Semangat dalam Menimba Ilmu

Jurnalis : Indah Wira Putri, Hokky Tandean (Tzu Chi Tj. Balai Karimun), Fotografer : Mie Li, Prawira, Melvin, Beverly (Tzu Chi Tj. Balai Karimun)

Terlihat senyuman ceria dari seorang Xiao Tai Yang, Rachel Lee Bella usai membasuh kaki ayahnya pada 21 Juni 2015.

Banyak berbuat hal baik adalah cara untuk membalas budi orang tua. Dengan demikian, anak-anak dituntun untuk selalu berbuat baik kepada siapa saja dan dimana saja, demikian juga terhadap orang tua. Sikap seperti ini bisa tumbuh jika anak memiliki budi pekerti yang baik. Melihat pentingnya budi pekerti pada anak sejak dini, maka Yayasan Buddha Tzu Chi Tanjung Balai Karimun secara rutin mengadakan kegiatan kelas budi pekerti. Pada bulan ini merupakan kelas yang terakhir tahun ajaran 2014-2015. Kelas yang dilaksanakan pada hari Minggu, 21 Juni 2015 ini sekaligus merayakan hari ayah yang tepat jatuh pada minggu ketiga setiap bulan Juni.

Pada hari yang istimewa ini para Xiao Tai Yang (anak kelas budi pekerti) diajak untuk menggambar dan menulis kata-kata yang ingin disampaikan kepada sang ayah pada sebuah kartu dengan menggunakan pensil warna yang telah disediakan. Para Xiao Tai Yang yang begitu polos membuat kartu ucapannya dengan penuh semangat dan antusias. Mereka membuat kartu menjadi sangat menarik dan penuh warna. Setelah mereka menyelesaikan kartu tesebut, Lissa Mama memberitahukan bahwa kartu ucapan yang mereka buat akan diberikan kepada ayah mereka masing-masing. Dan mereka dengan semangat menyimpan kartu yang telah mereka buat ke dalam tas mereka.

Dalam kelas budi pekerti ini, nak-anak diajarkan untuk menghormat kepada guru maupun orang tua dengan membungkukkan badan sebagai wujud syukur. Di antara para Xiao Tai Yang, terlihat pula beberapa anak baru yang akan bergabung pada kelas budi pekerti tahun ajaran berikutnya.


Lissa Mama membagikan kartu ucapan kepada Xiao Tai Yang untuk ditulis sesuai dengan isi hati mereka yang diperuntukkan ayah masing-masing. 

Dalam kelas ini, anak-anak menyaksikan kilas balik kegiatan mereka selama satu tahun ajaran. Juga ada foto dan nama masing-masing yang mengundang tawa dan senyum bahagia di wajah mereka. Kali ini mereka juga memberikan sharing kesan selama belajar di kelas budi pekerti. Dengan penuh semangat mereka mengatakan akan terus bersumbangsih di Tzu Chi bersama Tzu Shao.

Rasa Berbakti pada Hari Ayah

Acara kelas budi pekerti yang dirangkai dengan peringatan “Hari Ayah” ini, anak-anak diajak untuk bersama-sama membasuh kaki ayah sebagai wujud rasa bakti anak kepada orang tua. "Letakkan kaki ayah ke dalam air, bersihkan dengan lembut, lalu lap bersih kaki ayah," arahan dari relawan. Anak-anak pun dengan penuh rasa bakti membasuh kaki ayahnya mereka masing-masing. Lalu dilanjutkan dengan pemberian secangkir teh kepada ayah sebagai tanda terima kasih.  

Kegiatan ini berlangsung dengan meriah, tidak hanya ayah dan anak, para ibu juga turut bersumbangsih untuk meramaikan acara. Senyuman bahagia terlihat pada setiap orang. Di akhir acara para  Xiao Tai Yang  juga menyuapi kue kepada ayah masing-masing. 

Seorang Xiao Tai Yang, Steven Hendric berterima kasih kepada Ayahnya yang bekerja keras demi keluarga, ia berharap semoga ayahnya sehat selalu.

Dengan antusias anak-anak membasuh kaki ayah mereka dalam peringatan Hari Ayah yang jatuh pada minggu ketiga bulan Juni. 



Artikel Terkait

Semangat Membimbing Para Bodhisatwa Cilik

Semangat Membimbing Para Bodhisatwa Cilik

28 Februari 2020
Melihat materi yang ditampilkan di kelas orang tua, Mariany, orang tua dari salah satu siswa Kelas Budi Pekerti terkesan. Ternyata tidak hanya anak-anak saja yang perlu bimbingan, para orang tua pun butuh hal yang sama sehingga mempunyai pemahaman yang sesuai.
Belajar Menghargai Waktu untuk Menciptakan Aktivitas Berkualitas

Belajar Menghargai Waktu untuk Menciptakan Aktivitas Berkualitas

03 April 2023

Relawan Tzu Chi He Qi Pusat melaksanakan kegiatan kelas budi pekerti Qin Zi Ban dan Tzu Shao Ban di Tzu Chi Center, PIK pada  Minggu 19 Maret 2023. 

Kebersamaan Tzu Shao Dalam Melestarikan Lingkungan

Kebersamaan Tzu Shao Dalam Melestarikan Lingkungan

31 Maret 2022

Dengan menurunnya kasus Covid-19, Tzu Chi Batam mulai mengadakan kelas budi pekerti secara offline. Kelas Budi Pekerti Tzu Shao di Tzu Chi Batam ini diadakan di Posko Daur Ulang Tzu Chi Batam pada 20 Maret 2022.

Giat menanam kebajikan akan menghapus malapetaka. Menyucikan hati sendiri akan mendatangkan keselamatan dan kesejahteraan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -