Cinta Kasih Terus Berkembang

Jurnalis : Nopianto (Tzu Chi Batam), Fotografer : Bobby, Nopianto (Tzu Chi Batam)

Dengan diresmikan kantor Tzu Chi, relawan Selatpanjang bertekad untuk lebih giat dalam merealisasikan Misi Tzu Chi di Kota ini.

Dengan diresmikan kantor Tzu Chi, relawan Selatpanjang bertekad untuk lebih giat dalam merealisasikan Misi Tzu Chi di Kota ini.

“Berbuat dengan ikhlas dan menerima apa pun hasilnya dengan suka cita.”

(Kata Perenungan Master Cheng Yen)

Sabtu, 3 September 2016, relawan Tzu Chi Selatpanjang mengadakan acara peresmian kantor Yayasan Buddha Tzu Chi di sana. Sejak jam 05.30 WIB, relawan sudah berturut-turut hadir di Kantor Tzu Chi. Setelah jam dinding menunjukkan pukul 06.00 WIB, mereka pun mengawali acara dengan kebaktian Saddharma Pundarika Sutra.

Jodoh Kantor Tzu Chi di Selatpanjang

Kantor Tzu Chi di Selatpanjang ini beralamat di Jl. Teuku Umar No. 34. Melihat sumbangsih tanpa pamrih Tzu Chi kepada warga setempat, membuat hati Suryati (44) tergugah. Ia pun mencarikan bangunan yang cocok untuk dijadikan rumah para insan Tzu Chi di Selatpanjang. “Awalnya saya ingin meminjamkan rumah orang tua saya, tetapi karena rumah kakak saya lebih dekat di pusat kota dan pas rumahnya sedang kosong, maka kita pun memutuskan untuk meminjamkannya kepada Tzu Chi,” jelasnya.

Relawan Tzu Chi bekerjasama untuk memasang poster maupun perlengkapan lainnya menjelang peresmian kantor Tzu Chi Selatpanjang.

Relawan Tzu Chi bekerjasama untuk memasang poster maupun perlengkapan lainnya menjelang peresmian kantor Tzu Chi Selatpanjang.

Dengan adanya kantor ini, ia berharap bantuan Tzu Chi akan lebih mudah dijangkau warga setempat. “Jika ada orang yang menderita namun tidak tahu harus ke mana dan kepada siapa meminta bantuan, maka mereka dapat datang ke sini,” ujarnya.

Setelah jam dinding menunjukkan pukul 06.00 WIB, mereka pun mengawali acara kali ini dengan kebaktian Saddharma Pundarika Sutra.

Setelah jam dinding menunjukkan pukul 06.00 WIB, mereka pun mengawali acara kali ini dengan kebaktian Saddharma Pundarika Sutra.

Sebanyak 37 orang relawan menghadiri acara peresmian ini. Pada acara kali ini, Diana Loe, Ketua Tzu Chi Batam juga hadir dan memberikan motivasi kepada para relawan Selatpanjang untuk lebih gigih dalam menapaki Jalan Bodhisatwa Dunia di kota itu. “Mulai sekarang, ini adalah rumah kita,” ucapnya. “Maka dari itu, kita harus lebih giat dan bersama-sama melatih diri di rumah baru ini,” lanjutnya.

Sebanyak 37 orang relawan ikut memeriahkan acara peresmian Kantor Yayasan Buddha Tzu Chi di Selatpanjang yang digelar pada 3 September 2016.

Sebanyak 37 orang relawan ikut memeriahkan acara peresmian Kantor Yayasan Buddha Tzu Chi di Selatpanjang yang digelar pada 3 September 2016.

Mendirikan sebuah Kantor Tzu Chi terasa semakin diperlukan di Kota Selatpanjang. Selain bisa lebih efektif dalam menangani pengajuan pasien kasus, relawan juga bisa bersama-sama mendalami Dharma Master Cheng Yen. Merealisasikan filosofi menebarkan kasih sayang kepada mereka yang belum memiliki jalinan jodoh, memancarkan belas kasih kepada sesama insan. Acara kali ini diakhiri dengan doa bersama, mendoakan dunia damai dan tentram.


Artikel Terkait

Cinta Kasih Terus Berkembang

Cinta Kasih Terus Berkembang

13 September 2016

Antusias 37 relawan Tzu Chi Selatpanjang dalam meresmikan kantor Tzu Chi dengan harapan bantuan Tzu Chi akan lebih mudah dijangkau warga setempat.

Keharmonisan organisasi tercermin dari tutur kata dan perilaku yang lembut dari setiap anggota.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -