Ceramah Master

Ceramah Master Cheng Yen: Mengukir Sejarah dengan Cinta Kasih dan Merangkul Semua Makhluk

02 Maret 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 24 Februari 2022: Dalam rapat mingguan badan misi kita di hari Senin ini, relawan kita, Jing Yuan, berbagi tentang banjir parah yang melanda wilayah timur Tiongkok lebih dari 30 tahun yang lalu. Saat banjir terjadi, kebetulan saya sedang melakukan perjalanan.

Ceramah Master Cheng Yen: Menjaga dan Mewariskan Tradisi Jing Si

01 Maret 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 23 Februari 2022: Saya sering berkata bahwa dahulu, di Griya Jing Si, setelah selesai dengan kesibukan di kebun, kita akan mengerjakan kerajinan tangan, seperti kantong kertas dan sepatu bayi. Kita juga pernah membuat popok bayi dengan mesin bertemperatur tinggi. Jika tidak berhati-hati, kita bisa terkena luka bakar. 

Ceramah Master Cheng Yen: Menyosialisasikan Vegetarisme dan Menciptakan Berkah Bersama

01 Maret 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 22 Februari 2022: Nafsu makan manusia tidak pernah terpuaskan. Jadi, demi memuaskan nafsu makan manusia, ada begitu banyak hewan yang disembelih. Bagaimana mungkin kita tidak bervegetaris? Jika setiap orang bisa bervegetaris, Bumi pun dapat terlindungi.

Ceramah Master Cheng Yen: Menelusuri Akar Tzu Chi serta Membangun Ikrar Agung

25 Februari 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 21 Februari 2022: Para staf dari RS Tzu Chi Taichung melakukan perjalanan ke Griya Jing Si untuk mencari akar Tzu Chi. Dari mana asalnya?

Ceramah Master Cheng Yen: Menjaga Tekad dan Menjalankan Ajaran

25 Februari 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 20 Februari 2022: Rumah sakit yang kita bangun di sini telah merawat begitu banyak warga setempat. Setiap kali mendengar kasus medis yang mereka bagikan, saya pun berkata dalam hati, "Saya sama sekali tidak menyesal." Saya tidak menyesal membangun rumah sakit di sini karena para dokter dan perawat di sini telah menjaga tekad dan menjalankan ajaran serta mengembangkan nilai kehidupan mereka.

Ceramah Master Cheng Yen: Mewariskan Semangat Tzu Chi dari Generasi ke Generasi

25 Februari 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 19 Februari 2022: Melihat sekelompok anak yang menggemaskan ini, saya pun teringat akan orang tua atau kakek dan nenek mereka. Orang tua dari anak-anak TK ini merupakan alumni Tzu Ching 30 tahun yang lalu yang telah berkeluarga dan meneruskan semangat Tzu Chi dari generasi ke generasi.

Ceramah Master Cheng Yen: Bervegetaris demi Kesehatan Tubuh, Pikiran, dan Bumi

25 Februari 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 18 Februari 2022: Pola makan vegetaris sungguh bermanfaat bagi kesehatan fisik dan batin manusia serta kelestarian lingkungan. Sesungguhnya, seiring pertukaran musim, alam akan menyediakan tanaman pangan yang berbeda-beda bagi kita. Jadi, asalkan kita mengonsumsi tanaman pangan yang disediakan alam pada musimnya, maka kehidupan kita akan selaras dan kesehatan tubuh kita akan terjaga.

Ceramah Master Cheng Yen: Memupuk Pahala Tak Terhingga dengan Karma Baik

24 Februari 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 17 Februari 2022: Kita telah menapaki Jalan Tzu Chi selama lebih dari 50 tahun. Kita selalu memberikan bantuan kepada yang membutuhkan tepat pada waktunya karena kita telah membentangkan Jalan Tzu Chi di seluruh dunia. Di mana pun bencana terjadi, relawan kita dapat mencurahkan perhatian karena kita telah membentangkan Jalan Tzu Chi yang luas.

Ceramah Master Cheng Yen: Merangkul Penghuni Sanatorium dan Membentangkan Jalan Cinta Kasih

23 Februari 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 16 Februari 2022: Para penderita kusta mungkin tidak memiliki fisik yang sempurna, tetapi dengan kondisi batin yang indah, mereka dapat mengerahkan kekuatan cinta kasih.

Ceramah Master Cheng Yen: Menciptakan Siklus Cinta Kasih dan Merawat Akar Kebajikan

21 Februari 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 15 Februari 2022: Beruntung, ada relawan Tzu Chi di dunia ini. Mereka selalu mengulurkan tangan kepada orang-orang yang membutuhkan meski tidak memiliki hubungan apa pun. Relawan kita sungguh merupakan Bodhisatwa dunia.
Umur kita akan terus berkurang, sedangkan jiwa kebijaksanaan kita justru akan terus bertambah seiring perjalanan waktu.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -