Dukungan Makanan Sehat untuk Ibu Hamil dan Balita di Kebun Semandau

Jurnalis : Syarifudin (Tzu Chi Cabang Sinar Mas), Fotografer : Syarifudin (Tzu Chi Cabang Sinar Mas)

Relawan memberikan vitamin kepada balita.

Bersumbangsih tanpa pamrih justru akan membangkitkan rasa terima kasih dalam diri orang yang dibantu. Inilah yang disebut menjalin jodoh baik
(Kata Perenungan Master Cheng Yen)

Tepat di hari kasih sayang, relawan Tzu Chi di Xie Li Kalimantan Tengah (Kalteng) 3 dari Unit Semandau (SMNE) menggelar penyuluhan kesehatan. Penyuluhan yang ditujukan untuk ibu hamil dan balita ini dilakukan di Klinik Kebun Semandau, Jumat (14/02/25). Bidan Jumariana yang merupakan bidan di klinik Semandau bertindak sebagai pemateri. Ia menyampaikan pentingnya menjaga gizi ibu hamil.

“Mengapa sejak dalam kandungan gizi janin harus kita perhatikan? Karena sejak janin hidup, saat itu pula kehidupan dimulai,” ungkapnya. Bidan Jumariana menekankan jika penanganan stunting bisa dilakukan untuk anak umur dua tahun. “Jika sudah lewat dua tahun sudah agak sulit. Makanya kita harus betul-betul memperhatikan sejak dini,” imbuhnya.

Relawan membantu dalam mengukur tinggi badan balita (kiri). Dengan semringah, relawan membantu menimbang berat badan balita (kanan). 

Selesai penyuluhan, relawan melakukan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) sebagai dukungan konkrit bagi penanganan masalah stunting. “Kita semua ingin memiliki generasi yang sehat dan cerdas yang bebas dari stunting. Makanya kita terus mendukung upaya-upaya terkait, seperti yang kita lakukan hari ini. Stunting itu harus dijaga sejak 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) ketika janin mulai tumbuh,” ungkap Syarifudin, salah satu relawan yang juga sebagai SPO Officer SMNE.

Murtanti, salah satu ibu yang mendapatkan PMT, merasa terbantu dengan program ini. “Matur nuhun yo Bu, Alhamdulillah ya Allah, enggak nyangka anak saya mendapat perhatian dari sampeyan semua, dikasih telur dan sayur lagi. Anak saya memang beda dari anak-anak yang lain Bu. Susah makannya, makanya perawakannya kecil bu,” tuturnya kepada relawan.

Pemberian makanan tambahan untuk balita.

Begitupun dengan ekspresi ibu-ibu lainnya yang menerima Pemberian Makanan Tambahan (PMT). Besar harapan mereka agar bantuan ini bisa terus berlangsung. Dari kegiatan ini relawan berharap para ibu rutin memeriksakan anaknya ke posyandu, agar kondisi kesehatan anak-anaknya terpantau.

Editor: Khusnul Khotimah

Artikel Terkait

Menjaga Kesehatan Gigi Bersama Relawan Tzu Chi di Tulang Bawang

Menjaga Kesehatan Gigi Bersama Relawan Tzu Chi di Tulang Bawang

21 Agustus 2017
Menyikat gigi adalah kegiatan yang kita lakukan sehari-hari. Produk kesehatan gigi seringkali memberikan slogan “Minimal Dua Kali Sehari” agar kita rutin menyikat gigi. Namun, seringkali kita lupa menyikat gigi dengan baik dan benar sehingga gigi kita tidak bersih dan sehat.
Kisah Rumiati dan Posyandu Tanjung Rusa Estate

Kisah Rumiati dan Posyandu Tanjung Rusa Estate

14 Maret 2025

Kisah Rumiati sosok relawan Tzu Chi di Xie Li Bangka Belitung yang berdedikasi mendukung posyandu di Unit Tanjung Rusa Estate (TRSE).

Wujud Kasih Ibu Melalui ASI

Wujud Kasih Ibu Melalui ASI

19 April 2016 Tzu Chi Perwakilan Sinar Mas Xieli Kalimantan Timur 2 menyelenggarakan penyuluhan terhadap ibu dan calon ibu dengan mengangkat tema "Manfaat Menyusui Bagi Ibu". Kegiatan ini disambut positif oleh mereka.
Bertuturlah dengan kata yang baik, berpikirlah dengan niat yang baik, lakukanlah perbuatan yang baik.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -