survei dan membagikan kupon ke rumah-rumah warga.

Perhatian Bagi Warga Menjelang Idul Fitri di Belawan

Perhatian Bagi Warga Menjelang Idul Fitri di Belawan

08 Mei 2023

Menyambut Idul Fitri 1444 H, Tzu Chi Medan bekerja sama dengan TNI AL-Belawan membagikan 1799 paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di Kampung Nelayan dan Uni Kampung, Belawan.

Sembako untuk Lansia dan Wakaf 100 Al-Qur’an

Sembako untuk Lansia dan Wakaf 100 Al-Qur’an

10 Mei 2023

Relawan Tzu Chi Sinar Mas Xie Li Downstream Marunda menyalurkan paket sembako untuk lansia dan memberikan wakaf 100 Al Quran untuk empat masjid di sekitar operasional PT SMART Tbk unit Marunda pada Kamis 27 April 2023. 

Dengan kasih sayang kita menghibur batin manusia yang terluka, dengan kasih sayang pula kita memulihkan luka yang dialami bumi.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -