Guruku
Jurnalis : Herfan (Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi), Fotografer : Tim Dokumentasi Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi
|
| |
Kegiatan ini diselenggarakan setiap tahunnya, namun pada kesempatan kali ini kegiatan peringatan Hari Guru ini semua panitia yang terlibat merupakan siswa-siswi dari Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi (mulai dari SD sampai SMA)– dengan didampingi oleh para shigu dan relawan yang tergabung di Da Ai Mama Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi Cengkareng. ‘’Untuk mempersiapkan acara ini sangat susah, butuh kekompakkan dari setiap siswa agar dapat berjalan baik,’’ ujar Jonathan, ketua panitia kegiatan ini. Dalam acara peringatan Hari Guru ini diperlukan kekompakan dan tujuan bersama dari setiap orang di lingkungan Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi. Jonathan juga menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk mengutarakan rasa kasih siswa terhadap guru atas pengabdiannya. Acara ini ditutup dengan pemberian kartu ucapan oleh siswa kepada guru.
Keterangan :
Persembahan Terbaik Mengingat besarnya peran para guru terhadap siswa, sudah sepantasnya jika para siswa juga dapat menghargai jerih payah guru dalam mendidik mereka dengan sebuah kartu ucapan rasa terima kasih. Seperti yang diungkapkan oleh Julianto siswa kelas XII AK, “Acara ini sangat bagus sebagai penghormatan pada guru yang selama ini sudah memberikan ilmu dan perhatian pada kita.’’
|
Artikel Terkait

Lebih Giat Memberikan Pelayanan
16 Januari 2014 Pada tanggal 10 Januari 2014, seluruh karyawan Rumah Sakit Khusus Bedah (RSKB) Cinta Kasih Tzu Chi bersama insan Tzu Chi merayakan HUT keenam sekaligus peresmian ruang rawat inap dan pusat administrasi rumah sakit.My Dream di Surabaya: Menaklukkan Berbagai Kesulitan
01 Agustus 2019Menjelang akhir bulan Juli 2019, masyarakat Surabaya disajikan pertunjukan My Dream yang sukses membuat seluruh penonton terkagum-kagum. Dalam pertunjukan yang digelar di Convention Hall Grand City Surabaya, Jawa Timur ini menampilkan banyak pertunjukan, mulai dari tarian, musik tradisional, bahkan mereka juga menampilkan lagu-lagu asal Indonesia.
.jpg)
Perhatian dan Bantuan Paket Kebakaran di Jatinegara
04 Oktober 2019Untuk meringakan beban para korban kebakaran di Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Tzu Chi memberikan paket bantuan kebakaran sebanyak 128 di Kelurahan Rawa Bunga dan 42 di Kelurahan Bali Mester.