Pembagian Sembako di Kabupaten Agam
Jurnalis : Pipi, Monika (Tzu Chi Padang) , Fotografer : Pipi (Tzu Chi Padang)Relawan Tzu Chi Padang membagikan paket sembako berisi 10 Kg beras, 1 kilo gula dan 1 liter minyak goreng kepada warga di Kabupaten Agam.
Hampir setiap hari di Bulan Desember, Kota Padang diguyur hujan. Tapi hal itu tidak menyurutkan semangat para relawan Tzu Chi Padang untuk berbagi kasih antar sesama. Seperti yang dilakukan pada Rabu, 7 Desember 2016, Tzu Chi Padang bekerjasama dengan Danlantama II Tiku Kabupaten Agam mengadakan bakti sosial berupa pembagian sembako. Kegiatan ini juga dalam rangka Hari Armada RI ke 71 Lantama II Tiku Kabupaten Agam. Pembagian sembako ini digelar di SMK 1 Tiku.
Sebanyak 15 orang relawan telah berkumpul di kantor Tzu Chi Padang sejak pukul 05.00 WIB. Setengah jam kemudian, belasan relawan berangkat menuju lokasi dan tiba pada pukul 08.00 WIB. Kedatangan relawan rupanya sudah ditunggu oleh tim dari Lantamal II Tiku. Para relawan segera menurunkan semua bahan pokok yang siap dibagikan. Pada pukul 09.00 WIB acara pun dimulai yang diawali dengan pembukaan dari Lantamal.
Dalam sambutan selanjutnya dari Koordinator kegiatan Tzu Chi Padang kali ini, Irwan Tjioe mengajak semua pihak untuk saling menyayangi. “Meskipun kita beda Agama, Ras dan Suku Bangsa tapi kita tetap satu. Kita harus saling membantu dan bagaimana kita bisa menyebarkan cinta kasih antar sesama,” kata Irwan.
Relawan dan personil TNI menanam 1000 pohon yang berlokasi di sekitar SMK 1 Tiku.
Dalam acara ini, juga ada pelepasan Anak penyu ke laut.
Dalam acara ini, hadir juga Komandan Danlantamal II, Laksamana Pertama TNI Rudwin Talip Se, Sekda Martiaswanto, Kapolres Tiku, serta Wali Nagari Tiku dan Korem setempat. Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan menanam 1000 pohon yang berlokasi di sekitar SMK 1 Tiku serta dilanjutkan dengan melepaskan Anak penyu ke laut. Dalam kegiatan ini juga ada kunjungan ke Pos TNI ANGKATAN LAUT dan Mushola Sahara Tiku yang saat ini sedang direnovasi oleh TNI AL.
Setelah kunjungan ke beberapa tempat, para relawan, pihak dari TNI dan masyarakat kembali ke SMK 1 Tiku, di mana akan dibagikan sembako yang sudah disiapkan Relawan Tzu Chi Padang. Paket sembako ini berisi 10 Kg beras, 1 kilo gula dan 1 liter minyak goreng.
Raut wajah warga tampak bahagia, mereka sudah siap untuk menukarkan kupon yang sudah didapatkannya dengan paket sembako. Warga juga mengantri dengan sabar dan mengukuti semua arahan yang diberikan oleh para relawan yang dibantu oleh beberapa personil dari Lantamal. Saat pembagian sembako, diputar juga lagu Satu Keluarga.
Pembagian sembako berjalan dengan sangat lancar, aman dan tertib. Dalam hitungan dua jam, sebanyak 250 paket sembako habis dibagikan. Usai pembagian sembako acara dilanjutkan dengan makan siang bersama dengan para personil dari Angkatan Laut dan pejabat setempat. Setelah makan siang, para relawan Tzu Chi Padang bersiap untuk kembali ke Padang dengan perasaan bahagia dan bersyukur.
Artikel Terkait
Berbagi Sembako Berkah Natal
28 Desember 2022Menyambut Hari Raya Natal, Yayasan Buddha Tzu Chi Lampung menyalurkan sembako bagi warga kurang mampu yang merayakan Natal, Jumat 23 Desember 2022.
Baksos Degeneratif dan Bagi Sembako di Tzu Chi Manado
24 Juni 2017Pembagian Sembako di Kabupaten Agam
14 Desember 2016Hampir setiap hari di Bulan Desember, Kota Padang diguyur hujan. Tapi hal itu tidak menyurutkan semangat para relawan Tzu Chi Padang untuk berbagi kasih antar sesama. Seperti yang dilakukan pada Rabu, 7 Desember 2016, Tzu Chi Padang bekerjasama dengan Danlantama II Tiku Kabupaten Agam mengadakan bakti sosial berupa pembagian sembako.