Berterima Kasih Kepada Bumi Melalui Penanaman Pohon

Jurnalis : P. Rio Fandi (Tzu Chi Sinar Mas), Fotografer : P. Rio Fandi (Tzu Chi Sinar Mas)


Para siswa antusias menanam pohon di lingkungan sekolah mereka, SDN Sangsang.

“Cara berterima kasih dan membalas budi kepada bumi adalah dengan terus mempertahankan konsep pelestarian lingkungan”

– Master Cheng Yen-

Relawan Tzu Chi Sinar Mas di Xie Li Kalimantan Selatan 2 khususnya relawan Dharma Wanita dari wilayah Senakin melestarikan lingkungan di sekitar SDN Sangsang. Lokasi ini dipilih relawan untuk menggalakkan penghijauan dengan menanam tanaman buah-buahan. Lingkungan SDN Sangsang yang masih kosong dan gersang diusahakan bisa lebih asri ke depannya.

Pukul delapan pagi, Sabtu 9 Februari 2019, para relawan berangkat menuju SDN Sangsang. Lahan sekolah yang masing kosong terlebih dahulu dibersihkan dari rerumputan. Setelah itu dicangkul untuk memudahkan penanaman dan memberi ruang tumbuh bagi tanaman, serta melepas unsur hara yang terperangkap dalam tanah. Saat kegiatan berlangsung, para relawan juga sambil memberikan penjelasan kepada siswa-siswa betapa pentingnya tanaman untuk keberlangsungan kehidupan lingkungan sekitar.


Setiap siswa mendapat kesempatan untuk turut serta menanam pohon yang telah disiapkan relawan.


Relawan sedang mempraktikkan sekaligus membimbing para siswa untuk menanam.

Berterima kasih kepada bumi atas segala nikmat dan anugerah yang telah diberi menjadi suatu pemikiran dan renungan yang membuat relawan tidak mengeluh. Walaupun sinar matahari begitu cerah pada hari itu,  relawan tetap bersemangat menanam pohon di SDN Sangsang.

Selama kegiatan, senyuman dan canda mewarnai kegiatan. Raut wajah para relawan dan siswa terlihat antusias saat pohon berhasil ditanam. Setelah pohon ditanam, harapan pun turut serta di dalamnya, yaitu agar pohon yang ditanam dapat tumbuh subur dan memberikan kebaikan pada lingkungan sekitar.


Para relawan dan siswa berfoto bersama usai menanam pohon.

Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, relawan berharap 100 orang peserta yang terdiri dari para siswa dan pihak sekolah dapat melanjutkan penanaman pohon ini di tempat tinggal mereka masing-masing. Maka, dengan semakin banyak orang terinpirasi, semakin lestarilah alam kita.

Editor: Khusnul Khotimah


Artikel Terkait

Senyum Kebahagiaan Pelajar dan Relawan Tzu Chi

Senyum Kebahagiaan Pelajar dan Relawan Tzu Chi

06 September 2017

Pagi itu sejumlah relawan Tzu Chi Sinar Mas Dharma Wanita Tzu Chi Sinar Mas Xie Li Kalimantan Timur 2 bergerak menyeberangi sungai menuju Desa Rantau Panjang, Kutai Timur, Kalimantan Timur. Mereka kembali melakukan kunjungan kasih di SD Negeri 005, Telen, Desa Rantau Panjang, Sabtu, 26 Agustus 2017.

Tzu Chi Sinar Mas di Lampung Gelar Vaksinasi

Tzu Chi Sinar Mas di Lampung Gelar Vaksinasi

02 September 2021

Tzu Chi Cabang Sinar Mas Xie Li Downstream Lampung turut mendukung percepatan vaksinasi. Relawan juga memnberikan bantuan sembako untuk warga tidak mampu yang terdampak pandemi Covid-19.

Rasa Syukur dalam Xie Li Gathering Tzu Chi Sinar Mas Tahun 2020

Rasa Syukur dalam Xie Li Gathering Tzu Chi Sinar Mas Tahun 2020

22 Januari 2021

Sebanyak 1.413 peserta yang terdiri dari relawan Tzu Chi Sinar Mas dan tamu undangan mengikuti Xie Li Gathering Tahun 2020 pada 17 Januari 2021 secara online. Melalui kegiatan ini Tzu Chi Sinar Mas juga mengajak seluruh peserta untuk bersumbangsih kepada para korban bencana banjir Kalimantan Selatan.

Orang yang memahami cinta kasih dan rasa syukur akan memiliki hubungan terbaik dengan sesamanya.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -