Setetes Darah yang Bermanfaat Bagi Sesama

Jurnalis : Calvin (Tzu Chi Tj Balai Karimun) , Fotografer : Calvin, Abdul Rahim(Tzu Chi Tj Balai Karimun)


Senyum semringah terpancar dari wajah para donor yang mendapatkan pelayanan yang ramah dari petugas PMI. Ertina (kanan) tak merasakan takut meski baru pertama kali donor. Ini karena niatnya yang kuat untuk membantu orang lewat darah yang didonorkannya.

Darah merupakan komponen penting dalam tubuh manusia. Dengan menyumbangkan darah melalui donor darah kita bisa menyelamatkan satu kehidupan bahkan beberapa nyawa sekaligus. Seseorang yang  mendonorkan darah juga akan memperoleh manfaat, antara lain donor darah bisa menurunkan risiko terkena serangan jantung, menurunkan risiko kanker dan dapat mendekteksi penyakit.

Berbagai manfaat yang didapat lewat donor darah tersebut membuat Tzu Chi Tanjung Balai Karimun dan PMI rutin mengadakan Donor Darah setiap 3 bulan sekali. Selasa, 20 November 2018, tidak seperti kegiatan donor darah yang biasanya dilakukan pada hari Minggu, kali ini donor darah diadakan pada hari libur nasional yang bertepatan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Sekitar pukul 09.00 WIB, para petugas PMI dan para donor sudah mulai memadati ruangan kegiatan, yakni Kantor Tzu Chi Karimun. Sebanyak 60 orang ingin mendonorkan darahnya pada kegiatan kali ini. Tentu saja, sebelum mendonorkan darah, mereka harus melewati berbagai pengecekan kesehatan oleh petugas PMI. Ternyata tidak semua orang bisa mendonorkan darahnya. selain dituntut untuk sehat secara fisik, berat badan minimal 50 kg, dan usia harus berusia 17-66 tahun.

Berbagai faktor lainnya juga menjadi syarat untuk menjadi donor. Walau darah seseorang sudah didonorkan, pengecekan tetap dilakukan lagi oleh PMI untuk memastikan apakah darah tersebut steril dari berbagai penyakit dan bisa ditransfusikan kepada orang yang membutuhkan.


Paulina, salah satu Tzu Shao yang ingin sekali mendonorkan darahnya.

Paulina (17) salah satu anak Tzu Shao yang ingin sekali mendonorkan darahnya tetapi berat badannya kurang. Ia pun harus mengurungkan niatnya untuk membantu orang lain.

Pengen banget sih tapi mau gimana lagi, berat badan saya tidak bisa untuk donor. Ingin bantu orang lain yang membutuhkan darah,” ungkapnya.

Walau tidak bisa mendonorkan darahnya, Paulina tetap bahagia karena bisa melihat orang yang ingin mendonorkan darahnya bisa lolos pengecekan untuk donor. Paulina pun ingin menaikkan berat badannya supaya ideal untuk donor darah. Ia bertanya kepada relawan lainnya cara agar bisa tambah berat badan supaya bisa membantu orang yang membutuhkan lewat donor darah ini.

Sementara itu, Ertina (35) yang baru pertama kali mendonorkan darahnya tidak merasakan gugup ataupun takut karena sangat berniat membantu orang lain. Ada alasan lain juga yang membuatnya membulatkan niat untuk mendonorkan darahnya.

"Tak ada rasa takut karena niatnya memang mau menolong. Saya juga tertarik karena orang tua saya kan masuk rumah sakit jadi harus transfusi darah, terus dari situ saya tersentuh. Kemarin orang tua saya saja butuh darah, jadi kenapa tidak saya melakukannya untuk membantu orang yang membutuhkan," ungkapnya sembari menangis tersedu-sedu. Ia pun sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Tzu Chi Karimun ini.


Mie Li merasa sangat bahagia karena bisa mendonorkan darahnya tanpa kendala.


Marlian salah satu petugas PMI mengatakan, di PMI nyaris tak ada hari libur untuk melayani donor darah.

Bisa mendonorkan darah adalah hal yang sangat membahagiakan bagi orang yang ingin membantu orang lain. Seperti yang dirasakan Mie Li (43), relawan Tzu Chi. Ia merasa sangat bahagia bisa mendonorkan darahnya tanpa ada kendala.

“Senang banget lah bisa donor, saya juga ada jaga pola makan seperti banyak minum air putih, makan buah-buahan tapi semua itu sih niat iya," ucapnya. "Sebelumnya kalau tidak bisa donor perasaannya sih kecewa karena sudah dijaga pola makannya tapi masih saja tak lolos. Jadi kalau bisa ya senang banget,” tambahnya.

Kerjasama antara Tzu Chi Karimun dan PMI ini membuat masyarakat sekitar lebih mengerti tentang manfaat donor darah. Di setiap kegiatan, relawan juga selalu mengajak para donor untuk mengajak teman-teman atau orang sekitar untuk mendonorkan darah. Sebagaimana dalam Kata Perenungan Master Cheng Yen disebutkan, bertambahnya satu orang baik di dalam masyarakat, akan menambah sebuah karma kebajikan di dunia. Pada donor darah kali ini sebanyak 42 kantong darah pun berhasil dihimpun.

Editor: Khusnul Khotimah


Artikel Terkait

Setetes Darah yang Bermanfaat Bagi Sesama

Setetes Darah yang Bermanfaat Bagi Sesama

22 November 2018

Tzu Chi Tanjung Balai Karimun dan PMI rutin mengadakan Donor Darah setiap 3 bulan sekali. Selasa, 20 November 2018, tidak seperti kegiatan donor darah yang biasanya dilakukan pada hari Minggu, kali ini donor darah diadakan pada hari libur nasional yang bertepatan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Kita hendaknya bisa menyadari, menghargai, dan terus menanam berkah.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -