Sukacita Bersumbangsih
Jurnalis : Hesty (Tzu Chi Bali), Fotografer : Eileen (Tzu Chi Bali)Relawan Tzu Chi Bali bersama-sama menghibur para pendonor dengan memeragakan bahasa bahasa isyarat tangan di hadapan mereka pada tanggal 8 Maret 2015.
Hari Minggu, 8 Maret 2015 Tzu Chi Bali mengadakan acara donor darah yang rutin diadakan setiap 3 bulan sekali. Pada kesempatan ini, donor darah diadakan di lantai 1 kantor Tzu Chi Bali Lantai 1. Walaupun cuaca pagi itu gerimis namun tidak menyurutkan niat relawan dan pendonor untuk mengikuti acara donor darah.
Setiap kali kegiatan donor darah, Tzu Chi berkerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Sanglah yang kini sudah berjalan selama 5 tahun. Relawan yang terlibat pada acara donor darah kali ini cukup banyak, karena anak-anak dari kelas isyarat tangan turut membantu pelaksanaan kegiatan ini. Dalam kegiatan ini diikuti oleh 48 pendonor tetapi hanya 36 saja yang bisa lolos tes kesehatannya. Selama kegiatan donor darah berlangsung, relawan dari kelas isyarat tangan juga menampilkan gerakan isyarat tangan kepada para pendonor.
Salah satu pendonor, Hengky pertama kali menconorkan darahnya. Ia pun merasa bahagia karena mendapat kesempatan melakukan kebajikan.
Sebanyak 36 peserta yang berhasil mendonorkan darahnya
kepada PMI.
Salah satu pendonor darah, Hengky yang juga suami dari salah satu relawan Tzu Chi menceritakan bahwa ini kali pertama mendonorkan darahnya di Tzu Chi. Hengky mengaku senang bisa mendonorkan darah kali ini. “ Saya senang bisa donor, 3 bulan yang lalu saya tidak bisa donor darah karena HB rendah,“ ungkap Hengky. “Donor darah itu sangat bagus untuk kesehatan kita sendiri selain itu secara tidak langsung kita bisa tahu kondisi tubuh kita,” tambahnya lagi.
Hengky sangat mendukung istrinya yang menjadi relawan dalam mengikuti kegiatan di Tzu Chi. Bahkan ia selalu mengantar istrinya dan menunggu sampai selesai setiap mengikuti kegiatan Tzu Chi. “Semoga semakin banyak bibit-bibit baru (relawan Tzu Chi) di Bali,” ujarnya. Pak Hengky slalu mengantar istrinya dan menunggu hingga kegiatan selesai. Acara selesai pukul 13.00 WITA. Setelah makan siang, relawan bersama-sama meninggalkan Kantor Penghubung Bali dengan sukacita.
Artikel Terkait

Manfaat Donor Darah
08 Maret 2013 Selain bapak dan ibu yang sudah berumur ada pula muda mudi yang ikut menyumbangkan darahnya, seperti Virny yang masih menjadi mahasiswi namun sudah aktif ikut donor darah.
Donor Darah Untuk Sesama
06 Agustus 2024Relawan Tzu Chi Jambi bersinergi kembali dengan PMI Kota Jambi untuk mengadakan donor darah yang rutin dilakukan untuk memenuhi kebutuhan bank darah di Kota Jambi. Kegiatan donor darah ini berhasil mengumpulkan 226 kantung darah dari 246 peserta yang mendaftar.

Kepedulian Generasi Muda untuk Membantu Sesama
02 Maret 2023Yayasan Buddha Tzu Chi Tanjung Balai Karimun berhasil menghimpun 48 kantong darah pada donor darah yang digelar Minggu, 19 Februari 2023.