Merekam Jejak Sejarah Dengan Budaya Humanis Tzu Chi
Jurnalis : Felicite Angela Maria (He Qi Pusat), Fotografer : Beh Guat Ngo (He Qi Pusat)Suasana peserta kelas pelatihan Zhen Shan Mei di relawan komunitas He Qi Pusat Minggu, 27 Agustus 2023.
“Dengan menjalankan nilai-nilai budaya humanis Tzu Chi di dalam setiap praktek misi, seperti Bersyukur (æ„Ÿæ©), menghormati (å°Šé‡), dan cinta kasih (爱), otomatis juga menumbuhkan nilai-nilai filosofi kebenaran, kebajikan, dan keindahan (真善美) di dalam diri.” kata perenungan Master Cheng Yen
Pada hari Minggu, 27 Agustus 2023, sebanyak 20 peserta dan 10 relawan Tzu Chi Komunitas He Qi Pusat mengikuti Pelatihan Relawan Budaya Humanis yang biasa disebut dengan relawan Zhen Shan Mei (真善美) di Jakarta Pusat. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan relawan dalam mendokumentasikan jejak kegiatan misi Tzu Chi dalam bentuk foto, video, dan tulisan. Dengan demikian, relawan dapat menyebarkan nilai-nilai budaya humanis Tzu Chi yang mencakup bersyukur, menghormati, dan cinta kasih, serta kebenaran, kebajikan, dan keindahan.
Hadi Pranoto, membagikan pengalaman dan tips dalam menulis artikel untuk media Tzu Chi.
Salah satu pembicara dalam pelatihan ini adalah Hadi Pranoto, Wakil Koordinator relawan Zhen Shan Mei Indonesia yang juga seorang jurnalis yang juga relawan Tzu Chi. Beliau membagikan pengalaman dan tips dalam menulis artikel untuk media Tzu Chi, yang harus sesuai dengan etika, visi, misi, dan filosofi Tzu Chi. Beliau juga menekankan pentingnya persiapan diri relawan sebelum melakukan peliputan, baik secara fisik maupun mental.
Hadi Pranoto mengatakan bahwa tulisan untuk media Tzu Chi harus bisa menginspirasi orang lain dan melatih diri sendiri. Tulisan itu juga mampu menceritakan jejak cinta kasih Tzu Chi yang terlihat dalam berbagai kegiatan misi. Lebih lanjut, Hadi juga memberikan contoh-contoh cara menulis jejak cinta kasih Tzu Chi dengan baik dan benar.
“Shixiong Shijie harus siap secara fisik dan mental, mencari informasi sebelum meliput kegiatan, membuat catatan dan wawancara saat meliput kegiatan, dan menggunakan bahasa yang sesuai dengan etika, visi, misi, dan filosofi Tzu Chi. Shixiong Shijie juga harus banyak membaca literatur yang mendukung penulisan,” papar Hadi.
Selain Hadi Pranoto, ada pula Stephen Ang, koordinator relawan Zhen Shan Mei Indonesia yang sudah berkecimpung di bidang ini sejak 2010 lalu.
Selain Hadi Pranoto, ada pula Stephen Ang, koordinator relawan Zhen Shan Mei Indonesia yang sudah berkecimpung di bidang ini sejak 2010 lalu mengatakan bahwa budaya humanis Zhen Shan Mei adalah dasar filosofi setiap relawan yang menjalankan misi kegiatan. Relawan harus bisa menunjukkan nilai-nilai itu dalam penampilan, tutur kata, sikap, dan perbuatan.
Menjadi relawan Tzu Chi bukan hanya memberikan bantuan sosial, tetapi juga melatih diri menjadi insan Tzu Chi yang bijaksana, baik, dan benar. Dengan begitu, relawan bisa menginspirasi orang lain dan mewariskan budaya humanis Zhen Shan Mei kepada generasi penerus. Dengan demikian, dunia akan bebas dari bencana, hati manusia semakin tersucikan, dan kehidupan manusia menjadi semakin harmonis.
Editor: Metta Wulandari
Artikel Terkait
Kamp Zhen Shan Mei: Berlari Mengimbangi Laju Tzu Chi Indonesia
10 Desember 2015Liu Su Mei menegaskan bahwa membuat dokumentasi dari apa yang mereka lakukan kala
itu adalah hal yang sangat penting. Hingga kini pun, dokumentasi adalah poin
yang sangat penting. “Karena hasil dokumentasi bisa dimanfaatkan untuk mengajak
orang lain dan menginspirasi mereka agar tergerak hatinya untuk membantu yang
membutuhkan,” jelasnya dalam sesi sharing di Kamp Budaya Humanis Zhen Shan Mei
(6/12/15).
Belajar Bersumbangsih Melalui Hasil Karya
25 April 2016Henry menjelaskan peranan
relawan Zhen Shan Mei yang amat
penting dalam keluarga besar Tzu Chi. Sebab melalui penulisan dan foto relawan Zhen Shan Mei, Master Cheng Yen menjadi
tahu tentang keadaan dunia ini. Relawan Zhen
Shan Mei bagaikan mata dan telinga beliau.
Biarkan Foto Berbicara
25 Mei 2023Pelatihan Foto dengan tema Biarkan Foto Berbicara ini diisi oleh para pemateri yang merupakan relawan Zhen Shan Mei yang sudah lama aktif dan sangat memahami teknik fotografi dan budaya humanis Tzu Chi.