Vegan Catering dan Sosialisasi Pandangan Benar Bulan Tujuh Lunar
Jurnalis : Mariany Heriko (Tzu Chi Pekanbaru), Fotografer : Asriani, Fanny Aprillia, Kho Ki Ho, Tommy Sulianto (Tzu Chi Pekanbaru)Relawan mengemas paket makanan untuk para pemesan Vegan Catering dari Tzu Chi Pekanbaru.
Memasuki Bulan Tujuh Penuh Berkah, Tzu Chi Pekanbaru mengadakan kegiatan Vegan Catering yang bertujuan mengajak lebih banyak orang lagi untuk bervegetaris. Kegiatan itu dilakukan selama 15 hari dimulai sejak tanggal 1 hingga 15, bulan tujuh penanggalan lunar, tepatnya 19 Agustus – 2 September 2020.
Pada kegiatan Vegan Catering, relawan menyediakan berbagai jenis menu vegetaris yang berbeda-beda setiap harinya, yaitu: Nasi Kapau, Nasi Liwet, Nasi Kari, Nasi Hainan, Nasi Tim, Nasi Padang, Nasi Uduk, Nasi Bali, Nasi Fu Yung Hai Tahu, Kiam Peng, Sate Padang, Soto, Miso, Siomay, dan Empek-Empek. Dengan menu yang beraneka ragam itu, diharapkan masyarakat awam juga bisa tahu dan merasakan lezatnya menu vegetaris. Dengan demikian akan membuka wawasan dan menginspirasi masyarakat agar timbul niat untuk mencoba belajar bervegetaris.
Elvana (kedua dari kiri), Koordinator Konsumsi menjelaskan, untuk merealisasikan program Vegan Catering selama 15 hari, enam komunitas relawan Tzu Chi Pekanbaru bergiliran menyiapkan menu masakan.
Pelaksanaan Vegan Catering ini juga memperhatikan protokol kesehatan seperti mencuci tangan, memakai masker, dan melakukan physical distancing. Relawan yang dilibatkan pun dibatasi agar tidak terlalu banyak dan tetap jaga jarak dan jaga diri dengan baik.
Pengambilan paket Vegan Catering yang telah dipesan, dimulai pukul 16.00 – 18.00 WIB di Kantor Tzu Chi Pekanbaru. “Yang bisa pesan adalah semua masyarakat yang mau berikrar di program Tulus Bervegetaris. Sedangkan relawan diwajibkan untuk menjadi Veggie Warrior. Karena sebagai relawan, kita sendiri yang bervegetaris belumlah cukup. Harus lebih semangat mengajak lebih banyak orang lagi untuk bervegetaris. Saat ini wabah sudah sangat meluas, Master Cheng Yen mengatakan obat mujarab untuk mengatasi wabah ini adalah dengan bervegetaris,” jelas Elisah, Wakil Ketua Tzu Chi Pekanbaru.
Rata-rata pemesanan paket Vegan Catering dari Tzu Chi Pekanbaru per hari mencapai 150 paket.
Elvana sebagai Koordinator Konsumsi menjelaskan, untuk merealisasikan program Vegan Catering selama 15 hari, enam komunitas relawan Tzu Chi Pekanbaru bergiliran menyiapkan menu masakan. Variasi dan kreatifitas penyajian juga diutamakan agar terlihat menarik lalu difoto untuk kemudian dilanjutkan dengan membuat brosur untuk diinfokan ke semua orang. Rata-rata pemesanan paket perhari mencapai 150 paket.
Kegiatan tersebut disambut dengan sukacita dan antusias dari khalayak ramai yang sudah mulai tahu dan menyadari manfaaat vegetaris yang membuat tubuh lebih sehat. Ada yang mengajak seluruh anggota keluarganya untuk ikut program Tulus Bervegetaris bahkan ada yang berikrar untuk bervegetaris selamanya.
Lina (kiri), relawan Tzu Chi Pekanbaru memanfaatkan kesempatan untuk sosialisasi pandangan benar tentang Bulan Tujuh.
Di sela-sela kegiatan Vegan Catering, Lina, relawan Tzu Chi Pekanbaru memanfaatkan kesempatan untuk sosialisasi Pandangan Benar tentang Bulan Tujuh. Lina Chen menjelaskan bahwa di Bulan Tujuh Penuh Berkah ini adalah bulan berbakti.
Ketulusan mensosialisasikan pandangan benar berhasil membimbing orang kembali ke pandangan benar. Hal ini dibuktikan dengan sharing dari mereka yang sudah tidak menyajikan menu hewani untuk sembahyang leluhur. Seperti Mulyadi Salim, salah satu relawan Tzu Chi Pekanbaru dengan latar belakang seorang pengusaha mengatakan sudah 2 tahun tidak lagi membakar kertas sembahyang karena semua itu merusak lingkungan. Ia berhasil kembali ke pandangan benar setelah menonton Master Bercerita tentang asal mula membakar kertas sembahyang sekitar dua tahun lalu.
Mulyadi Salim, relawan Tzu Chi Pekanbaru yang sudah 2 tahun tidak lagi membakar kertas sembahyang karena semua menyadari dampaknya dapat merusak lingkungan.
Selain kegiatan Vegan Catering juga ada kegiatan bedah buku tentang Bulan Tujuh Penuh Berkah, kebaktian live dengan Tzu Chi Jakarta, dan kegiatan Pekanbaru yakni Tzu Chi Talk dengan tema Memahami Makna Bulan Tujuh (Lunar) yang Sesungguhnya.
Semoga kegiatan positif ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk bervegetaris dan kembali ke pandangan benar sehingga kehidupan yang dijalani benar-benar menjadi berkah bagi semua orang.
Editor: Metta Wulandari
Artikel Terkait
Vegan Catering dan Sosialisasi Pandangan Benar Bulan Tujuh Lunar
04 September 2020Memasuki Bulan Tujuh Penuh Berkah, Tzu Chi Pekanbaru mengadakan kegiatan Vegan Catering yang bertujuan mengajak lebih banyak orang lagi untuk bervegetaris. Kegiatan itu dilakukan selama 15 hari dimulai sejak tanggal 1 hingga 15, bulan tujuh penanggalan lunar, tepatnya 19 Agustus – 2 September 2020.