Tulus Dalam Menanam Benih Kebajikan

Jurnalis : M. Galvan, Fotografer : M. Galvan

Satu persatu para karyawan Bridal & Fashion Designer menuangan celengan pada kolam dana. Para karyawan ini menyisihkan sebagian uangnya untuk diberikan kepada Yayasan Buddha Tzu Chi. Nantinya akan dipergunakan untuk misi kemanusiaan Tzu Chi.

Pada tanggal 14 April 2016,  karyawan dari Widya Salon dan Bridal &Fashion Designer melakukan penuangan celengan SMAT (Sosialisasi Misi Amal Tzu Chi). Ini merupakan penuangan celengan SMAT yang ketiga kalinya. Bersumbangsih melalui celengan SMAT tidak dilihat dari nominal uangnya. Yang terpenting adalah niat tulus untuk menanam benih kebajikan guna menolong sesama. 

Para relawan Tzu Chi mempersembahkan nyanyian isyarat tangan Satu Keluarga di hadapan para karyawan Bridal&Fashion Designer, sesaat sebelum penuangan dimulai.

Wujud welas asih pun dapat terlihat pada saat acara penuangan celengan. Mereka yang telah menabung terlihat begitu antusias ketika menuangkan uangnya ke dalam kolam dana. “Terima kasih atas kebaikannya, semoga menjadi berkah lalu rezekinya semakin bertambah dari apa yang telah disumbangkan,” Ungkap Lim Pepeng, relawan Tzu Chi Bandung.

Relawan Tzu Chi Lim Pepeng, memberikan celengan SMAT (Sosialisasi Misi Amal Tzu Chi) pada setiap karyawan Widya Salon.

Semoga melalui program SMAT ini akan tumbuh semakin luas benih-benih insan Tzu Chi disetiap lapisan masyarakat. Selain itu, hal ini pun menjadi ajang pelatihan diri agar lebih peka lagi untuk membantu orang lain. Tidak perlu merasa kaya atau miskin, namun, yang terpenting adalah dengan keikhlasan hati yang tulus untuk semua orang agar bisa menjadi penolong untuk memberi tanpa pamrih. 


Artikel Terkait

Lebih Sehat dengan Pengendalian Pikiran

Lebih Sehat dengan Pengendalian Pikiran

08 September 2016

Sebanyak 21 relawan Tzu Chi Komunitas He Qi Timur mengadakan kegiatan rutin berupa kunjungan kasih untuk para penerima bantuan pengobatan Tzu Chi pada tanggal 27 Agustus 2016.

Orientasi Pengenalan Cinta Kasih

Orientasi Pengenalan Cinta Kasih

14 Agustus 2014 Yayasan Buddha Tzu Chi untuk memperkenalkan Sosialisasi Misi Amal Tzu Chi atau dikenal dengan SMAT kepada mahasiswa baru Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Trisakti, pada 14 Agustus 2014.
Semarak Cinta Kasih di Rumah Sakit Baru

Semarak Cinta Kasih di Rumah Sakit Baru

03 November 2014 Antusiasme pengunjung  cukup  tinggi, sebab bazar ini  bukan bazar vegetarian biasa yang rutin diadakan setiap tahunnya. Bazar tahun ini sebuah upaya untuk menggalang dana bagi pembangunan Rumah Sakit Tzu Chi Indonesia.
Kehidupan masa lampau seseorang tidak perlu dipermasalahkan, yang terpenting adalah bagaimana ia menjalankan kehidupannya saat ini.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -