Semangat Para Remaja Mengikuti Vaksinasi Covid-19, Mereka Sudah Rindu Kembali Ke Sekolah
Jurnalis : Khusnul Khotimah, Fotografer : Khusnul KhotimahVaksinasi Covid-19 yang digelar TNI dan Tzu Chi Indonesia di Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi Cengkareng, hari ini Senin, 12 Juli 2021, juga diikuti banyak peserta berusia 12-17 tahun. Para remaja ini begitu semangat untuk divaksin dan berharap semakin banyak siswa yang divaksin, mereka pun dapat segera kembali ke sekolah untuk belajar dan bertemu teman-teman mereka.
Karena itu, setelah mendapat kabar bahwa remaja di atas usia 12 tahun sudah boleh divaksin, Aurelia pun tanpa ragu datang ke sentra vaksin yang digelar di Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi.
Dokter Freddy Pandiangan meminta Revano bernyayi Balonku Ada Lima saat menyuntik Revano agar Revano merasa santai.
Menurut Andre, antusiasme peserta usia 12-17 tahun pada vaksinasi yang digelar di Sekolah Cinta Kasih ini terbilang tinggi. Antusiasme ini telah dimulai dari siswa Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi dan berlanjut kepada siswa dari sekolah yang lain.
Vaksinasi Covid-19 yang bertajuk “Serbuan Vaksinasi TNI Bersama Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia” ini memasuki pekan kedua. Pekan pertama telah berlangsung pada 7-9 Juli 2021. Dan Pekan kedua ini berlangsung pada 12-16 Juli 2021 dengan target perhari bisa melayani 1.000 hingga 1.500 orang.
Artikel Terkait
Serbuan Vaksinasi Covid-19 di Pekanbaru
14 September 2021Tzu Chi Pekanbaru dan TNI melangsungkan kegiatan vaksinasi Covid-19 yang bertempat di Kantor Tzu Chi Pekanbaru. Kegiatan diikuti oleh 517 peserta dari berbagai kalangan masyarakat.
Serbuan Vaksinasi Covid-19 Tahap Ke-2 di Medan
03 September 2021Tzu Chi Medan bekerja sama dengan Kodam I/Bukit Barisan menyelenggarakan vaksinasi Covid-19 tahap kedua pada 31 Agustus - 2 september 2021 di sekolah Chandra Kumala, Medan.
Semangat Para Remaja Mengikuti Vaksinasi Covid-19, Mereka Sudah Rindu Kembali Ke Sekolah
12 Juli 2021Vaksinasi Covid-19 yang digelar TNI dan Tzu Chi Indonesia di Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi Cengkareng (12 Juli 2021), juga diikuti banyak peserta berusia 12-17 tahun.