Donasi Lewat Pakaian Layak Pakai

Jurnalis : Suriyanto Wijaya (Tzu Chi Jambi), Fotografer : Mega, Yuliana, Heriyanto (Tzu Chi Jambi)

Warga mendatangi dan memilih pakaian pada kegiatan bazar pakaian layak pakai yang diselenggarakan Tzu Chi Jambi pada 7-9 Juli 2022 di Komplek Ruko Transmart Jambi.

Dalam Misi Pelestarian Lingkungan Tzu Chi terdapat konsep 5R yaitu Reduce (mengurangi pemakaian barang), Reuse (memanfaatkan kembali), Recycle (mendaur ulang barang), Rethink (berpikir ulang sebelum membeli barang), dan Repair (memperbaiki barang yang masih bisa digunakan).

Dari konsep 5R inilah Tzu Chi Jambi kemudian mempraktikan Reuse (memanfaatkan kembali) dengan menggelar bazar pakaian layak pakai dalam menyambut Hari Raya Idul Adha 1443 H. Kegiatan bazar ini pun diadakan relawan Tzu Chi Jambi pada 7-9 Juli 2022 di Komplek Ruko Transmart Jambi.

Walaupun turun hujan sejak pagi pada saat pelaksanaan bazar, namun tidak mengurangi semangat para relawan. Dengan kompak dan saling bekerja sama, para relawan Tzu Chi Jambi mempersiapkan lokasi yang akan dipakai untuk menggelar bazar pakaian layak pakai. Bazar ini berlangsung selama 3 hari ini mulai dibuka untuk pengunjung mulai jam 10.00 - 17.00 WIB.

Dalam bazar pakaian layak pakai ini, warga membayar pakaian yang diambil dengan donasi secara sukarela.

Pakaian-pakaian layak pakai dalam bazar ini merupakan sumbangan dari para donatur Tzu Chi Jambi. Sebelum dijual, seluruh pakaian mulai dari anak-anak sampai pakaian orang dewasa juga diseleksi dengan baik oleh relawan. Sistem penjualannya juga dengan donasi sukarela tanpa dipatok nominal harga kepada para pengunjung.

Warga disekitar Komplek Ruko Transmart Jambi juga menyambut positif bazar pakaian layak pakai ini.Ssalah satunya adalah Rohana yang datang ke bazar bersama anaknya Muliani. “Saya sangat senang dengan ada bazar seperti ini. Pakaiannya juga kelihatan masih seperti baru dan untuk harganya hanya donasi sukarela bisa sekalian berbuat baik untuk sesama,” kata Rohana.

Rohana (kanan) ditemani anaknya Muliani (kiri) sedang memilih celana. Mereka merasa terbantu dengan adanya bazar pakaian layak pakai yang diselenggarakan Tzu Chi Jambi.

Yudi Limardi selaku PIC kegiatan bazar sangat berharap pakaian layak pakai ini bisa berguna untuk orang-orang yang membutuhkan. Dan kedepannya bazar ini dapat dilaksanakan kembali agar relawan Tzu Chi Jambi selalu kompak dalam menghimpun berkah.

“Kegiatan bazar ini berjalan lancar. Relawan Tzu Chi terlihat sangat kompak dan warga yang datang lumayan ramai dan tertib. Semoga dengan adanya bazar pakaian layak pakai ini bisa membantu warga Jambi yang membutuhkan,” ungkap Yudi Limardi.

Didi Sim yang baru pertama kali ikut kegiatan Tzu Chi dengan bersemangat membantu kegiatan bazar pakaian layak pakai.

Para donatur yang datang juga tersentuh melihat kesungguhan hati relawan Tzu Chi Jambi melayani warga yang datang ke bazar. Salah satunya adalah Didi Sim yang datang sekaligus ingin menyumbangkan pakaian layak pakai. Awalnya Didi Sim agak malu untuk ikut membantu karena tidak ada relawan yang ia kenal. Namun setelah relawan mengajaknya, Didi Sim pun langsung mengiyakan ajakan tersebut dan ikut membantu.

“Awalnya saya datang hanya untuk menyumbangkan pakaian layak pakai. Tapi setelah melihat teman-teman Tzu Chi sangat bersemangat dan bersungguh hati melayani warga, saya ingin ikut membantu,” kata Didi Sim.

Editor: Arimami Suryo A.

Artikel Terkait

Bazar Vegetarian: Keindahan yang Tercipta dari Tangan-tangan Kreatif.

Bazar Vegetarian: Keindahan yang Tercipta dari Tangan-tangan Kreatif.

11 Juli 2013 Kita tahu bahwa Pendidikan sangatlah penting dan merupakan modal utama kelangsungan hidup serta masa depan seorang anak dan sekolah merupakan sarana utama bagi pendidikan.
Bazar Bacang Vegetarian

Bazar Bacang Vegetarian

24 Juni 2020

Hari berganti hari tibalah waktunya bagi etnis Tionghoa untuk merayakan Duan Wu Jie atau Festival Perahu Naga. Untuk memeriahkan tradisi warisan leluhur ini, Tzu Chi Batam mengadakan Penjualan Bacang Vegetarian pada tanggal 19 dan 20 Juni 2020 di Aula Jing Si Batam.

Ramainya Bazar Vegetarian di Lippo Plaza Ekalokasari

Ramainya Bazar Vegetarian di Lippo Plaza Ekalokasari

27 Agustus 2018

Indonesia memiliki begitu banyak sajian kuliner dengan menu vegetaris yang lezat. Sebut saja siomai, nasi langgi, nasi liwet, laksa Bogor, buras oncom, dan masih banyak lagi. Menu-menu tersebut adalah sekian dari menu yang tersaji di bazar vegetarian yang diinisiasi relawan Tzu Chi di Bogor, kemarin, Minggu 26 Agustus 2018.

Giat menanam kebajikan akan menghapus malapetaka. Menyucikan hati sendiri akan mendatangkan keselamatan dan kesejahteraan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -