Melatih Diri Menjadi Pribadi yang Lebih Baik

Jurnalis : Calvin (Tzu Chi Tanjung Balai Karimun), Fotografer : Beverly, Calvin (Tzu Chi Tanjung Balai Karimun)


Minggu, 22 April 2018, relawan Tzu Chi Tanjung Balai Karimun melakukan kegiatan Gong Xiu. Sebanyak 39 relawan yang berpartisipasi dalam kegiatan ini.


Relawan Tzu Chi Tanjung Balai Karimun dengan khidmat melakukan kebaktian Sutra Lotus yang berdurasi 60 menit.

Relawan Tzu Chi Tanjung Balai Karimun mengadakan kegiatan Gong Xiu pada Minggu, 22 April 2018. Gong Xiu yang berarti pelatihan diri bersama, dilakukan sejak pukul 09.00 pagi di Kantor Tzu Chi Tanjung Balai Karimun. Sesuai dengan maknanya, Tzu Chi Tanjung Balai Karimun mengajak para relawan, anak asuh, dan penerima bantuan Tzu Chi untuk melatih diri dengan melaksanakan kebaktian Sutra Lotus dan pradaksina (mengelilingi objek sebanyak 3 kali) bersama-sama.

Kegiatan ini diawali dengan melakukan kebaktian Sutra Lotus yang dipimpin oleh Sukmawati, Ketua Tzu Chi Tanjung Balai Karimun. Ada sebanyak 39 relawan yang berpartisipasi dalam kegiatan yang berdurasi 60 menit ini. Selama kebaktian, relawan, anak asuh, dan penerima bantuan Tzu Chi selalu khidmat. Setelah kebaktian, para hadirin diharapkan untuk bermeditasi selama 5 menit untuk menenangkan batin mereka.


Para relawan diberikan sebuah tayangan Master Cheng Yen Bercerita yang berjudul Cacing di Lubang Kotoran.


Sukmawati, koordinator kegiatan menjelaskan intisari Master Cheng Yen Bercerita kepada para relawan.

Kegiatan hari itu juga dilengkapi dengan melihat sebuah tayangan Master Cheng Yen Bercerita berjudul Cacing di Lubang Kotoran. Dalam cerita itu, ada seorang mamati yang terpengaruh ketamakan. Dia yang menyimpan semua persembahan untuk para Sangha (perkumpulan Bhiksu dan Bhiksuni) untuk kepentingan diri sendiri. Intisari dari cerita Master Cheng Yen adalah harus menjaga tekad pelatihan diri dalam keseharian. Tubuh, ucapan, dan pikiran kita harus dijaga dengan baik.

Sebelum melakukan pradaksina, relawan kembali diingatkan bagaimana awal mula terbentuknya Tzu Chi dan perjuangan untuk membentuk Tzu Chi. Tayangan tersebut diharapkan bisa memotivasi relawan untuk selalu bersemangat mengikuti jejak langkah Master Cheng Yen.

Editor: Metta Wulandari


Artikel Terkait

Lebih Dalam Mengenal Tzu Chi Lewat Pelatihan Relawan

Lebih Dalam Mengenal Tzu Chi Lewat Pelatihan Relawan

07 Juli 2023

Relawan Tzu Chi komunitas He Qi Pusat mengadakan Pelatihan Relawan Abu Putih ke-3 di Ruang Xi Shi Ting, Tzu Chi Center, PIK. Kegiatan yang berlangsung pada 25 Juni 2023 ini diikuti 98 relawan dan 66 relawan panitia.

Merekam Sejarah Tzu Chi

Merekam Sejarah Tzu Chi

20 Oktober 2014 Minggu, 12 Oktober 2014, Tzu Chi Tanjung Balai Karimun mengadakan pelatihan khusus untuk membekali relawan yang berminat pada bidang dokumentasi dengan menjadi relawan Zhen Shan Mei. Relawan berkumpul di Coastal area, yang merupakan tempat wisata bagi penduduk sekitar, pukul 07.30 WIB.
Pelatihan Relawan Abu Putih: Kerinduan Berbuat Kebajikan

Pelatihan Relawan Abu Putih: Kerinduan Berbuat Kebajikan

19 November 2015

Pada Minggu, 15 November 2015, komunitas relawan He Qi Pusat mengadakan pelatihan relawan abu putih pertama di Kantor Sekretariat He Qi Pusat guna memperpanjang barisan relawan Tzu Chi Indonesia. Relawan baru juga menceritakan pengalamannya mengikuti kegiatan Tzu Chi yang memberikan “kebahagiaan yang tak terlukiskan.

Tiga faktor utama untuk menyehatkan batin adalah: bersikap optimis, penuh pengertian, dan memiliki cinta kasih.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -