Niat Tulus dalam Bersumbangsih

Jurnalis : M. Galvan (Tzu Chi Bandung), Fotografer : M. Galvan (Tzu Chi Bandung)

doc tzu chi

Seorang chef atau juru masak Best Western Premier La Grande Hotel ikut serta dalam penuangan Celengan  Bambu, Rabu, 2 Agustus 2017.

Misi Amal Tzu Chi untuk saling memberi dan menolong terus digerakkan. Salah satunya melalui program SMAT, yaitu mengajak para donator untuk menyumbangkan sebagian hartanya melalui celengan. Tentu bukan berdasarkan jumlah nominal yang disumbangkan, namun ketulusan dalam memberi. Itulah inti dari program SMAT yang disosialisasikan kepada para donatur.

Tzu Chi Bandung telah menjalankan program ini sejak tahun 2015 lalu. Banyak nama perusahaan dan wirausaha kecil bergabung melalui program SMAT ini bahkan sekolah yang telah mendapat bantuan Tzu Chi pun ikut bergabung.  Pada kesempatan ini di tahun 2017, tepatnya pada bulan Januari lalu program SMAT masuk ke area perhotelan. Kali ini Best Western Premier La Grande Hotel yang beralamat di Jl. Merdeka No 25-29 Bandung mengikuti program SMAT.

Dan pada Rabu, 2 Agustus 2017 tibalah saatnya penuangan celengan SMAT. Para manajemen dan karyawan berkesempatan menuangkan celengan ke kolam dana. Sebanyak 56 celengan terkumpul hari itu. Terlihat para staf dari Best Western Hotel begitu antusias dan penuh sukacita pada saat menuangkan isi celengan ke dalam kolam dana.

Dengan tulus manajemen dari Best Western Premier La Grande Hotel menuangankan celengan SMAT yang telah ditabungnya selama ini.


Benedictus Jodie menuangan celengan SMAT pada kolam dana. Ia berharap setiap sen yang disumbangkan oleh manajemen dan karyawan hotel dapat membantu misi kemanusian Tzu Chi.

Sebelum penuangan celengan bambu, ditayangkan juga video kegiatan kilas balik Tzu Chi Bandung. Mulai dari misi amal, misi kesehatan dan bantuan-bantuan Tzu Chi kepada para korban bencana serta bantuan kepada warga yang membutuhkan. Ini agar para donatur tak ragu bersumbangsih, karena dana yang terkumpul akan disalurkan bagi misi kemanusiaan Tzu Chi.

"Hari ini kita bisa menuangkan cinta kasih kami untuk saudara- saudara kami yang membutuhkan. Kegiatan ini sangat positif, kita belajar bahwa kita tidak bisa hidup sendiri, kita hidup berdampingan, kita saling memotivasi dan memberikan yang terbaik," ucap Benedictus Jodie selaku General Manager.

Jodie menambahkan, kegiatan kemanusiaan Tzu Chi sangat nyata, inilah yang menjadi motivasinya untuk menyebarkan semangat ini kepada karyawan lainnya agar ikut andil dalam menolong antar sesama. "Kegiatan ini terus berlanjut tidak cuma satu kali tapi akan terus berulang kebaikan dari sekarang untuk selamanya,"lengkapnya.

Relawan Tzu Chi, Margaretha Teguh saat memberikan kata sambutan pada acara penuangan celengan SMAT.


Manajemen dari Best Western Premier La Grande Hotel dan Relawan Tzu Chi berfoto bersama setelah penuangan celengan.

Tentu hal tersebut mendapatkan tanggapan positif dari relawan Tzu Chi. Seperti yang disampaikan Margaretha Teguh, menurutnya apa yang ditunjukkan oleh karyawan hotel ini sangat membantu dalam menjalankan misi kemanusian Tzu Chi. Selain itu, program SMAT telah mengetuk hati karyawan dan manajemen untuk bersumbangsih secara tulus. Terbukti mereka meminta agar penuangan celengan dilaksanakan setiap tiga bulan sekali.

"Harapannya tadi saya udah kemukakan, mengajak karyawan-karyawan untuk bersumbangsih atau sama tetangga, atau saudara siapa pun juga boleh ikut serta memiliki celengan itu, untuk bersumbangsih melalui Tzu Chi,"kata Margaretha.

Semoga dengan banyaknya uluran tangan dari masyarakat, tambah Margaretha, apa yang dicita-citakan Tzu Chi agar masyarakat  hidup berdampingan secara harmonis dan dunia terbebas dari bencana akan terwujud.


Editor: Khusnul Khotimah

Artikel Terkait

Penyakit dalam diri manusia, 30 persen adalah rasa sakit pada fisiknya, 70 persen lainnya adalah penderitaan batin.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -