Masker Kain Bagi Warga Binaan di Lembaga Pemasyarakatan

Jurnalis : Utari Mardatillah (Tzu Chi Sinar Mas), Fotografer : Utari Mardatillah (Tzu Chi Sinar Mas)


Bantuan #MaskerKainUntukSesama bagi warga binaan Lembaga Pemasyarakatan.

Hanya kekuatan cinta kasih sejati tanpa pamrih yang dapat menjernihkan aliran keruh dalam masyarakat.– Master Cheng Yen –

Sebagai usaha untuk mencegah penularan Covid-19, relawan Tzu Chi Sinar Mas terus bergerak membagikan masker dalam semangat #MaskerKainUntukSesama, kali ini masker dibagikan kepada warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) di sekitar wilayah komunitas relawan Jambi 3. Rangkaian kegiatan ini dilaksanakan pada 4 hingga 12 November 2020.

Masker kain disalurkan ke enam Lembaga Pemasyarakatan di sekitar wilayah Jambi. Sebanyak 795 buah masker untuk Lapas Kelas II Muara Bulian Kabupaten Batanghari, 1.059 buah masker untuk Lapas Kelas IIB Muara Tebo Kabupaten Tebo, 2.184 buah masker untuk Lapas Narkotika Kelas IIB Muara Sabak Kabupaten Tanjung Jabung Timur, 4.080 buah masker untuk Lapas Kelas IIA Jambi Kota Jambi, 735 buah masker untuk Lapas Perempuan Kelas IIB Jambi Kab Muaro Jambi, dan 1.500 buah masker untuk Lapas Kula Tungkal Kabupaten Tanjung Jabung Barat.


Relawan menyerahkan bantuan masker kain untuk Lapas Perempuan Kelas IIB Jambi, Kab. Muaro Jambi.

Kedatangan relawan disambut baik dan penuh dengan senyum bahagia oleh petugas Lapas. Bantuan diberikan dan diterima langsung oleh masing-masing Kepala Lapas. Pada saat relawan menyerahkan bantuan untuk Lapas Narkotika Kelas IIB Muara Sabak, Syahroni selaku Kelapa Lapas mengucapkan terima kasih karena sudah peduli dengan warga Lapas dengan memberikan bantuan.

“Saya sangat berterima kasih kepada Tzu Chi Sinar Mas. Semoga bantuan yang sudah diberikan, bisa menjaga dan membantu kita semua terutama warga binaan lapas. Semoga dijauhkan dari tertularnya wabah Covid-19. Selanjutnya bantuan ini akan kami bagikan untuk pegawai lapas dan juga warga binaan, sesuai dengan amanah yang sudah diberikan oleh Tzu Chi Sinarmas kepada kami,” ucapnya.


Bersama pihak Lapas Narkotika Kelas IIB Muara Sabak, Kab. Tanjung, Jabung Timur.

Penyerahan bantuan berjalan dengan lancar dan dilakukan sesuai dengan aturan protokol Covid-19.

“Bantuan masker kami berikan di 5 kabupaten di Jambi, adapun total jumlah masker yang kami berikan sebanyak 14.780 lembar masker. Selain diberikan ke Lembaga Pemasyarakatan, relawan juga berikan kepada masyarakat sekitar,” ujar Bambang Kisworo, relawan Tzu Chi komunitas Jambi 3.

Merupakan suatu keputusan yang besar bagi relawan untuk datang ke tempat dimana dipenuhi dengan orang yang dahulunya sempat berpaling arah dari jalan kebaikan. Namun, cinta kasih tidak membedakan siapapun.


Penyerahan masker secara simbolis kepada pihak Lapas Kelas IIB Muara Tebo, Kab.Tebo.

Dalam suatu kata perenungan, Master Cheng Yen berkata, “Yang terindah di langit adalah bintang-bintang, yang terindah di dunia adalah kehangatan cinta kasih.” Mungkin dulunya para warga binaan di Lapas adalah orang-orang yang sempat melakukan kejahatan, namun sekarang mereka merupakan warga yang tetap harus diayomi bersama sehingga dapat kembali pada jalan kebaikan.

Editor: Metta Wulandari


Artikel Terkait

Masker Kain Bagi Warga Binaan di Lembaga Pemasyarakatan

Masker Kain Bagi Warga Binaan di Lembaga Pemasyarakatan

27 November 2020

Tzu Chi Sinar Mas terus bergerak membagikan masker dalam semangat #MaskerKainUntukSesama, kali ini dibagikan kepada warga binaan di enam Lembaga Pemasyarakatan di sekitar wilayah komunitas relawan Jambi 3.

Cara kita berterima kasih dan membalas budi baik bumi adalah dengan tetap bertekad melestarikan lingkungan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -