Perhatian untuk Korban Sinabung

Jurnalis : Irena Fanny Saragih ( DAAITV Medan ), Fotografer : DAAITV Medan
 

foto Relawan Tzu Chi sedang membagikan susu kepada anak-anak di pengungsian.

 

Tanah Karo kembali diguncang, Gunung Sinabung yang merupakan puncak tertinggi di Sumatera menunjukkan aktifitasnya pada hari Minggu 15 September 2013 dini hari. Pada letusan itu berjuta meter kubik batu dan abu vulkanik di lontarkan oleh Gunung Sinabung hingga menyelimuti hampir seluruh tanah Karo.

 

Akibat dari bencana ini banyak warga yang mengungsi ke berbagai daerah yang aman. Diantaranya Jambur Taras Brastagi, Jambur Sempakata, Jambur Klasis GBKP kabanjahe, Jambur Desa Payung, dan Kompleks GBKP Kabanjahe.

Melihat keadaan masyarakat yang membutuhkan pertolongan membuat banyak pihak bersimpati dan segera mengulurkan tangan, seperti halnya dengan relawan Tzu Chi. Ketika terjadi bencana, insan Tzu Chi segera menyusuri tempat-tempat yang terkena bencana untuk berbagi kasih kepada para pengungsi berupa bantuan kebutuhan sehari hari. Selain itu insan Tzu Chi juga membagikan masker kepada para warga di jalan.

Keterangan :

  • Di posko pengungsi relawan Tzu Chi membagikan kebutuhan sehari-hari.

Dari kejadian ini sesungguhnya bisa dipetik sebuah makna, bahwa bencana tidak dapat dihindari dan yang dapat dilakukan adalah tetap waspada serta saling memperhatiak satu sama lain.

 

  
 
 

Artikel Terkait

Menyehatkan Gigi Warga Cipanas

Menyehatkan Gigi Warga Cipanas

02 Maret 2018

Minggu, 25 Februari 2018, Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia mengadakan baksos pengobatan gigi gratis bagi warga Cipanas yang berlokasikan di GOR Brimob, Cipanas, Kabupaten Cianjur. Kegiatan ini pun berhasil menangani 583 pasien.

Suara Kasih: Mengemban Misi Kesehatan dan Menjalani Pola Hidup Vegetaris

Suara Kasih: Mengemban Misi Kesehatan dan Menjalani Pola Hidup Vegetaris

28 Agustus 2013 Kemudian, kita harus terus mendampingi mereka untuk memberikan penghiburan batin dan mendampingi mereka untuk berjalan keluar dari penderitaan batin. Untuk membantu semua makhluk yang menderita, kita harus membangkitkan kegigihan.
Berbagi Bingkisan Menyambut HUT ke-9 RSKB

Berbagi Bingkisan Menyambut HUT ke-9 RSKB

11 Januari 2017
10 Januari 2017, secara khusus rombongan dokter dan manajemen membagikan bingkisan kepada ibu yang baru saja melahirkan pada tanggal yang sama, 10 Januari. “Karena hari ini bertepatan dengan peringatan ulang tahun RSKB Cinta Kasih Tzu Chi yang ke-9,” tutur PIC kegiatan, Murni Mardiyani.
Cara untuk mengarahkan orang lain bukanlah dengan memberi perintah, namun bimbinglah dengan memberi teladan melalui perbuatan nyata.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -