Sehat, Mudah dan Murah dengan Masakan Vegetarian

Jurnalis : Benny SM Panjaitan ( Xie Li Kaltim 2), Fotografer : Benny SM Panjaitan ( Xie Li Kaltim 2)

Para relawan memanen sayur mayur dari kebun sendiri.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjalani hidup sehat, salah satunya dengan bervegetaris. Tak perlu merogoh kocek terlalu dalam, kita dapat menjalani hidup sehat bergetaris dengan cara yang sangat sederhana. Hal inilah yang dilakukan oleh para Dharmawanita di kebun Jak Luay, Kalimantan Timur. Kegiatan memasak masakan vegetaris dilakukan rutin setiap bulan untuk melatih para insan Tzu Chi yang ada di Xie Li Kalimantan Timur untuk hidup sehat dan sederhana.

Kegiatan masak makanan vegetaris ini bahkan dilakukan oleh para dharmawanita tanpa memerlukan uang. Bagaimana tidak, bahan yang digunakan untuk memasak dimanfaatkan dari tanaman yang ada di sekitar rumah para relawan Tzu Chi. Seperti kacang panjang, cabai, tomat, seledri, dan sayur serta rempah lainnya. Tanaman ini memang sengaja ditanam oleh para relawan Tzu Chi untuk dapat dikonsumsi.

Memanfaatkan hasil kebun keluarga tidak hanya lebih hemat, namun juga terjamin kualitasnya sebab tanaman yang dipanen tidak menggunakan pestisida atau bahan-bahan kimia berbahaya lainnya. Selain itu, dengan menanam sendiri sumber makanan artinya para insan Tzu Chi telah memaksimalkan dan memelihara lingkungan di sekitarnya.

Hidup sehat tak melulu membutuhkan banyak modal.

Memasak menu vegetaris dilakukan dengan hati sukacita.

Para Dharmawanita yang ikut terlibat dalam kegiatan ini menilai hidup sehat adalah investasi yang tak ternilai, maka dari itu menyajikan makanan serba vegetarian adalah hal penting untuk  hidup yang sehat dan berkualitas.

“Menjalani hidup sehat itu ternyata tidak sulit dan tidak mahal. Kami melakukan kegiatan masak makanan serba vegetarian itu tidak mengeluarkan uang sedikitpun karena kami memaksimalkan hasil dari kebun. Sudah sehat, murah lagi,” ucap Sri, salah satu anggota dharmawanita Xie Li Kalimantan Timur.

Hasil masakan menu vegetaris yang siap disantap keluarga.

Usai memasak makanan, tibalah saatnya para ibu dharmawanita ini menyajikan makanan. Penampilan makanan juga menjadi perhatian, sebab dapat meningkatkan selera makanan. Tak lupa para ibu dari dharmawanita Xie Li Kalimantan Timur ini juga menyajikan minuman yang segar serta kaya akan vitamin.

Menjalani hidup akan terasa sempurna apabila didukung dengan kondisi tubuh yang sehat. Melalui kegiatan masak makanan vegetaris ini artinya para insan Tzu Chi dari dharmawanita kebun Jak Luay, Kalimantan Timur sudah tergerak untuk hidup sehat.


Artikel Terkait

Yuk, Vegetarian

Yuk, Vegetarian

13 Agustus 2015 Minggu, 9 Agustus 2015, Yayasan Buddha Tzu Chi Tanjung Balai Karimun mengadakan kegiatan Kelas budi pekerti Tzu Shao. Kegiatan kali ini mengajak Tzu Shao untuk bervegetaris pada bulan Tujuh Penuh Berkah. Sebanyak 68 relawan dan ada 32 Tzu Shao yang ikut dalam kegiatan ini sama-sama bertekad untuk bervegetaris selama satu bulan.
Sehat, Mudah dan Murah dengan Masakan Vegetarian

Sehat, Mudah dan Murah dengan Masakan Vegetarian

12 Agustus 2016
Menjalani hidup sehat bergetaris bisa dilakukan  dengan cara yang sangat sederhana. Seperti yang dilakukan oleh para Dharmawanita di kebun Jak Luay, Kalimantan Timur.
Vegetarian Club: Bervegetaris Jadi Lebih Seru!

Vegetarian Club: Bervegetaris Jadi Lebih Seru!

05 September 2017
Vegetarian Club adalah komunitas vegetarian di Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi Cengkareng. Komunitas ini ada sejak tahun lalu. Banyak manfaat ikut komunitas ini, terutama membuat anggotanya makin mantap bervegetaris.
Keindahan kelompok bergantung pada pembinaan diri setiap individunya.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -