Menjadi Satu Keluarga
Jurnalis : Cindy Kusuma, Fotografer : Cindy Kusuma
|
| ||
Acara yang dihadiri oleh sekitar 100 peserta ini dipandu oleh para relawan Tzu Chi dari He Qi Utara. Indrawati Shijie memulai acara sosialisasi dengan memperkenalkan profil Yayasan Buddha Tzu Chi serta sejarah berdirinya Tzu Chi. Indrawati Shijie juga tidak lupa menyampaikan pesan-pesan dari Master Cheng Yen untuk senantiasa peduli menebarkan cinta kasih kepada sesama. Noni Shijie melanjutkan dengan menjelaskan visi dan misi Tzu Chi: 4 misi besar dan 8 jejak langkah, serta menampilkan beberapa foto relawan pada saat melakukan bakti sosial, survei pasien kasus, serta kunjungan kasih. Noni Shijie mengungkapkan pentingnya bagi setiap relawan untuk mengikuti sosialisasi dan memahami visi dan misi Yayasan Buddha Tzu Chi. Tujuannya agar semua relawan mempunyai semangat dan tujuan yang sama dalam melayani di Tzu Chi. Niat untuk Bersumbangsih
Keterangan :
Melalui pengumuman yang mereka lihat di DAAI TV, hati mereka tergerak untuk menjadi relawan Tzu Chi, memberikan pelayanan kesehatan gigi bagi lingkup masyarakat yang lebih luas lagi. “Saya akan mengajak lebih banyak lagi teman-teman kampus untuk bergabung menjadi relawan Tzu Chi,” ujar Grady. Grady mengaku tersentuh dengan semangat Yayasan Tzu Chi yang tidak membeda-bedakan suku, agama dan latar belakang dalam membantu sesama.
Keterangan :
Sosialisasi siang hari itu berlangsung dengan suasana penuh kekeluargaan dan keakraban. Acara kemudian ditutup dengan menyanyikan dan memeragakan gerakan isyarat tangan lagu “Satu Keluarga” yang diikuti oleh semua relawan dan peserta. Semoga melalui sosialisasi ini, lahir lebih banyak lagi insan-insan Tzu Chi dan relawan yang akan berhimpun menjadi satu keluarga besar Tzu Chi. | |||
Artikel Terkait

Selamatkan Bumi Dengan Tanganmu
11 Agustus 2010 Populasi manusia yang semakin bertambah menyebabkan konsekuensi yang besar terhadap bumi kita. Penduduk yang semakin padat membuat energi yang dibutuhkan juga semakin besar.