Relawan melakukan survei ke rumah-rumah penerima bingkisan di Kota Makassar untuk memberikan kupon secara langsung kepada warga prasejahtera Tionghoa seminggu sebelum melakukan pembagian paket Imlek.
Jumat, 6 Januari 2023, Tzu Chi Makassar mengadakan kegiatan Pembagian Bingkisan Imlek sebagai bentuk kepedulian kepada keluarga prasejahtera Tionghoa dalam rangka perayaan Imlek 2574. Sebanyak 600 paket bingkisan Imlek diberikan kepada warga prasejahtera khususnya warga Tionghoa yang berdomisili di Kota Makassar. Paket bingkisan tersebut berisi 2 botol minuman bersoda, 1 toples kue kering, 1 dus mi instan, 3 bungkus biskuit, 1 toples manisan, kalender, dan baju layak pakai.
Satu minggu sebelumnya, relawan melakukan survei selama 7 hari dengan mendatangi rumah-rumah penerima bingkisan di Kota Makassar untuk memberikan kupon secara langsung. Kunjungan tersebut bertujuan untuk silahturahmi sekaligus agar kupon bingkisan diberikan tepat sasaran kepada warga yang benar-benar membutuhkan. Kedatangan relawan Tzu Chi ke rumah penerima bingkisan imlek seperti memberikan dampak positif apalagi menjelang perayaan Imlek. Paket tersebut pun diharapkan bisa meringankan beban mereka sehingga bisa merayakan Imlek bersama keluarga dengan sukacita. Seperti yang dirasakan Vengky Thio, salah satu penerima bingkisan imlek yang merasa bersyukur dan berterima kasih kepada Yayasan Buddha Tzu Chi telah menyelenggarakan acara bakti sosial. Ia berdoa semoga kedepannya Tzu Chi semakin diberkati dan dilancarkan dalam berkegiatan.
Para warga dengan sabar dan tenang duduk menunggu panggilan untuk masuk mengambil bingkisan Imlek di depan kantor Tzu Chi Makassar.
Para relawan mengajak warga yang hadir untuk dapat bersumbangsih dengan mengisi celengan agar dapat menciptakan berkah kembali dengan berdonasi seberapa pun yang mereka mampu.
Sekitar pukul 08.00 WITA, satu per satu warga penerima bingkisan mulai berdatangan di Kantor Tzu Chi Makassar dengan membawa kupon bingkisan yang sebelumnya sudah dibagi kepada warga prasejahtera tersebut. Para relawan yang hadir juga menyambut mereka dengan ramah.
Dalam kesempatan tersebut relawan juga mengajak para penerima bantuan untuk bersumbangsih dengan mengisi celengan sehingga mereka menciptakan berkah kembali dengan berdonasi, seberapa pun yang mereka mampu, dan ternyata malah mendapat respon yang positif dari mereka. Relawan juga begitu bersyukur dan menghargai keikhlasan hati mereka dalam bersumbangsih dengan memberikan hormat kepada mereka. Perasaan saling bersyukur dan berterima kasih di antara relawan dan penerima bantuan tercipta dengan harmonis.
“Semoga penerima bingkisan dapat merasakan Imlek dengan sukacita dengan harapan bingkisan tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat Tionghoa prasejahtera. Semoga mereka juga bisa merasakan bahagianya bersumbangsih walaupun jumlahnya sedikit,” ungkap Lamsin Indjawati selaku Wakil Ketua Tzu Chi Makassar.
Penyerahan paket bingkisan Imlek kepada salah satu warga prasejahtera Tionghoa yang datang ke Kantor Tzu Chi Makassar.
Relawan juga mengantar paket bingkisan Imlek langsung ke rumah warga yang tidak bisa hadir ke Kantor Tzu Chi Makassar.
Pembagian bingkisan Imlek selesai jam 16.20 WITA, seluruh relawan pulang dengan perasaan penuh syukur dan senang karena dapat membantu sesama warga Tionghoa untuk bisa bergembira di hari raya Imlek. Relawan berharap penerima bingkisan imlek kedepannya bukan lagi hanya menerima tetapi bisa juga memberi. Seperti yang diungkapkan Hasdy, S.Si., M. Si, sekretaris Yayasan Sosial Sapta Mulia mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan yang dapat memotivasi penerima bingkisan untuk mengembangkan diri ke depannya sehingga mereka bukannya mengharapan bingkisan tetapi bisa memberikan dengan sukacita.
Melalui kegiatan tersebut, relawan bukan hanya menebar benih kebajikan kepada orang lain saja, tetapi juga menebar benih kebajikan ke dalam hati sendiri. Inilah kekayaan batin yang sejati sehingga benih kebijaksanaan dan welas asih dapat tumbuh dalam diri setiap insan.
Editor: Metta Wulandari