Berbagi Dengan Sukacita

Jurnalis : M. Galvan (Tzu Chi Bandung), Fotografer : M. Galvan (Tzu Chi Bandung)

Dalam kunjungan kasih ini, relawan Tzu Chi memberikan telur kepada salah satu penerima bantuan, ibunda dari Ani Fitriani pada hari Kamis 21 April 2016.

Keseharian para relawan Tzu Chi tak bisa dilepaskan dari kesibukan pekerjaannya masing-masing. Namun, ditengah kesibukannya itu para relawan Tzu Chi senantiasa meluangkan waktunya untuk berbagi kasih dengan sesama.

Seperti pada tanggal 21 April 2106, relawan Tzu  Chi Bandung yang mewakili xie li Timur melakukan kunjungan kasih ke rumah para penerima bantuan yang telah ditangani oleh Yayasan Buddha Tzu Chi kantor perwakilan Bandung. Pada hari itu sebanyak enam penerima bantuan Tzu Chi telah dikunjungi, diantaranya; Rani Rindiyani (6) mengidap katarak dan cerebral palsy, Zulfa Rahma (6) Sepatu koreksi, Dini Safwa (6) Hydrosefalus, Ridha Nazwa Astiva Joenaedi (10) mengidap Post colostomy, Ani Fitriani (6), dan Davin Dziqria (5) mengidap kurang pendengaran.

Relawan Tzu Chi dengan penuh kesabaran senantiasa berada di antara mereka yang membutuhkan perhatian dan kasih sayangnya. Di samping itu, kehadirannya adalah untuk melihat perkembangan kesehatan para pasien agar selalu tetap semangat menjalani hidup dan memberikan dukungan moril kepada pasien dan keluarga. Selain itu, relawan Tzu Chi pun turut membagikan makanan dan buletin Tzu Chi kepada keluarga pasien.

Dengan adanya niat baik, semua dapat menjalin jodoh untuk berbagi dengan siapa pun. Seperti dalam kunjungan kasih ini, para relawan Tzu Chi memiliki kesempatan untuk beramal yang sekaligus mendapatkan pelajaran hidup dalam misi kemanusiaan  Tzu Chi.

Relawan Tzu Chi memberikan pendampingan dan menghibur salah satu pasien yang mengidap hidrosefalus, di setiap kunjungannya relawan juga berdoa untuk Dini.

Artikel Terkait

Kasih Sayang dan Perhatian Hadir di Balai Penitipan Anak

Kasih Sayang dan Perhatian Hadir di Balai Penitipan Anak

16 April 2025

Relawan Tzu Chi Sinar Mas dari komunitas Xie Li Indragiri Hilir mengunjungi Balai Penitipan Anak (BPA) PT. Bumipalma Lestaripersada Riau untuk menyalurkan bantuan perlengkapan seperti meja, kursi, lemari, hingga perlengkapan tidur.

Kunjungan Kasih untuk Lansia

Kunjungan Kasih untuk Lansia

27 Maret 2025

Relawan Tzu Chi di Xie Li Pati melakukan kunjungan kasih untuk 10 lansia di Kecamatan Cluwak, Pati, Jawa Tengah. Kunjungan ini juga disertai dengan membantu membersihkan rumah lansia yang tinggal sendiri.

Seperti Keluarga Sendiri

Seperti Keluarga Sendiri

27 Oktober 2014 Kegiatan yang rutin dilaksanakan ini untuk memberikan berbagai pelayanan, seperti memotong rambut, membagikan makanan, memberikan pijatan, hingga mengajak opa dan oma bernyanyi bersama guna membuat suasana lebih meriah.
Bila kita selalu berbaik hati, maka setiap hari adalah hari yang baik.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -