Empati dan Rasa Kemanusiaan yang Tinggi

Jurnalis : Khusnul Khotimah , Fotografer : Khusnul Khotimah


Para relawan Tzu Chi dari Komunitas He Qi Utara 2 memandikan Pak Siswanto, penerima bantuan Tzu Chi, Minggu, 19 Desember 2021.

Tak ada ragu, risih, maupun kikuk yang tampak saat para relawan Tzu Chi dari Komunitas He Qi Utara 2 memandikan Pak Siswanto (50), penerima bantuan Tzu Chi yang sudah enam tahun ini lumpuh. Yang ada hanya empati dan rasa kemanusiaan yang tinggi.

Lebih dari setahun Pak Siswanto tak mandi. Bukan, bukan karena keluarganya abai. Ibunya sudah sepuh, sementara adiknya yang jadi tulang punggung keluarga sangat sibuk. Sehari-hari ia sudah membantu keperluan kakaknya, namun untuk memandikan, ia tak sempat.

“Mengurus orang yang sakit seperti ini bukan pekerjaan mudah. Jadi relawan hanya membantu meringankan beban keluarga untuk membantu membersihkannya. Karena kalau hanya mengandalkan keluarga mungkin belum sempat atau tertunda,” terang Hok Lay yang mengomando enam relawan lainnya.

Karena lebih dari setahun tak mandi, daki menempel di kulit Pak Siswanto seperti kerak. Kukunya baik di jari tangan maupun kaki, panjang hingga melengkung, hitam, keras dan sulit digunting. Kondisinya memprihatinkan.



Relawan Tzu Chi dengan sangat pelan dan berhati-hati membersihkan wajah Pak Siswanto dengan handuk basah hingga benar-benar bersih.

Para relawan perlu menggotong Pak Siswanto terlebih dulu, dari kasur ke ranjang lipat. Beberapa potong handuk disiapkan untuk menggosok badan Pak Siswanto, juga sikat, sabun, alkohol, pasta gigi dan sikat gigi.

Setiap relawan punya tugas masing-masing. Ada yang menggosok tangan, ada yang menggosok betis, ada yang khusus membersihkan kuku, badan, wajah, hingga punggung. Sampai semuanya bersih.

Berbicara tentang sakit yang dirasakan Pak Siswanto, sebenarnya ia sudah mulai merasakan sakit pada tulangnya sejak tahun 2000. Dokter mengatakan ada TBC Tulang dan pengapuran. Pak Siswanto sempat berobat jalan, namun karena kurang peduli, selama beberapa tahun kemudian ia tak kontrol maupun berobat. Dan pada 2015, ia mulai lumpuh pada kakinya.

Pada 2015 itu keluarganya pun mengajukan bantuan ke Tzu Chi Indonesia. Ia kemudian dibantu berupa biaya pengobatan dan biaya hidup karena tak mampu lagi bekerja.

Tak Hanya Membantu dari Segi Fisik, Tapi Juga Batin



Para relawan saling berbagi tugas.

Sementara saat membersihkan badan Pak Siswanto, para relawan juga mengajaknya mengobrol, agar ia tak fokus dengan rasa sakitnya.

“Kalau punggungnya sudah mulai sakit, ngomong ya pak?” kata relawan kepada Pak Siswanto.

“Iya, biasanya 15 menit saja nggak kuat telentang, mesti dimiringin, ini masih kuat,” jawabnya.

Hok Lay juga sambil mengingatkan Pak Siswanto agar sehari-hari terus berdoa, menguatkan diri sendiri. Karena orang lain hanya bisa memberi masukan, tapi yang bisa bangkit tetap dirinya sendiri.

Perlu waktu hampir dua jam memandikan Pak Siswanto sampai benar-benar bersih. Ember berisi air beberapa kali diganti karena kotoran yang menempel di tubuh Pak Siswanto memang sudah cukup lama. Ditambah dengan ketelitian para relawan membersihkan badan Pak Siswanto. Ia yang sebelumnya tampak sangat tak terurus, berubah menjadi lebih segar.



Maureen merasa bersyukur masih diberi kesehatan sehingga dapat membantu orang lain.



Para relawan memasangkan sprei bersih di kasur Pak Siswanto.

Tak hanya memandikan, relawan juga membawakan Pak Siswanto celana, seprei, dan perlak. Usai dimandikan, Pak Siswanto pun dipakaikan celana baru. Kasur juga dibersihkan dan dipasang seprei bersih dan wangi. Para relawan kemudian menggotong kembali Pak Siswanto ke kasur.

“Saya merasa fresh, segar. Pikiran juga saya merasa lebih nyaman. Puji Tuhan, dari Tzu Chi banyak yang peduli, semua relawannya saya terima kasih banyak,” kata Pak Siswanto.

Perasaan bahagia bisa bermanfat untuk orang lain dirasakan para relawan lainnya, termasuk Maureen Monica. Kunjungan kasih kali ini pun mengingatkannya lagi bahwa ia dan orang lain di luar sana yang diberikan kesehatan harus benar-benar bersyukur.

“Kita mesti banyak bersyukur diberi sehat. Ikut kegiatan ini membuat saya merasa bermanfaat bisa membantu orang lain,” tuturnya.
“Pak Siswanto saya mewakili teman-teman, mewakili Yayasan, mewakili guru kami Master Cheng Yen, mengucapkan agar Pak Siswanto semakin kuat menerima keadaan, banyak berdoa sehingga mengurangi banyak kerisauan. Kami semua akan selalu berusaha memperhatikan Pak Siswanto supaya Pak Siswanto tetap bersih. Kami semua senang bisa membantu, kami semua merasa bahagia bisa memberikan sedikit bantuan yang seperti ini,” ujar Hok Lay ketika berpamitan dengan Pak Siswanto.  

 
Editor: Erli Tan

Artikel Terkait

Anak Kini Ceria, Sedih pun Sirna

Anak Kini Ceria, Sedih pun Sirna

19 Juni 2020

Kabar menggembirakan datang dari Muhammad Qori, seorang balita difabel dan menderita gizi buruk yang dibantu secara jangka panjang oleh Tzu Chi sejak Februari 2019. Tumbuh kembang Qori cukup signifikan. Selain kenaikan berat badan, secara fisik Qori pun lebih kuat. 

Keakraban Relawan Bersama Para Penerima Bantuan Tzu Chi

Keakraban Relawan Bersama Para Penerima Bantuan Tzu Chi

17 Januari 2020

Tzu Chi Bandung mengadakan kegiatan silaturahmi dengan para pasien penerima bantuan Tzu Chi Bandung, 5 Januari 2020. Acara ini diikuti oleh para relawan dan penerima bantuan, kegiatan berlangsung di Aula Jing Si Tzu Chi Bandung, di Jl. Jendral Sudirman No. 628 Bandung. 

Penerima Bantuan Tzu Chi Mendapatkan NIB dari Kementrian Investasi dan BKPM

Penerima Bantuan Tzu Chi Mendapatkan NIB dari Kementrian Investasi dan BKPM

14 Desember 2023

Memperingati Hari Disabilitas 2023, Kementrian Pertahanan RI, Kementrian Investasi/BKPM, dan BPJS Ketenagakerjaan menerbitkan surat Nomor Induk Berusaha (NIB) kepada penyandang disabilitas sebagai pelaku usaha kecil.

Gunakanlah waktu dengan baik, karena ia terus berlalu tanpa kita sadari.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -