Setetes Darah Menyelamatkan Kehidupan

Jurnalis : Darmawan Handoko (Tzu Chi Palembang) , Fotografer : Darmawan Handoko, Siska (Tzu Chi Palembang)

Tzu Chi Palembang, kembali mengadakan donor darah bekerjasama dengan PMI Kota Palembang dan Kelenteng Tridharma Ciu Pek Keng, Minggu, 22 Mei 2022.

Relawan Tzu Chi Palembang, tepatnya di Xie Li Radial kembali mengadakan donor darah yang bekerjasama dengan PMI Kota Palembang dan Kelenteng Tridharma Ciu Pek Keng, Minggu, 22 Mei 2022. Donor darah ini dilaksanakan di Kelenteng Tridharma Ciu Pek Keng, Jl. Sei Itam No 850, Bukit Lama, Kec. Ilir Barat I, Kota Palembang.

Suasana pagi yang cerah memberi tambahan semangat bagi 46 relawan dan sukarelawan yang siap melayani peserta donor darah. Donor darah ini berlangsung sejak pukul 08.00 pagi hingga 12.00 siang.

Dari 82 peserta yang mendaftar, sebanyak 77 orang berhasil mendonorkan darahnya.

Peserta wajib mengikuti protokol kesehatan seperti cuci tangan dan cek suhu badan. Setelah itu mereka diarahkan ke meja registrasi untuk mengisi absensi formulir donor darah. Selanjutnya peserta dicek kadar HB (Hemoglobin). Bila hasil kadar HB sesuai dengan standar, maka mereka dapat mendonorkan darahnya.

Peserta yang mendaftar ada sebanyak 82 orang dan yang berhasil lolos mendonorkan darahnya sebanyak 77 orang. Lima peserta tidak dapat mendonorkan darahnya karena kondisi kesehatan kurang baik dan belum memenuhi syarat saat pengecekan hemoglobin.

Pada kegiatan donor darah ini, ada juga para sukarelawan yang kemudian mendaftar menjadi barisan calon relawan Tzu Chi.

Yulius Chandra salah satu pendonor merasa senang dapat mendonorkan darahnya pada kegiatan yang Tzu Chi Palembang adakan tersebut.

“Dari awal pendaftaran tidak ada masalah dan prosesnya cepat serta pengambilan darah juga baik. Saya lebih berharap informasi yang beredar soal donor darah yang diselenggarakan lebih meluas agar lebih banyak orang yang tahu,” ujarnya.

Editor: Khusnul Khotimah

Artikel Terkait

Bersama Tzu Chi, Warga Modernland Menyumbangkan Kehidupan Lewat Donor Darah

Bersama Tzu Chi, Warga Modernland Menyumbangkan Kehidupan Lewat Donor Darah

12 Februari 2025

Kegiatan donor darah di Cluster Premier Residence, Modernland, Tangerang, berlangsung dengan antusiasme tinggi dari warga setempat, meskipun cuaca mendung dan gerimis. 

Setitik Darah Sangat Berarti

Setitik Darah Sangat Berarti

13 Februari 2015

Tzu Chi Bali menggelar kembali donor darah yang diadakan setiap 4 bulan sekali. Sebuah kegiatan yang berhubungan dengan misi penyelamatan bagi manusia. Disaat seseorang membutuhkan transfusi darah untuk kelangsungan hidupnya, maka akan ada persediaan untuk menolong orang itu. 

Wujud Cinta Kasih Melalui Setetes Darah

Wujud Cinta Kasih Melalui Setetes Darah

05 Oktober 2023

Sebanyak 64 donor berhasil mendonorkan darahnya dalam donor darah yang digelar relawan Tzu Chi di Xie Li Kemuning. Donor darah ini digelar di Kampus Institut Teknologi dan Bisnis PalComTech, Kota Palembang.

Mendedikasikan jiwa, waktu, tenaga, dan kebijaksanaan semuanya disebut berdana.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -