Cinta Kasih Melalui Setetes Darah

Jurnalis : Ciu Yen (He Qi Utara), Fotografer : Stephen Ang (He Qi Utara)

fotoSabtu 3 Desember 2011, relawan He Qi Utara mengadakan kegiatan donor darah di Jing Si Books & Cafe Pluit.

“Cinta Kasih tidak akan berkurang karena dibagikan, malah sebaliknya akan semakin tumbuh berkembang karena diteruskan kepada orang lain.”
Kata Perenungan Master Cheng Yen.

 

 

Sabtu, 3 Desember 2011, tepat pukul 08.00 pagi di Jing Si Books & Café Pluit, Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) kembali mengadakan kegiatan donor darah. Sebanyak 8 personil dari Palang Merah Indonesia bersama dengan 11 orang relawan turut serta dalam kegiatan kali ini. Salah satunya adalah Dora Shijie, Mahasiswi Universitas Tarumanegara yang telah mengikuti kegiatan donor darah sebanyak 3 kali. “Rasanya senang bisa bantu-bantu, daripada hanya berdiam diri di rumah saja”, demikian ungkap Dora Shijie. Meskipun belum menjadi relawan di Tzu Chi namun semangatnya patut kita hargai dan menjadi contoh yang baik bagi generasi muda kita. Alangkah baiknya jika semakin banyak generasi muda kita bisa mengisi setiap waktu yang berharga dengan hal-hal yang bermanfaat.

Waktu terus berjalan dan para pendonor pun terus berdatangan. Meskipun sebagian besar sudah pernah mendonorkan darah namun banyak juga pendonor yang baru pertama kali mengikuti kegiatan ini. Walaupun masih ada rasa takut yang menyelimuti  wajah pendonor yang baru pertama kali datang, tetapi berkat dukungan dan kehangatan dari relawan akhirnya mereka mau memberanikan dirinya menjadi pendonor. Tercatat sebanyak 96 orang yang mendaftar dalam kegiatan donor darah kali ini. Salah satunya adalah The Janih Mulyani, karyawati perusahaan swasta yang bergerak di bidang tambang batubara. Meskipun sudah pernah mendonorkan darah namun ini adalah pengalaman pertamanya ikut mendonorkan darah yang diselenggarakan oleh Yayasan Buddha Tzu Chi. Janih Shijie demikian sapaan akrabnya, juga mengatakan bahwa mengetahui kegiatan donor darah setelah mengikuti kegiatan bedah buku pada hari Kamis sebelumnya. Meskipun saat ini belum menjadi relawan, sempat terbesit keinginan suatu saat nanti ingin menjadi relawan agar bisa lebih banyak berbuat untuk orang banyak. Sesungguhnya setiap orang memiliki cinta kasih. Melalui kegiatan donor darah kita pun dapat menggali rasa kepedulian terhadap sesama dan membangkitkan rasa welas asih kita.  

foto   foto

Keterangan :

  • Banyak yang berpartisipasi dalam kegiatan ini, sebanyak 66 kantong darah terkumpul dari acara donor darah ini (kiri).
  • Para pendonor diperiksa kesehatannya sebelum melakukan diambil darahnya (kanan).

Tak terasa waktu terus berlalu dengan cepat, berkat kerjasama yang baik dari semua pihak kegiatan hari ini berjalan dengan baik. Sebanyak 66 kantong darah pun terkumpul dalam kegiatan donor darah kali ini. Tidaklah penting berapa banyak kantong darah yang di dapat, namun yang terpenting adalah cinta kasih dan ketulusan yang terkumpul hari ini dari para pendonor yang telah bersumbangsih. Semoga jalinan jodoh ini dapat terus berlanjut melalui setetes darah yang sangat bermanfaat bagi orang banyak.

 

 

  
 

Artikel Terkait

Pemeriksaan Kesehatan di Panti Asuhan Kasih Mandiri

Pemeriksaan Kesehatan di Panti Asuhan Kasih Mandiri

16 Oktober 2017

Untuk memotivasi dan menghibur anak-anak penghuni Panti Asuhan Kasih Mandiri Bersinar, Minggu, 15 Oktober 2017, sebanyak 10 relawan Tzu Chi dari komunitas He Qi Pusat, 2 orang dokter, dan 7 apoteker melakukan kunjungan kasih sekaligus pemeriksaan kesehatan kepada 85 anak penghuni panti ini.

Bersiap Dilantik oleh Master Cheng Yen

Bersiap Dilantik oleh Master Cheng Yen

30 Oktober 2023

Sebelum dilantik menjadi relawan Komite Tzu Chi oleh Master Cheng Yen di Hualien Taiwan, akhir bulan November yang akan datang, para relawan calon komite (Cakom) dari Indonesia ikut dalam Briefing Persiapan Pelatihan Pelantikan Komite, kemarin, Minggu 29 Oktober 2023.

Relawan Tzu Chi di Pematang Siantar Berbagi Takjil Cinta Kasih

Relawan Tzu Chi di Pematang Siantar Berbagi Takjil Cinta Kasih

04 April 2024

Para relawan Tzu Chi di Pematang Siantar dengan semangat toleransi membagikan 250 paket takjil di depan Kompleks Perumahan Megaland, Pematang Siantar.

Berlombalah demi kebaikan di dalam kehidupan, manfaatkanlah setiap detik dengan sebaik-baiknya.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -