Senangnya Bersih-Bersih Aula Jing Si

Jurnalis : Metta Wulandari, Fotografer : Metta Wulandari

Rabu, 16 Maret 2016, sebanyak 200 siswa kelas 3 SD Tzu Chi Indonesia melakukan kegiatan Volunteer Event 2016 di Jiang Jing Tang, Lt. 4 Aula Jing Si, Tzu Chi Center, PIK.

Rabu, 16 Maret 2016, siswa kelas 3 SD Tzu Chi Indonesia melakukan kegiatan Volunteer Event 2016 di Jiang Jing Tang, Lt. 4 Aula Jing Si, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Kegiatan Volunteer Event yang merupakan kegiatan perdana ini mengajak sekitar 200 siswa untuk bersama-sama membersihkan salah satu ruangan di Aula Jing Si. “Tujuannya untuk menanamkan rasa cinta dan rasa memiliki dalam diri siswa,” ucap Chen Pei Wen, koordinator kegiatan.

Dalam kegiatan tersebut, setiap siswa dibekali masker, sarung tangan, juga alat pembersih. Mereka lalu dibagi per kelompok untuk membersihkan debu dan kotoran pada 1.600 kursi teratai yang ada di Jiang Jing Tang. “Nggak susah kok bersihinnya. Soalnya di rumah udah biasa bantu Mami,” tutur Odelia Cayla. Teman sekelasnya pun ramai-ramai membenarkan pernyataan Odel. “Iya, aku di rumah juga suka bantu Mama biar Mama nggak capek,” tambah Dylan.

Sebelum melakukan kegiatan, para siswa terlebih dahulu melakukan senam Hulala.

Kegiatan ini bertujuannya untuk menanamkan rasa cinta dan rasa memiliki dalam diri siswa. Selain kegiatan ini, pihak Sekolah Tzu Chi juga telah menyiapkan berbagai kegiatan lain dalam konteks Volunteer Event bagi siswa di masing-masing tingkatan kelas.

Ketika ditanya apa rasanya, Odel membuka maskernya lalu dengan ringan berkata senang. “Setiap hari minggu, aku selalu bantu Mami sama Oma buat bersihin rumah,” tutur siswa yang baru saja menginjak usia 9 tahun pada 15 Maret kemarin. “Kalau kita suka beres-beres kan rumahnya akan tambah bersih,” tambahnya.

Bagi Odel, sekolahnya merupakan rumah keduanya. Maka dari itu, ia dengan senang hati dan sukacita turut dalam kegiatan Volunteer Event ini. “Lingkungan sekolah aku ya rumah kedua aku,” ucap Odel bangga.

Dalam kegiatan tersebut, masing-masing siswa dibekali masker, sarung tangan, juga alat pembersih. Mereka lalu dibagi per kelompok untuk membersihkan debu dan kotoran pada 1.600 kursi teratai yang ada di Jiang Jing Tang.

Para siswa dengan sukacita membersihkan kursi dari debu yang menempel.

Selain kegiatan ini, pihak Sekolah Tzu Chi juga telah menyiapkan berbagai kegiatan lain dalam konteks Volunteer Event bagi siswa di masing-masing tingkatan kelas. “Nanti kami juga akan membawa anak-anak untuk melakukan kunjungan ke panti jompo atau panti asuhan. Semuanya bertujuan untuk membuat anak-anak memahami praktik cinta kasih,” jelas Pei Wen.

Pei Wen juga berharap melalui kegiatan singkat tersebut siswa-siswinya semakin mengetahui bagaimana cara merawat, melindungi, dan melestarikan lingkungan. “Misalnya lewat kegiatan ini atau melakukan kegiatan daur ulang supaya mereka tahu bahwa ada banyak cara untuk melestarikan lingkungan,” tambah Pei Wen.

Artikel Terkait

Senangnya Bersih-Bersih Aula Jing Si

Senangnya Bersih-Bersih Aula Jing Si

17 Maret 2016
Rabu, 16 Maret 2016, siswa kelas 3 SD Tzu Chi Indonesia melakukan kegiatan Volunteer Event 2016 di Jiang Jing Tang, Lt. 4 Aula Jing Si, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Sebanyak 200 siswa mengikuti kegiatan ini.
Jika menjalani kehidupan dengan penuh welas asih, maka hasil pelatihan diri akan segera berbuah dengan sendirinya.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -