Bugar Sehat Bersama Siswa TK Tenera

Jurnalis : Fithria Calliandra (Tzu Chi Cabang Sinar Mas), Fotografer : Dok. Tzu Chi Cabang Sinar Mas

Relawan Tzu Chi Cabang Sinar Mas (Xie Li Indragiri) melakukan Senam Sehat Gembira bersama anak-anak, guru TK Tenera di PT. Bumipalma Lestaripersada, Rumbai Jaya, Kempas, Indragiri Hilir, Riau.

Cerahnya pagi hari membawa semangat bagi relawan Tzu Chi Cabang Sinar Mas dan Dharma Wanita Xie Li Indragiri untuk kembali melangkahkan kaki menuju TK Tenera di PT. Bumipalma Lestaripersada, Rumbai Jaya, Kempas, Indragiri Hilir, Riau pada Sabtu 20 Mei 2023.

Kali ini relawan akan mengadakan penyuluhan kesehatan dan senam bersama siswa di sekolah ini. kegiatan serupa sudah beberapa kali dilakukan relawan. Mengetahui kedatangan relawan, guru-guru keluar menyambut relawan. “Selamat datang kembali bu, senang sekali ibu dan bapak datang lagi di TK kami,” sambut Ellya Desrianti, Kepala Sekolah TK Tenera. Setelah beramah tamah, relawan segera melakukan kegiatan. Pada hari ini anak anak TK yang masuk berjumlah 34 orang karena ada beberapa anak ijin tidak masuk sekolah. “

 
Kegiatan dimulai dengan penyuluhan kesehatan dari dr. Jupanri Siregar kepada para guru dan anak-anak.

Kegiatan dimulai dengan memberikan penyuluhan kepada para guru dan anak-anak. Penyuluhan kesehatan disampaikan dr. Jupanri Siregar. “Siapa yang suka olahraga, siapa yang suka senam?” sapa dr. Jupanri Siregar. “Sayaaaa. . ., sayaaa pak. . .,” jawab anak-anak serentak. “Bagus, semua suka olahraga ya. Siapa yang tahu manfaat senam? Yaa, manfaat senam sangat bagus untuk tubuh kita ya anak-anak, antara lain dapat menjaga kesehatan jantung kita, melatih kekuatan otot, dan tulang kita, memperbaiki bentuk tubuh dan melatih kemampuan otak kita. Jadi senam adalah olah raga ringan yang baik sekali untuk tubuh kita,” jelas dokter Jupanri Siregar.

Saya suka senam, pak dokter,” celetuk salah satu anak yang membuat dr. Jupanri Siregar tersenyum senang. “Iya, selain itu jangan lupa juga untuk mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi seperti makan sayuran yang mengandung banyak vitamin. Dan jangan lupa juga minum susu setiap hari supaya anak-anak tumbuh sehat dan kuat,” sambung dr. Jupanri Siregar. “Iyaaaa, pak dokter,” jawab anak-anak bersamaan. Sementara itu, relawan lain juga sibuk mempersiapkan kue, biskuit serta susu untuk diberikan kepada anak-anak sekaligus juga menyiapkan perlengkapan pengeras suara untuk kegiatan senam bersama.

Setelah penyuluhan selesai, anak-anak segera menuju ke lapangan untuk berbaris. Relawan pun membantu para guru untuk mengatur dan merapikan barisan anak-anak. “Ihh, sana lah, minggir, aku nak di sini,” gerutu seorang anak yang tampak kesal dengan salah satu temannya. “Lho, kenapa ini? Yuk baris sama-sama, sebelahan saja kan tidak apa-apa,” ujar Sara Yani Gultom sambil menenangkan anak tersebut.

Relawan Sastro Wibowo sedang berbincang dengan anak-anak saat hendak membagikan kue, biskuit, dan susu.

Setelah semuanya siap, lagu “Senam Sehat Gembira“ segera diputar. Dipandu oleh Ellya Desrianti, para guru dan anak-anak segera mengikuti gerakan senam yang diperagakan. Di bawah sinar matahari yang mulai menyengat, anak-anak antusias mengikuti gerakan senam. Suasana pun menjadi riuh penuh gelak tawa ketika Ellya Desrianti memperagakan beberapa gerakan hewan seperti bebek, burung, kupu kupu sesuai dengan irama lagu.    
 
“Bebek berenang-renang. . ., kueekkk, kuuekkkk. . .,” Dengan wajah gembira Ellya Desrianti bernyanyi sembari menunjukkan gerakan bebek berenang. Kuueekkk, kuueekkkk. . .” sambung anak anak, guru lain, dan para relawan. Terlihat wajah sangat riang gembira dari dua orang anak sampai tidak sadar maju ke depan sendiri. “Wah ternyata senam anak-anak TK seru sekali ya,” ujar Dini Sri Anggita, salah satu relawan sambil tertawa mengikuti gerakan bebek berenang. Hari ini semua relawan terlihat sangat bahagia dan tidak malu-malu mengikuti gerakan senam bersama anak-anak.

Setelah selesai senam, relawan membagikan kue, biskuit, dan susu kepada anak-anak. Segera kembali terjadi keseruan saat anak-anak saling berebut. “Tidak usah berebut anak-anak pintar, ayo baris kembali dengan rapi ya, nanti semua pasti dapat kue. Sudah baris dengan rapi. Siapa yang mau ini, ayo berbaris ambil satu satu ya,” ucap relawan Sastro Wibowo sambil menenangkan anak-anak.  

Relawan Maryani dan Darmawati Sembiring membagikan satu per satu kue, biskuit, dan susu kepada anak-anak TK Tenera.

Sayaaaa, sayaaa, pakkk. . .” jawab anak-anak sambil mengangkat tangannya masing-masing. “Kegiatan kali ini sangat berkesan untuk saya, dapat melihat keceriaan dari anak-anak, sangat bahagia sekali. Semua relawan juga merasakan hal yang dengan anak-anak. Semoga kegiatan ini dapat menambah motivasi ibu-ibu guru untuk selalu semangat membimbing dan mengajari anak anak di TK ini,” kata Maryani salah seorang relawan Dharma Wanita Xie Li Indragiri.

“Dengan senam anak-anak senang sekali, riang gembira dan membuat anak lebih sehat. Terima kasih atas perhatian dari ibu-ibu dan bapak-bapak semua,” ucap Siti Nanda Novita salah seorang guru yang baru 3 bulan mengajar di TK Tenera.

Relawan berharap dengan adanya kegiatan sosialisasi kebugaran dan budaya hidup sehat ini dapat mengingatkan akan pentingnya menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh terutama rajin berolahraga setiap hari. Selain pentingnya belajar di sekolah, anak-anak juga perlu diajak untuk rutin berolahraga senam sesering mungkin sehingga kebugaran anak anak dapat terus terjaga. Rasa syukur pun selalu terpancar dari para relawan karena masih diberikan kesempatan untuk bisa berbagi dengan tulus, ikhlas, dan penuh kasih sayang.

Editor: Arimami Suryo A.

Artikel Terkait

Hidup Berharga dengan Jauh dari Rokok dan Minuman Keras

Hidup Berharga dengan Jauh dari Rokok dan Minuman Keras

07 September 2023

Relawan Tzu Chi di Xie Li Kalimantan Timur 1 memberikan penyuluhan kesehatan remaja untuk siswa SMP Eka Tjipta Foundation 01 Kongbeng. Bahaya rokok dan minuman keras menjadi materi penyuluhan ini.

Menjaga Kesehatan Diri Demi Kualitas Hidup Yang Lebih Baik

Menjaga Kesehatan Diri Demi Kualitas Hidup Yang Lebih Baik

11 Februari 2015 Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Perwakilan Sinar Mas melakukan Penyuluhan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat yangmengajarkan cara mencuci tangan dan menjaga kesehatan gigi dengan berkeliling ke sekolah-sekolah di Kecamatan Pagetan, Jawa Tengah. Penyuluhan ini dilakukan pada tanggal 16 dan 17 januari 2015 kepada 1.755 orang siswa/i dari 20 sekolah dasar.
Bersama-sama Menjaga Kesehatan Gigi

Bersama-sama Menjaga Kesehatan Gigi

28 Februari 2017

Mengingat pentingnya fungsi gigi, pada tanggal 16 Februari 2017 relawan Tzu Chi Cabang Sinar Mas menggelar kegiatan penyuluhan kesehatan gigi di SDN 01 Silat Hilir, Semitau, Kalimantan Barat. Relawan medis, dokter Daniel R. Hutahuruk menyampaikan materi penyuluhan kesehatan gigi di hadapan 76 orang pelajar.

Ada tiga "tiada" di dunia ini, tiada orang yang tidak saya cintai, tiada orang yang tidak saya percayai, tiada orang yang tidak saya maafkan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -