Juara 3 (Foto): Beras Cinta Kasih

Jurnalis : Joliana (He Qi Barat), Fotografer : James Yip (He Qi Barat)

Kewelasasihan harus diterapkan dalam tindakan nyata dengan bersumbangsih terhadap masyarakat banyak, demikian yang selalu dipesankan oleh Master Cheng Yen. Tindakan nyata ini diwujudkan dengan berkumpulnya sebanyak 75 insan Tzu Chi He Qi Barat di lapangan Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi pada tanggal 6 September 2014 jam 06.30 WIB. Hari itu, relawan Tzu Chi dengan PIC Leo Kusno mengadakan kegiatan pembagian kupon beras cinta kasih di wilayah RT 01-13 / RW 03 Kelurahan Kamal, Kali Deres, Jakarta Barat. 

DOA HARAPAN. Relawan sudah berkumpul sejak pukul 6.15 di lapangan Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi untuk pembagian kupon ke wilayah Kamal pada tanggal 6 September 2014. Sebelum berangkat, relawan berdoa agar dunia terbebas dari bencana, damai, dan sejahtera.

 

SYUKUR. Kehidupan Hasan Basri (50 tahun) setelah menerima bantuan Bebenah Kampung dari Tzu Chi sangat berubah, ia semakin bersyukur ketika juga menerima kupon beras cinta kasih pada tanggal 6 September 2014 ini.

 

BISA BERHEMAT. Mamih yang tinggal seorang diri merasa senang karena akan mendapat bantuan beras dari Tzu Chi sehingga uang yang dimilikinya bisa dihemat untuk keperluan lainnya.

 

MENGENALKAN TZU CHI. “Bu, tolong luangkan waktu untuk membaca tentang Yayasan Buddha Tzu Chi, ya,” ucap relawan yang menjelaskan sekilas tentang Tzu Chi pada warga Kamal, Dadap.

 

INTERAKSI. Relawan berinteraksi dengan warga Kamal serta mensosialisasikan tentang Tzu Chi di tengah pembagian kupon beras tanggal 6 September 2014.

 

SIMPATI. Kondisi rumah Mak Ijah yang sangat memprihatinkan menggugah para relawan sehingga tim memutuskan untuk memberikan bantuan beras pada nenek ini.

 

TERIMA KASIH. Mak Ijah sangat senang dan berterima kasih pada relawan karena bisa mendapat bantuan beras dari Tzu Chi.

 

KUPON. Relawan membagikan kupon beras cinta kasih kepada warga Kamal pada tanggal 6 September 2014. Kupon ini akan ditukarkan dengan 20 kg beras cinta kasih pada hari pembagian beras. 

 

SEMANGAT. Tak hanya warga, relawan pun ikut bersuka cita dapat memberi bantuan dan perhatian. Hal ini menambah semangat semua relawan dalam pembagian kupon beras cinta kasih pada warga Kamal.

 

 


Artikel Terkait

Menghargai Alam Dengan Daur Ulang

Menghargai Alam Dengan Daur Ulang

31 Oktober 2019

“Saya sangat mendukung kegiatan pelestarian lingkungan dari pintu ke pintu ini. Kegiatan ini sangat bagus karena sejak kecil anak-anak sudah diajarkan untuk mengumpulkan sampah, mengolah kembali dan hasilnya bisa membantu orang yang tidak mampu,” kata Sidi, pekerja di salah satu toko di Jalan Wahidin.

Kelas Memasak Vegetarian: Merawat Bumi dengan Bervegetaris

Kelas Memasak Vegetarian: Merawat Bumi dengan Bervegetaris

15 Agustus 2018
Untuk meramaikan Bulan 7 lunar, Tzu Chi Surabaya menggelar Kelas Memasak Vegetarian. Kelas perdana digelar pada 10 Agustus 2018 dan diikuti oleh 70 peserta.
Suara Kasih : Menciptakan Berkah bagi Dunia

Suara Kasih : Menciptakan Berkah bagi Dunia

17 Januari 2011 “Apa yang kalian dapatkan dari perjalanan ke Indonesia kali ini?” waktu itu saya bertanya pada kru Da Ai TV yang baru saja berkunjung ke sana. Mereka menjawab, “Saya pernah mendengar orang berkata bahwa ada warga yang hidup dari sisa makanan. Ini sungguh sulit dipercaya. Saat melihat mereka mencari sisa makanan, kami serasa tak percaya.
Orang yang memahami cinta kasih dan rasa syukur akan memiliki hubungan terbaik dengan sesamanya.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -