Saling Bekerja Sama, Mengantisipasi Banjir di Jakarta

Jurnalis : Anand Yahya, Fotografer : Anand Yahya


Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M. menerima dayung sebagai simbolis penyerahan 8 unit perahu fiber dari Agung Sedayu Group (ASG) di Gedung Jenderal TNI Umar Wirahadikusumah, Kodam Jaya/Jayakarta, Cililitan, Jakarta Timur.

Agung Sedayu Group (ASG) menyerahkan bantuan 8 unit perahu fiber dengan mesin berkapasitas 20 PK kepada Kodam Jaya/Jayakarta pada Rabu, 18 November 2020 di Gedung Jenderal TNI Umar Wirahadikusumah, Cililitan, Jakarta Timur.

Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M., mengatakan awal bantuan ini tercetus ketika Kodam Jaya menggelar apel gelar pasukan kesiapan. “Saya cermati bahwa Kodam masih belum maksimal dalam menyiapkan prasarana untuk antisipasi penanganan bencana banjir di Jakarta, untuk itu saya mengajak mitra dari ASG yang sering berkontribusi bersama kesatuan-kesatuan TNI untuk pengadaan perahu untuk antisipasi banjir,” ungkap Mayjen TNI Dudung.


Penandatanganan surat serah terima pemberian 8 unit perahu fiber beserta mesin dari Agung Sedayu Group yang diwakili oleh Ali Hanafiah kepada Kodam Jaya.


Mayjen TNI Dudung Abdurachman memberi sambutan di hadapan mitra kerja dari ASG, relawan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia, dan para jajaran Danrem seluruh wilayah Jakarata.

Perahu ini berjumlah 8 unit dan nantinya di masing-masing Kodim di Jakarta akan diberikan satu unit perahu: Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Pusat. Tiga unit lainnya akan diberikan ke Korem dua unit dan satu unit untuk Kodam Jaya sebagai pasukan mobile.

Selama ini Kodam Jaya mempunyai perahu-perahu karet, namun seringkali ketika dipakai untuk evakuasi warga melewati lorong-lorong pemukiman padat penduduk, perahu karet tersebut mudah robek terkena pagar besi rumah warga maupun benda-benda tajam lainnya, seperti kayu, seng, dan lainnya. “Hari ini dari Agung Sedayu Group menyerahkan perahu lengkap dengan mesinnya sebanyak delapan unit, dan perahu ini terbuat dari fiber. Perahu-perahu ini diserahkan ke Kodam Jaya untuk membantu antisipasi penanggulangan bencana banjir, khususnya di Jakarta,” terang Mayjen TNI Dudung Abdurachman.


Ali Hanafiah mewakili ASG memperlihatkan mesin perahu berkapasitas 20 PK kepada Pangdam Jaya dan Danrem di lapangan Gedung Jenderal TNI Umar Wirahadikusumah. 

Di akhir sambutannya, Mayjen TNI Dudung atas nama Komando Daerah Militer Kodam Jaya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. “Bantuan ini sangat luar biasa, ini menjadi berkah karena nantinya ini akan menolong orang dan ini akan mempermudah Kodam Jaya untuk memberikan bantuan kepada masyarakat,” kata Mayjen TNI Dudung. Perahu-perahu fiber ini nantinya difungsikan untuk mengevakuasi dan mendistribusikan bahan-bahan bantuan kepada para korban banjir.

Bantuan perahu ini diserahkan langsung oleh Ali Hanafiah yang mewakili Agung Sedayu Group kepada  Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman yang disaksikan oleh para Danrem seluruh wilayah DKI Jakarta dan relawan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia sebagai tamu undangan. 

"Saya mewakili Bapak Sugianto Kusuma dari Agung Sedayu Group, menyerahkan bantuan berupa perahu 8 unit perahu berikut mesin 20 PK. Bantuan ini kami berikan untuk Kodam Jaya untuk mengatasi atau membantu masyarakat kita apabila terkena musibah banjir, sekali lagi kami terima kasih sekali atas kesempatan untuk memberi bantuan berupa perahu dan pendistribusiannya sudah diatur oleh Pangdam Jaya,” ujar Ali Hanafiah.


Mayjen TNI Dudung Abdurachman berfoto bersama dengan perwakilan dari ASG dan Tim Tanggap Darurat Tzu Chi di halaman Gedung Jenderal TNI Umar Wirahadikusumah Komando Daerah Militer Kodam Jayakarta, Cililitan, Jakarta Timur. 

Relawan Tzu Chi turut hadir dalam acara ini dan mengapresiasi bantuan ini. Joe Riadi, Ketua Tim Tanggap Darurat Tzu Chi mengatakan selama ini Yayasan Buddha Tzu Chi bersama TNI selalu bekerja sama dalam membantu masyarakat, khususnya bencana alam. Dengan adanya bantuan perahu dari ASG ini diharapkan TNI dapat memberi bantuan yang lebih maksimal untuk masyarakat korban banjir.

“Mengantisipasi banjir tahunan, Tzu Chi juga sudah bersiap mendirikan posko di wilayah Jakarta Barat, Tangerang, Jakarta Timur, dan kelapa Gading, sedangkan di Utara di Tzu Chi Center, Pantai Indah Kapuk,” kata Joe Riadi, “memasuki musim penghujan ini, Tim Tanggap Darurat Tzu Chi juga sudah menyiapkan paket bantuan banjir yang siap didistribusikan.”

Editor: Hadi Pranoto


Artikel Terkait

Tzu Chi Salurkan Kembali Bantuan Banjir di Periuk Tangerang

Tzu Chi Salurkan Kembali Bantuan Banjir di Periuk Tangerang

02 Maret 2020

Perumahan Garden City Resident Tangerang, Banten ini mengalami beberapa kali banjir dalam 2 minggu ini, relawan Tzu Chi bersama Tim Tanggap Darurat Tzu Chi  langsung mensurvei lokasi dan segera berkoordinasi dengan pengurus lingkungan setempat untuk memberikan bantuan paket banjir (29/02/2020).

Menyalurkan Bantuan Banjir di Kelurahan Sei Mati

Menyalurkan Bantuan Banjir di Kelurahan Sei Mati

10 Maret 2022

Hujan deras yang mengguyur kota Medan pada 27-28 Februari 2022 menyebabkan beberapa titik dilanda banjir. Salah satunya di Kelurahan Sei Mati, Kecamatan Medan Maimun.

Perhatian Tulus Dalam Nasi Bungkus

Perhatian Tulus Dalam Nasi Bungkus

10 Maret 2023

Tzu Chi Singkawang menyalurkan bantuan berupa nasi hangat yang diantar langsung ke rumah-rumah warga yang masih tergenang banjir. Kemudian bagi yang berada di posko pengungsian diberikan bantuan paket perlengkapan mandi.

Kerisauan dalam kehidupan manusia disebabkan dan bersumber pada tiga racun dunia, yaitu: keserakahan, kebencian, dan kegelapan batin.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -