Pendidikan Budi Pekerti bagi Teratai-Teratai Tzu Chi
Jurnalis : Dea Paramita (Tzu Chi Pekanbaru), Fotografer : Cindy Clara (Tzu Chi Pekanbaru)
Anak-anak Kelas Budi Pekerti Teratai Tzu Chi Pekanbaru bersama duifu belajar isyarat tangan “Jangan Takut Bermimpi.”
Pendidikan merupakan salah satu poin untuk memperoleh masa depan yang lebih baik. Karena menyadari pentingnya pendidikan budi pekerti selain pendidikan akademis, pada Minggu, 11 September 2022, Tzu Chi Pekanbaru mengadakan kelas teratai yang pertama kalinya untuk anak-anak penerima bantuan biaya pendidikan dari Tzu Chi. Kegiatan yang diadakan di Kantor Tzu Chi Pekanbaru ini merupakan pertemuan pertama di masa pandemi dan diikuti oleh 12 anak dengan didampingi oleh 6 orang duifu (relawan pendamping).

Sebanyak 12 anak penerima bantuan biaya pendidikan dari Tzu Chi Pekanbaru bersama 6 duifu mengikuti Kelas Budi Pekerti Teratai Tzu Chi Pekanbaru.

Yuliana, salah satu relawan pendamping (duifu) belajar untuk menyayangi anak-anak teratai seperti anak-anak sendiri.

Intan Kartika (ujung), salah satu anak teratai merasakan kebersamaan dengan mengikuti Kelas Budi Pekerti Teratai Tzu Chi Pekanbaru bersama teman-teman lainnya.

Artikel Terkait

Who Am I?
15 Agustus 2019Dengan mengisi selebaran kertas, anak-anak dapat memikirkan secara langsung dan tidak langsung kepribadian mereka. Ini salah satu kegiatan Gathering Anak Asuh pada Minggu, 4 Agustus 2019.

Membangun Welas Asih dan Membangun Empati
13 September 2024Relawan Surabaya mengumpulkan 23 orang anak asuh dan tujuh orang relawan pendidikan Tzu Chi di Depo Pendidikan Daur Ulang Tzu Chi Surabaya. Relawan membekali anak-anak asuh ini dengan pendidikan budi pekerti agar menjadi pribadi yang baik dan penuh cinta kasih.
Menanamkan Kepedulian Terhadap Sesama dan Lingkungan
26 September 2019Sebanyak 104 siswa SD, SMP, SMA hingga jenjang universitas hadir dan berkumpul menyatukan hati bersama di Aula Jing Si Jakarta. Bersama orang tua dan relawan pemerhati, para anak asuh penerima beasiswa Tzu Chi Sinar Mas mendapatkan penjelasan tentang Pelestarian Lingkungan dan Budi Pekerti.