Keakraban Sebuah Keluarga
Jurnalis : Carissa Sanjaya (He Qi Barat), Fotografer : Merry Christine (He Qi Barat)Lisawati (pegang Mic) ketua Xie Lie CB2 memperkenalkan wakil xie lie beserta fungsionarisnya kepada para relawan yang hadir
Di hari Minggu (14/12) yang cerah, para relawan Tzu Chi He Qi (wilayah) Barat, Xie Li (komunitas) CB (Cengkareng Barat) 2 bersemangat untuk datang ke acara gathering yang diadakan di rumah Teguh Taslim, relawan Tzu Chi yang terletak di Duta Garden, Tangerang. Sebanyak 42 orang relawan datang memeriahkan acara.
Acara gathering kali ini bertemakan love in harmony, dan dimulai pukul 15.oo WIB. Memulai acara, Junarto selaku pembawa acara memperkenalkan ketua cb 2, yaitu Lisawati. Lisawati lalu memberikan kata sambutan serta memperkenalkan relawan-relawan yang mengemban tanggung jawab sebagai Xie li, wakil Xie li, Sub Xie li serta fungsionarisnya.
Memeriahkan acara, relawan memainkan permainan kata yang berdasarkan kata perenungan dari Master Cheng Yen.
Para
relawan CB2 berfoto bersama di akhir acara gathering.
“Gathering ini diadakan setiap tahun, saat ini kita berkumpul, ramah tamah dan saling mengenal supaya ada keakraban di antara kita semua. Tema yang dipilih ini adalah ‘love In Harmony’. Kita memilih ‘love in harmony’ bertujuan untuk menciptakan cinta kasih yang harmonis dalam sesama,” kata Lisa menerangkan.
Memeriahkan Acara gathering, relawan memainkan permainan dengan menggunakan kata- kata perenungan Master Cheng Yen. Setelah itu, peserta diminta untuk sharing mengenai perasaannya mengikuti kegiatan Tzu Chi. Tidak lupa pementasan shou yu (gerakan isyarat tangan), tukar kado, dan terakhir adalah pembagian souvenir.
Ada juga sharing dari Teguh, selaku tuan rumah mengenai acara hari itu. “Saya gembira sekali karena pada acara gathering ini saya diberi kesempatan untuk mengenal relawan Tzu Chi CB2. Dalam acara ini saya juga sangat berkesan karena ini bertepatan dengan ulang tahun saya, “ ucap Teguh Taslim dengan senyum mengembang.
Pada pukul lima sore, acara gathering diakhiri dengan berdoa bersama lalu makan masakan vegetaris. Semua relawan pulang dengan hati gembira karena telah mengenal satu dengan yang lainnya. Master Cheng Yen berkata, ”Keindahan sebuah kelompok terletak pada keindahan pribadi masing-masing individu.”