Kegiatan donor darah yang dilaksanakan oleh staf DAAI TV Jakarta dalam rangkaian HUT DAAI TV Jakarta ke-16 pada 25 Agustus 2023 bekerja sama dengan PMI Jakarta Utara berhasil mengumpulkan 49 kantong darah.
DAAI TV Indonesia kembali menunjukkan peran pentingnya dalam menginspirasi masyarakat menjelang HUT ke-16nya dengan menggelar donor darah. Kegiatan donor berlangsung di lobby Gedung DAAI, Tzu Chi Center PIK Jakarta Utara pada 23 Agustus 2023. Kegiatan donor darah ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah dalam mendukung misi amal kemanusiaan Tzu Chi di masyarakat.
Donor darah merupakan aksi kemanusiaan yang sangat penting. Setetes darah yang disumbangkan dapat memberikan harapan hidup bagi orang lain yang membutuhkan, terutama mereka yang mengalami kecelakaan, menjalani operasi, atau menderita penyakit serius. Pada rangkaian HUT DAAI TV Jakarta ke-16, DAAI TV Jakarta bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Utara untuk mendukung terlaksananya kegiatan ini. Pada momen ini, PMI Jakarta Utara berhasil mengumpulkan 49 kantong darah.
Proses pengambilan darah berlangsung di ruang lobby gedung DAAI lantai 1. Staf DAAI TV menyiapkan enam unit velbed (tempat tidur lipat) bagi para pendonor.
Proses pengambilan darah mulai dari pemeriksaan Hemoglobin (HB), tekanan darah, pemeriksaan yang dilakukan oleh dokter umum. Kegiatan donor darah ini diikuti oleh seluruh staf Badan Misi Tzu Chi dan masyarakat umum.
Adi Saputro staf DAAI TV Jakarta sekaligus koordinator penyelenggara donor darah menyampaikan, kegiatan donor darah ini murupakan rangkaian dari HUT DAAI TV ke- 16 yang jatuh pada 25 Agustus 2023 mendatang.
"Kami bangga dapat berdonasi berupa darah bagi orang yang membutuhkan,” ujar Hadi. DAAI TV berharap dampak dari kegiatan donor darah ini bisa menebarkan inspirasi sekaligus berkontribusi kepada masyarakat melalui kegiatan dan tayangan yang menginspirasi dan tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan kesadaran sosial yang tinggi. “DAAI TV Indonesia berharap semoga lebih banyak orang ikut berperan aktif dalam aksi kemanusiaan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” lanjut Adi.
Kegiatan donor darah ini terbuka untuk seluruh Badan Misi Amal Yayasan Tzu Chi dan masyarakat umum. Tampak hadir beberapa peserta dari staf Pulau Intan, staf Tzu Chi Hospital, sekuriti Tzu Chi Center, staf Building Managemen, dan cleaning service.
Herman Head unit projek Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia mengungkapkan manfaat dari donor darah, selain mendonorkan darah demi menyelamatkan nyawa manusia juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Herman, Head Divisi Projek Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia salah satu peserta donor membuktikan bahwa manfaat donor darah bagi tubuh sangat sehat. “Badan terasa segar bugar, dan terasa lebih ringan,” ungkap Herman yang sudah sembilan kali mendonorkan darah.
Herman juga memberikan tips bagi masyarakat lainnya yang ingin mendonorkan darahnya untuk sering minum air putih dan tidur yang cukup. Ia berharap kegiatan donor darah ini bisa dijadikan rutinitas setiap tiga bulan sekali. “Semoga kegiatan donor ini bisa rutin diadakan, jadi saya bisa rutin donor,” ucap Herman.
Proses pengambilan darah dilakukan oleh tim dari PMI Jakarta Utara dan berhasil mengumpulkan 49 kantong darah yang dimulai sejak pukul 09.00 hingga 11.00 WIB.
Kegiatan donor darah ini mencerminkan semangat inklusivitas dan kerja sama yang menjadi landasan DAAI TV Indonesia. Pelaksanaan donor darah berlangsung dalam suasana penuh semangat dan kehangatan, para pendonor dapat saling memberikan dukungan dan membangun kebersamaan dalam aksi kemanusiaan ini.
Melalui kegiatan donor darah ini, DAAI TV Indonesia sekali lagi membuktikan komitmennya untuk berperan aktif dalam masyarakat. Dengan menggabungkan peran dalam misi budaya humanis Tzu Chi, DAAI TV Indonesia tidak hanya memberikan tayangan berkualitas, tetapi juga memberikan inspirasi untuk berkontribusi secara langsung dalam kegiatan amal kemanusiaan.
Editor: Metta Wulandari