Berbagi Kebahagiaan untuk Warga Kampung Lio, Depok

Jurnalis : Dhini Amalia (He Qi Pusat), Fotografer : Praditya Ilham Moelana (He Qi Pusat)

Tri, koordinator pembagian paket sembako membagikan paket sembako kepada salah satu warga penerima paket dengan penuh suka cita. Relawan Tzu Chi dari komunitas He Qi Pusat Xie Li Selatan membagikan 350 paket sembako untuk warga Kampung Lio, Kota Depok.  


"Dalam melakukan perbuatan baik, jangan perhitungkan berapa banyak yang dilakukan, selama hal itu patut dilakukan, lakukan saja dengan penuh kesungguhan hati."
Kata Perenungan Master Cheng Yen

Dalam rangka bulan puasa dan menyambut Hari Raya Idulfitri 1446 H, relawan Tzu Chi dari komunitas Xie Li Selatan membagikan kupon Paket lebaran pada Sabtu, 15 Maret 2025. Ada 33 relawan yang dibagi menjadi beberapa grup untuk bertugas membagikan 350 kupon kepada warga Kampung Lio. Para relawan membagikan kupon secara langsung dari rumah ke rumah, menyusuri gang-gang kecil yang padat penduduk. Selain berbagi, mereka juga menjalin silaturahmi dan melihat langsung kondisi batin dan rumah warga.

"Ya, karena kami ini orang kurang mampu, jadi kalau mendapat bantuan seperti ini, saya sangat berterima kasih," ujar Putri Mariana (37), salah satu penerima paket sembako. Murni, seorang warga yang selalu mendampingi relawan dalam pembagian kupon, juga merasa senang dan bersyukur atas perhatian relawan Tzu Chi terhadap warga Kampung Lio. "Rasanya senang bisa menemani relawan berkeliling ke rumah-rumah warga, karena mereka belum tahu lokasinya. Saya bersyukur, ini berkah bagi saya juga," tutur Murni, yang merupakan istri dari Ketua RT 03/RW 14.

Relawan Tzu Chi membagikan kupon paket lebaran kepada seorang lansia di pemukiman padat penduduk wilayah Kampung Lio, Kota Depok. Kupon ini nantinya di tukarkan dengan paket sembako yang diadakan oleh relawan Tzu Chi Kota Depok.

Seorang relawan kembang Tzu Chi mengantar langsung paket sembako untuk warga lansia yang tidak dapat datang ke lokasi pembagian paket sembako. Pada kesempatan ini relawan  menyempatkan waktu untuk bersenda gurau dengan lansia untuk menghibur hati.

Satu minggu kemudian, tepat pada Sabtu, 22 Maret 2025, ada 42 relawan berkumpul di titik pilah Depo Pendidikan Pelestarian Lingkungan Tzu Chi Depok untuk membagikan 350 paket sembako kepada warga yang telah menerima kupon. Paket sembako tersebut berisi 10 kg beras dan 20 bungkus Mi DAAI.

Seorang ibu rumah tangga, Ibu Una (45), merasa terharu dan bersyukur saat menerima bantuan ini. "Alhamdulillah, bahagia banget. Dalam kondisi ekonomi yang sulit seperti sekarang, kami tetap butuh biaya hidup, dan bantuan dari Yayasan Buddha Tzu Chi ini sangat membantu kebutuhan makan sehari-hari. Pokoknya bahagia banget," ungkapnya.

Kebahagiaan juga dirasakan oleh para relawan Tzu Chi yang terlibat dalam kegiatan ini. Arie Kurniadi, salah satu relawan, merasa bangga bisa ikut membagikan paket sembako dan menciptakan berkah. "Senang, bersyukur, dan bangga pastinya bisa ikut membantu serta mendapatkan berkah juga tentunya," ujar Arie, yang baru tiga bulan bergabung sebagai relawan Tzu Chi.

Dwi relawan Tzu Chi yang bertugas menerima kupon dari warga yang ingin mengambil paket sembako mengarahkan para warga agar penerimaan paket tidak berdesak-desakan dan lancar.

Arie, relawan kembang dan relawan kembang lainnya merapikan barang-barang yang bisa di daur ulang yang di donasikan dari para warga saat mengambil paket sembako. Relawan Tzu Chi dari komunitas He Qi Pusat Xie Li Selatan membagikan 350 paket sembako untuk warga Kampung Lio, Kota Depok.  

Dwi Setiawati, koordinator pembagian paket sembako, juga memiliki banyak kesan mendalam dari kegiatan ini. Di Kampung Lio, Depok, relawan Tzu Chi terus menjalin silaturahmi dengan warga agar mereka semakin mengenal Yayasan Tzu Chi.

"Salah satu kegiatan kita di sini adalah memilah sampah. Kami sangat senang karena warga yang datang untuk mengambil paket sembako juga berpartisipasi dengan membawa sampah daur ulang dari rumah mereka, seperti kardus, gelas, dan botol plastik," jelas Dwi.

Dwi juga menambahkan bahwa dirinya merasa bahagia bisa berkomunikasi dengan warga melalui peragaan bahasa isyarat tangan (Shou Yu) bersama mereka. "Saya juga merasa bangga bisa bernyanyi bersama dalam lagu 'Satu Keluarga' dengan menggunakan isyarat tangan," ujarnya.

Kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi para penerima bantuan, tetapi juga membawa berkah bagi para relawan. Selain menjadi perpanjangan tangan untuk menyalurkan bantuan, relawan juga mendapatkan berkah dengan merajut cinta kasih serta menjalin hubungan baik dengan sesama relawan dan warga Kampung Lio.

Editor: Anand Yahya

Artikel Terkait

Paket Lebaran dan Bazar Tzu Chi yang Bikin Warga Kamal Muara Riang Gembira

Paket Lebaran dan Bazar Tzu Chi yang Bikin Warga Kamal Muara Riang Gembira

03 Maret 2025

Setelah memarkir becaknya, Sudirman bergegas masuk dalam antrean sambil memegang kupon Paket Lebaran. Senyumnya mengembang, mencerminkan rasa syukur di hatinya.

Sejuknya Kebersamaan, Relawan dan Warga Berbagi di Bulan Suci

Sejuknya Kebersamaan, Relawan dan Warga Berbagi di Bulan Suci

25 Maret 2025

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, relawan Tzu Chi Sinar Mas dari komunitas Xie Lie Perawang 1 dan Perawang 3 membagikan paket sembako kepada 200 Kepala Keluarga (KK) warga Kel. Perawang dan Kampung Pinang Sebatang Timur.

Semangat Cinta Kasih Tzu Chi, 850 Paket Sembako dan Layanan Kesehatan untuk Warga Cikarang

Semangat Cinta Kasih Tzu Chi, 850 Paket Sembako dan Layanan Kesehatan untuk Warga Cikarang

14 Maret 2025

Tzu Chi Indonesia membagikan 850 paket cinta kasih dan layanan pemeriksaan kesehatan gratis di Cikarang sebagai wujud kepedulian menjelang Idul Fitri 2025.

Orang yang mau mengaku salah dan memperbaikinya dengan rendah hati, akan mampu meningkatkan kebijaksanaannya.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -