Berbagi di Bulan Ramadan, Tzu Chi Bandung Salurkan 1.000 Paket Sembako

Jurnalis : Rizki Hermadinata (Tzu Chi Bandung), Fotografer : Muhammad Dayar (Tzu Chi Bandung)

Djonni Andhella dengan penuh kasih membagikan paket sembako bagi warga.

Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Tzu Chi Bandung membagikan 1.000 paket sembako untuk masyarakat yang membutuhkan. Paket sembako ini dibagikan di Aula Jing Si Tzu Chi Bandung, Minggu 24 Maret 2024. Paket bantuan ini berisi beras 5 kg, minyak goreng  1 liter, kecap manis 550 ml, gula pasir 1 kg, snack dan masker medis.

Berbagi sembako ini merupakan kegiatan tahunan Tzu Chi Bandung untuk meringankan beban warga terlebih jelang Lebaran harga kebutuhan sembako tinggi. “Tzu Chi selalu mengadakan ini dengan suka cita dengan tujuan bisa membantu warga yang membutuhkan,” ujar Djonni Adhella Ketua Tzu Chi Bandung.

Bilal Nur Alam sangat gembira mendapat bantuan sembako dari Tzu Chi Bandung.

Bilal Nur Alam warga Kelurahan Dunguscariang sangat gembira mendapatkan bantuan sembako ini. “Saya senang sekali dapat bantuan ini, bisa meringankan kebutuhan harian saya, dengan keterbatasan saya, ” ucap Bilal.

Hendry jadi lebih banyak bersyukur usai turut membagikan kupon.

Sebelumnya pada 23 Maret 2024, relawan membagikan kupon kepada warga. Hal ini sekaligus untuk melihat langsung keadaan warga apakah layak atau tidak untuk mendapat bantuan. Turut serta membagikan kupon, Hendry salah satu relawan mengaku lebih pandai bersyukur.  “Melihat kondisi rumah warga, saya merasa bersyukur atas apa yang saya punya. Saya senang mengikut ikegiatan ini karena saya ingin bermanfaat bagi orang lain,” ujarnya.

Editor: Khusnul Khotimah

Artikel Terkait

Sukacita Warga Pematang Siantar Menerima Paket Lebaran Tzu Chi

Sukacita Warga Pematang Siantar Menerima Paket Lebaran Tzu Chi

21 Maret 2024

Sebanyak 500 paket lebaran Tzu Chi diterima oleh warga Kota Pematang Siantar. Mereka sangat bersyukur karena paket lebaran tersebut sangat membantu kebutuhan sehari-hari.

Sebanyak 2.029 Paket Lebaran untuk Warga Tangerang

Sebanyak 2.029 Paket Lebaran untuk Warga Tangerang

05 April 2024

Sejak 11–29 Maret, relawan He Qi Tangerang membagikan 2.029 paket untuk warga yang membutuhkan di empat kelurahan: Cipete, Gebang Raya, Cimone, dan Serang. Paket ini dibagikan di sekitar Kantor He Qi Tangerang.

Sembako Cinta Kasih untuk Para Gan En Hu di Kota Jambi

Sembako Cinta Kasih untuk Para Gan En Hu di Kota Jambi

01 April 2024

Menyambut Idul Fitri 1445 Hijriyah, Tzu Chi Jambi memberikan bantuan sembako kepada 25 Gan En Hu atau penerima bantuan Tzu Chi jangka panjang. Paket itu berisi 10 kg beras, 2 liter minyak goreng, 1 kilo gula pasir, 10 bungkus mie vegetarian, minuman, serta THR Idul Fitri.

Hadiah paling berharga di dunia yang fana ini adalah memaafkan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -