Harmonis, Bersyukur, dan Menciptakan Berkah Bersama

Jurnalis : Henny (Tzu Chi Medan), Fotografer : Amir Tan, Lukman, Lily, Gunawan Halim Soit (Tzu Chi Medan)


Semangat penabuh genta dan genderang yang dibawakan oleh Tim Zhong Gu dengan lagu yang berjudul “Qin Xin Song” (Lagu Ketekunan).

Sebagai wujud syukur dan terima kasih kepada seluruh donatur dan relawan, Tzu Chi Medan mengadakan Pemberkahan Akhir Tahun 2018 pada Minggu, 13 Januari 2019 di Grand Ballroom Tiara Convention Center, Medan. Acara ini dihadiri oleh 1.112 tamu undangan dan 308 relawan. Pemberkahan Akhir Tahun 2018 yang dimulai pukul 16.00 WIB ini temanya adalah “Bersyukur menghormati kehidupan, Harmonis tanpa pertikaian, Menciptakan Berkah Bersama.”

Napak Tilas Tzu Chi Internasional sepanjang tahun 2018 disuguhkan sebagai pembuka acara. Pembawa Acara Tony Honkley menyambut hangat dan mengucapkan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan. Lalu dilanjutkan dengan menampilkan perfoma semangat penabuh genta dan genderang yang dibawakan oleh relawan Tim Zhong Gu dengan lagu yang berjudul “Qin Xin Song” (Lagu Ketekunan). Para tamu lalu diajak menyaksikan Kilas Balik serangkaian kegiatan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia sepanjang tahun 2018.

 

Mujianto, Ketua Tzu Chi Medan berterima kasih dan menyambut hangat kehadiran para tamu undangan.


Maria (kedua dari kiri) dan Maya (ketiga dari kanan) penerima bantuan Tzu Chi Medan menyampaikan terima kasih mereka kepada Tzu Chi dan para donatur.

Pada Pemberkahan Akhir Tahun 2018 ini turut hadir Maria dan Maya yang merupakan penerima bantuan dari Tzu Chi Medan. Maria adalah penerima bantuan berupa pengobatan, sementara Maya menerima bantuan santunan hidup. Keduanya mendapatkan kesempatan naik ke atas pentas untuk menyampaikan rasa syukur dan terima kasih mereka kepada Yayasan Buddha Tzu Chi dan para donatur. Video semangat hidup mereka juga ditayangkan untuk menginspirasi para tamu undangan.

Dengan penuh rasa syukur memiliki berkah dapat membantu orang lain yang membutuhkan, Tony Honkley mengajak para tamu undangan menyaksikan Kilas Balik serangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh Tzu Chi Medan sepanjang tahun 2018.

 

Perfoma Isyarat Tangan Pementasan Adaptasi Sutra Pertobatan yang dibawakan relawan Tim Isyarat Tangan Tzu Chi Medan.


Pembagian Angpau Berkah dari Master Cheng Yen kepada para donatur dan tamu undangan.

Sementara itu, pementasan Adaptasi Sutra Pertobatan “Fa Bi Ru Sui” yang dibawakan oleh relawan Tim Isyarat Tangan turut menambah khidmat jalannya acara. Pementasan Sutra Pertobatan ini memiliki makna bahwa banyak kesalahan yang kita lakukan, baik itu melalui tubuh, ucapan, dan pikiran, baik yang di sengaja maupun tidak disengaja. Manusia harus senantiasa introspeksi diri dan bertobat atas kesalahan yang dilakukan.

Sesi pembagian angpau Master merupakan momen yang ditunggu-tunggu di setiap acara Pemberkahan Akhir Tahun. Pemberkahan Akhir Tahun diadakan sebagai wujud rasa syukur dan terima kasih dari Master Cheng Yen, Biksuni di Griya JingSi dan seluruh insan Tzu Chi kepada para donatur dan seluruh umat manusia. Sebelum angpau dibagikan, seluruh tamu undangan diajak terlebih dahulu menyaksikan ucapan selamat dari Master Cheng Yen.

 

Tamu undangan yang hadir pada Pemberkahan Akhir Tahun 2018 yang diadakan Tzu Chi Medan di Grand Ballroom Tiara Convention Center.


Doa Bersama tamu undangan, para donatur dan seluruh relawan Tzu Chi Medan mengakhiri Pemberkahan Akhir Tahun 2018. 

Setelah angpau dibagikan, para tamu undangan kembali dijelaskan makna dan sejarah angpau dari Master Cheng Yen. Menutup Acara Pemberkahan Akhir Tahun 2018 ini para tamu undangan, donatur, dan relawan berdoa bersama.

Kim Hong, koordinator acara ini mengaku sangat terharu dan bersyukur merasakan kesatuan hati dan keharmonisan para relawan Tzu Chi Medan dalam melaksanakan tugas masing-masing dari awal hingga acara ini berjalan lancar.

“Semoga tahun ini barisan relawan makin panjang terutama dari donatur menjadi relawan,”ungkap Kim Hong.

 

Editor: Khusnul Khotimah


Artikel Terkait

 Cinta Kasih dan Rasa Syukur dalam Tindakan Nyata

Cinta Kasih dan Rasa Syukur dalam Tindakan Nyata

11 Januari 2019

Sebagai wujud rasa syukur dan juga sebagai momentum untuk saling bersilaturahmi, Minggu 6 Januari 2019, Tzu Chi Tebing Tinggi mengadakan Pemberkahan Akhir Tahun Gan En Hu. Sebanyak 31 orang penerima bantuan merasakan sukacita kala para relawan menyambut mereka bagaikan menyambut kepulangan keluarga sendiri.

PAT 2018: Perahu Dharma Mengarungi Lautan Kebijaksanaan

PAT 2018: Perahu Dharma Mengarungi Lautan Kebijaksanaan

13 Januari 2019
Pemberkahan Akhir Tahun 2018 Tzu Chi Indonesia kali ini terasa berbeda. Penampilan Persamuhan Dharma Wu Liang Yi Jing yang menjadi inti semangat Tzu Chi, menjadi isi dari pemberkahan akhir tahun. Sebanyak 865 orang relawan melafalkan Sutra dan melakukan gerakan isyarat tangan dengan sangat indah pada Minggu, 13 Januari 2019.
Pemberkahan Akhir Tahun Dengan Bersyukur, Menghormati, dan Mengasihi Kehidupan

Pemberkahan Akhir Tahun Dengan Bersyukur, Menghormati, dan Mengasihi Kehidupan

26 Januari 2019

Sekitar 400 tamu undangan dari berbagai unsur memenuhi Aula Tzu Chi Tebing Tinggi, guna mengikuti Pemberkahan Akhir Tahun, Minggu, 20 Januari 2019.

Berlombalah demi kebaikan di dalam kehidupan, manfaatkanlah setiap detik dengan sebaik-baiknya.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -