Memahami Dharma dan Bertobat

Jurnalis : Teddy Lianto, Fotografer : Teddy Lianto

fotoSetiap relawan memberikan upaya yang terbaik untuk menampilkan gerakan isyarat tangan yang harmonis dan bermakna.

Pada tanggal 19 Mei 2011, sebanyak 532 relawan Tzu Chi Taiwan bergabung dengan para artis profesional dalam penampilan perdana Drama Musikal "Sutra Pertobatan Air Samadhi", sebuah sutra Buddhis terkenal dari Dinasti Tang (618-907 M), Tiongkok. Pementasan ini digelar di Aula Jing Si Hall Hualien, Taiwan yang dihadiri oleh lebih dari 2.000 penonton.

 

 

Pada awal tahun 2011, Master Cheng Yen mengimbau semua relawan untuk mempraktikkan Dharma Buddha dalam kehidupan sehari-hari mereka, menghormati semua makhluk hidup dan bervegetarian. Beliau meminta para pengikutnya untuk bergabung dalam kegiatan bedah buku dan mempelajari Sutra Pertobatan Air Samadhi, agar kemudian dapat memahami karma mereka dan bertobat dari kebiasaan buruk mereka. Bencana alam yang terus terjadi di seluruh dunia tampaknya tak kunjung berkurang. Satu-satunya cara untuk mengurangi bencana adalah dengan menyucikan hati manusia dan mengurangi keserakahan.

Latihan Bersama
Para relawan Tzu Chi memutuskan untuk melangkah lebih jauh dalam mempelajari sutra ini –tidak hanya dengan membacanya, tetapi juga memperagakannya dengan bahasa isyarat di atas panggung. Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia juga akan ikut ambil bagian dalam mendalami dharma melalui pementasan Drama Musikal "Sutra Pertobatan Air Samadhi" yang akan ditampilkan pada kegiatan pemberkatan akhir tahun yang akan diadakan pada tanggal 15 Januari 2012 di Aula Jing Si Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara.

foto  foto

Keterangan :

  • Setiap relawan menghayati setiap bait lagu hingga ke dalam hati, menyerapi setiap kata sambil menggerakkan tangan seolah-olah sedang membabarkan dharma tanpa suara (kiri).
  • Eva Shijie sedang mengajarkan gerakan isyarat tangan kepada relawan Tzu Chi dari wilayah He Qi Selatan (kanan)

Pada tanggal 22 dan 30 November 2011, relawan Tzu Chi dari wilayah He Qi Selatan mengadakan kegiatan latihan gerakan isyarat tangan ( shou yu ) di Kantor Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia yang bertempat di Gedung ITC Mangga Dua lantai 6 Jakarta. “Sebenarnya sudah sejak lama kegiatan ini dilakukan, tetapi berhubung sebentar lagi akan diadakan kegiatan pemberkatan akhir tahun pada bulan Januari 2012 nanti maka kegiatan pelatihan ini menjadi lebih rutin,” jelas Eva Wiyogo Shijie, relawan Tzu Chi yang aktif di komunitas relawan isyarat tangan .

Eva Shijie menerangkan jika kegiatan pelatihan isyarat tangan ini telah dilakukan oleh tiap He Qi jauh hari sebelumnya, dan rencananya pada tanggal 7 Desember 2011 nanti akan dilakukan latihan secara bersama-sama (seluruh He Qi) tiap minggunya di Aula Jing Si Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. “Pada tahun ini, hanya relawan dari Jakarta saja yang dilibatkan. Untuk jumlah pemain yang dibutuhkan lebih kurang sekitar 216 orang dan untuk pelatihan drama ini, saya belajar dulu dari Rebecca Halim atau biasa disapa Li Ping Shijie, He Xin relawan isyarat tangan , kemudian saya teruskan ke relawan lainnya,” jelas Eva.

Eva juga menambahkan rencana pemberkatan akhir tahun ini baru merupakan awalnya saja, karena rencananya pada tahun 2013, akan diadakan pemberkahan akhir tahun di Senayan dengan melibatkan relawan dari seluruh kantor cabang Tzu Chi di seluruh Indonesia. Jumlah  pemain yang dibutuhkan lebih kurang sekitar 2000 orang. ”Kita (relawan Tzu Chi) berdoa, semoga semua rencana untuk tahun depan dapat berjalan lancar,” ucap Eva.

 

  
 

Artikel Terkait

Pemberkahan Akhir Tahun 2014 Tanjungpinang: Kebahagiaan Menyambut Awal Tahun

Pemberkahan Akhir Tahun 2014 Tanjungpinang: Kebahagiaan Menyambut Awal Tahun

02 Maret 2015 Pada tanggal 24 Januari 2015, sebanyak 39 relawan Tzu Chi Batam berangkat menuju Tanjungpinang menggunakan kapal feri. Mereka akan melangsungkan Acara Pemberkahan Akhir Tahun 2014 keesokan harinya yaitu tanggal 25 Januari 2015 di Restoran Nelayan, Tanjungpinang, Riau. Persiapan acara pemberkahan akhir tahun juga dilakukan dengan bahu-membahu bersama 38 relawan Tanjungpinang.
Antusias Pendonor Darah, Wujud Kepedulian Terhadap Sesama

Antusias Pendonor Darah, Wujud Kepedulian Terhadap Sesama

20 Maret 2017
Kegiatan donor darah yang diadakan relawan Tzu Chi Palembang terlaksana dengan baik dan berhasil mengumpulkan sebanyak 72 kantong darah. Antusias para pendonor menunjukkan kepedulian terhadap sesama sangat tinggi.
Waisak 2555: Aksi Bersih di Borobudur

Waisak 2555: Aksi Bersih di Borobudur

20 Mei 2011
Selesai memungut sampah di area sekitar Candi Borobudur, sampah-sampah yang bisa didaur ulang seperti botol-botol plastik minuman kemasan dikumpulkan di samping stan tenda Tzu Chi untuk langsung dipilah. Relawan Tzu Chi juga melibatkan pemulung setempat untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini.
The beauty of humanity lies in honesty. The value of humanity lies in faith.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -