Membantu adalah Panggilan Hati

Jurnalis : Beh Guat Ngo (He Qi Pusat), Fotografer : Susi Christine, Michelle (He Qi Pusat)

Muda-mudi Tzu Chi (Tzu Ching) ikut berpartisipasi dalam kegiatan Bakti Sosial Kesehatan Tzu Chi Ke-136. Dalam kesempatan ini, para pasien juga diberikan bunga setelah operasi untuk memberikan kesan hangat dan penuh cinta kasih kepada para pasien.

Tzu Chi kembali mengadakan Bakti Sosial Kesehatan Tzu Chi Ke-136 yang bertempat di Rumah Sakit Metro Hospital M. Toha Tangerang. Kegiatan ini melayani pengobatan katarak, hernia, benjolan, bibir sumbing, dan khitan. Baksos kesehatan ini juga disambut antusias warga Tangerang dan sekitarnya. Dari tahap screening yang dilakukan pada 4 Februari 2023, sebanyak 173 calon pasien mendaftarkan diri. Dari jumlah tersebut, sebanyak 158 pasien berhasil ditangani dan melaksanakan operasi pada baksos kesehatan yang berlangsung 10-11 Februari 2023.

Relawan Tzu Chi komunitas He Qi Pusat, Lim Pedrik (kiri) merasa senang bisa ikut berkontribusi dalam kegiatan baksos kesehatan Tzu Chi.

Relawan Tzu Chi dari berbagai komunitas pun ikut bersumbangsih dalam kegiatan ini. Salah satunya para relawan Tzu Chi dari komunitas He Qi Pusat. "Sangat bahagia, pasien juga senang semua. Bersyukur kegiatan berjalan lancar tidak ada hambatan yg berarti. Relawan juga sangat bersemangat mendukung kegiatan ini," tutur Lim Pedrik yang membantu mengkoordinasikan para relawan He Qi Pusat pada kegiatan baksos kesehatan.

Opa Endan diperiksa kondisi matanya oleh salah satu tim medis TIMA Indonesia sehari pascaoperasi katarak di mata kanannya.

Pasien yang sudah ditangani pada 10 Februari 2023, diwajibkan kembali datang keesokan harinya untuk menjalani pemeriksaan lanjutan. Salah satunya Opa Endan (70) yang dioperasi katarak pada mata kanannya. Opa Endan tinggal di perumahan Korpri dekat Bandara Soekarno Hatta bersama istrinya. Ia sehari-hari bekerja menjaga kost-kostanan, maka dari itu terasa sangat haru bisa dioperasi dan kedepannya bisa saling menjaga dengan istri.

“Kemarin operasi sempat harus menunggu dikarenakan kering matanya, tapi sekarang sudah mendingan tapi masih agak mengganjal rasanya, pelayanannya bagus banget, ramah," ujar Opa Endan.

Oma Elis bersama anaknya Ito menunggu obat setelah melaksanakan operasi katarak.

Cinta kasih yang disalurkan tanpa pamrih oleh para relawan Tzu Chi dalam kegiatan baksos kesehatan ini juga membekas di hati Oma Elis (72) yang bertempat tinggal di Kosambi. Oma Elis datang didampingi anaknya Ito untuk operasi katarak setelah sebelumnya dinyatakan lolos screening. "Mata sebelah kiri sudah di operasi sewaktu program operasi katarak Jokowi. Sekarang yang sebelah kanan sudah buram, saya senang saat diberitahu saudara ada operasi katarak dari Tzu Chi disini. Senang sih, semoga habis operasi mata saya bisa terang lagi," ujar oma Elis.

Setelah mendaftar, Oma Elis segera melakukan pemeriksaan antigen dan tensi darah. Setelah hasilnya bagus semua, Oma Elis membersihkan kaki dengan dibantu anaknya Ito sebelum masuk ke ruang steril untuk operasi. Pascaoperasi, Oma Elis dipersilahkan kembali keesokan harinya untuk pemeriksaan lanjutan.

Lius, tunas relawan yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan baksos kesehatan kali in merasa senang dan terpanggil hatinya untuk membantu para pasien yang datang tanpa pendamping.

Selain pasien yang bersukacita, perasaan bahagia juga dirasakan relawan yang hadir. Salah satunya Lius, tunas relawan yang belum lama bergabung di Tzu Chi. Ia ikut berpartisipasi dalam kegiatan baksos kesehatan ini karena panggilan hati untuk membantu pasien yang tidak ada pendamping. "Karena saya lihat ada pasien yang tidak ada pendamping. Saya disini memang sebagai voulenteer, jika dibutuhkan akan saya kerjakan dengan senang hati," ujar Lius. Walaupun baksos kesehatan berlangsung dari pagi hingga malam hari, para relawan Tzu Chi terus bersumbangsih tanpa rasa lelah.

Editor: Arimami Suryo A.

Artikel Terkait

Baksos Kesehatan Tzu Chi ke-111: Cinta Kasih Mengalirkan Kebahagiaan

Baksos Kesehatan Tzu Chi ke-111: Cinta Kasih Mengalirkan Kebahagiaan

31 Maret 2016

Bakti Sosial Kesehatan Tzu Chi ke-111 di RSUD Cianjur yang diadakan pada 18-20 Maret 2016 telah berlangsung dengan lancar. Hal ini tak terlepas dari sumbangsih ratusan relawan Tzu Chi baik dari Jakarta, Cianjur, maupun Bandung hingga berhasil mengobati 337 pasien.

Antusias Menyukseskan Bakti Sosial Pengobatan Katarak

Antusias Menyukseskan Bakti Sosial Pengobatan Katarak

11 Januari 2018
Tzu Chi Lampung menggelar Bakti Sosial Pengobatan Katarak, di RSUD Abdul Moeloek, Jumat, 24 November 2017. Ada 228 pasien yang mengikuti operasi.
Kita Semua Belajar

Kita Semua Belajar

09 Desember 2014 Setelah 9 tahun baksos kesehatan berlalu kini Tzu Chi kembali mengadakan kegiatan sosial ini dan masih ditempat yang sama dengan program pengobatan yang sama pula. Baksos digelar pada 5-6 Desember 2014, segala persiapan dilakukan lebih awal.
Tiga faktor utama untuk menyehatkan batin adalah: bersikap optimis, penuh pengertian, dan memiliki cinta kasih.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -